Computex 2011 Booth Raid: G.Skill
Setelah pada hari kedua kami mengunjungi booth LiteOn dan Plextor yang berdekatan, kini kami mengunjungi booth G.Skill. Booth ini letaknya berseberangan dengan LiteOn dan Plextor di TWTC Nangang lantai 4. Sebagai informasi, G.Skill merupakan salah satu pemain lama di bidang memori. Memori keluaran G.Skill sudah sangat terkenal di kalangan overclocker. Selain memori, mereka juga memproduksi storage berjenis SSD dengan kinerja tinggi.
Beragam memori kelas atas dipamerkan di booth ini. Kami juga dapat melihat kinerja tiap memori yang dipamerkan. Selain itu, mereka juga memamerkan SSD terbaru hasil kolaborasi dengan SandForce. Hasilnya adalah Phoenix II yang menggunakan controller SandForce 2200 dengan interface SATA 6 Gbps yang kencang.




















