Review Acer Aspire 4750G: Notebook Sandy Bridge Terjangkau Dengan Teknologi Optimus
Kesimpulan
Dilihat dari berbagai segi, Acer Aspire 4750G bisa dikatakan sebagai sebuah notebook yang cukup lengkap. Kinerja yang ditawarkan akan dapat menjalankan aplikasi menengah ke atas dengan lancar. Graphics NVIDIA yang diberikan dapat menjalankan berbagai game 3D dengan baik pada resolusi native dengan settingan menengah ke atas. Teknologi NVIDIA Optimus yang diberikan cukup dapat membuat notebook ini dapat bertahan hidup dengan lama. Satu hal yang paling menarik adalah harga yang ditawarkan berkisar di harga Rp. 6.000.000,- tanpa OS.
Acer Aspire 4750G adalah sebuah notebook untuk berbagai suasana, Anda dapat bekerja, bermain, bahkan menjadikan notebook ini sebagai pusat hiburan dengan adanya port HDMI yang dapat Anda hubungkan ke LCD TV layar besar. Spesifikasi, kelengkapan dan kinerja yang diberikan berbanding dengan harga yang ditawarkan sangat baik dan cukup murah.
Kelebihan
- Port USB3.0
- Daya tahan hidup tinggi.
- NVIDIA Optimus.
Kekurangan
- Kinerja prosesor tidak terlalu melonjak jauh dari prosesor sebelumnya.
- Bentuk casing yang membosankan