Hal Baru Apa yang Ditawarkan Sony di E3 2011?

Reading time:
June 7, 2011
playstation logo

Semua perusahaan besar yang bergerak di industri game, khususnya mereka yang berperan sebagai manufaktur konsol sudah dipastikan akan memanfaatkan ajang besar seperti E3 untuk memperkenalkan produk terbaru mereka. Tidak terkecuali Sony. Dengan tingkat penjualan konsol Playstation 3 yang lebih baik dibandingkan tahun lalu, Sony juga meraih optimisme baru melalui perangkat portable generasi selanjutnya yang mereka rancang. Walaupun masalah Playstation Network masih belum terselesaikan dengan tuntas hingga saat ini, tidak menghalangi Sony untuk hadir E3 2011 dan memberikan update terbaru seputar konsol dan game eksklusif mereka.

playstation network logo

Press Conference yang diadakan Sony dibuka dengan (sekali lagi) permintaan maaf atas masalah Playstation Network yang kini masih belum rampung. Sony menyadari bahwa tidak mampu mengakses Playstation Network, terhubung dengan teman seluruh dunia, dan terlibat dalam satu permainan online memang merupakan stressor yang berat untuk para gamer. Mereka menyatakan bahwa proses “penghidupan” kembali PSN sudah mencapai 90%. Ini berarti para gamer dapat kembali menikmatinya dalam waktu dekat.

Apalah arti sebuah konferensi pers tanpa bocoran tentang game-game baru eksklusif yang akan dihadirkan. Sony memperlihatkan dua dari sekian banyak game baru mereka. Adalah Uncharted 3: Drake’s Deception dan Resistance 3 yang mendapatkan kesempatan emas ini. Uncharted 3 dibuka dengan sebuah demo yang memperlihatkan aksi Drake di atas sebuah kapal kargo. Resistance 3 juga mampu menghasilkan pengalaman yang tak kalah menegangkan. Perang  melawan Chimera yang telah menguasai sebagian besar Amerika Serikat berkembang menjadi jauh lebih epik. Kedua game ini akan menjadi game yang paling dinantikan gamer Playstation 3.

playstation monitor

Jika Microsoft memberikan fitur yang banyak pada kontrolernya – Kinect, Playstation memilih arah yang berbeda. Tidak ada hal baru yang dapat kita temui di Playstation Move selain jumlah dukungan game yang dipastikan akan bertambah banyak. Namun ada satu hal yang cukup memperlihatkan arah fokus Sony dan Playstation 3 di masa depan, yakni efek tiga dimensi. Sony berusaha memberikan pengalaman bermain yang unik melalui cara ini. Perusahaan asal Jepang ini bahkan menyediakan Playstation Monitor, sebuah monitor LCD berukuran 24 inchi 3D dengan harga yang cukup terjangkau. Tidak hanya itu saja, Sony juga mengembangkan kacamata tiga dimensi yang dapat digunakan secara universal.

God of war chain of olympus

Sony juga mengkonfirmasikan dan memperlihatkan beberapa judul game Remake berkualitas yang akan hadir di Playstation 3. Sebut saja dua karya besar Team Ico: ICO dan Shadow of Colossus yang rencananya akan dirilis pada bulan September mendatang. Tidak hanya itu saja, dua game God of War yang sempat hadir di PSP – Ghost of Sparta dan Chain of Olympus juga akan mendapatkan perlakukan yang sama dan akan dirilis dalam waktu yang tidak jauh berbeda.

Dua game selanjutnya yang memang sangat ditunggu para gamer, diperkenalkan oleh Sony. Ada Irrational Studios yang memperlihatkan sedikit gameplay yang ditawarkan oleh Bioshock: Infinite. Perombakan franchise yang identik dengan dunia bawah laut itu kini membawa gamer ke dunia yang dibangun di atas angkasa. Anda tentu saja akan merasakan adrenalin yang terpompa kencang karena permainan yang berjalan dengan cepat. Infamous 2 yang lahir dari tangan dingin Sucker Punch juga menjadi ikon di acara Sony kali ini. Basis permainan open-world tetap dipertahankan di seri ini, hanya saja berbagai elemen aksi di dalamnya diperkuat. Apalagi sang karakter utama, Cole MacGrath kini memiliki senjata dan mampun menguasai elemen lain di luar listrik.

street fighter x tekken x infamous

Sang primadona di acara ini tentu saja adalah sang penerus generasi perangkat gaming portable milik Sony yang mumpuni. Sempat disebut sebagai PSP2, NGP dan berbagai nama lainnya, Sony secara resmi mengonfirmasikan perangkat ini sebagai PS VITA. Berbagai demo diperlihatkan untuk menunjukkan bagaimana perangkat ini akan membawa Anda ke dalam sebuah sistem bermain yang cukup unik. Di luar dari kualitas grafis yang ia tawarkan, Sony mengadaptasikan setiap permainan dengan fungsi kontroler untuk mencapai hasil yang maksimal. Sebagai contoh, Uncharted untuk PS VITA dapat dimainkan menggunakan kontroler biasa atau memaksimalkan fitur touch screen. Salah satu hal yang cukup mengejutkan adalah Capcom akan membawa game fighting cross over Street Fighter X Tekken ke dalam perangkat ini. Mereka bahkan akan memasukkan Cole MacGrath sebagai playable character!

PS Vita final

PS VITA akan menjadi pelangkap sempurna jika para gamer sudah memiliki Playstation 3 di rumah. Walaupun dapat dimainkan secara terpisah, PS VITA juga memiliki fitur untuk terhubung dengan Playstation 3 seperti PSP dulu. Fitur seperti cloud computing dan content sharing dapat gamer dapatkan dengan memanfaatkan konektivitas yang ada. Hal yang paling menggembirakan tentu saja harga yang ditawarkan Sony untuk perangkat portable yang menakjubkan ini. Akan ada dua versi PS VITA yang dirilis: Wi-fi only akan dibanderol dengan harga US$ 249,99 dan Wi-fi + 3G dengan harga US$ 299,99. Untuk paket 3G nya sendiri, Sony sudah bekerja sama dengann AT&T untuk wilayah Amerika Serikat. Tapi secara keseluruhan, ini adalah harga yang sangat menarik.

Dengan Microsoft dan Sony yang sudah memperlihatkan “kekuatan” mereka, kini tinggal Nintendo yang masih misterius. Mampukah Nintendo bersaing?

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

January 22, 2026 - 0

Mengenal Seri Laptop HP OmniBook: Apa itu OmniBook? Kemana Spectre, Envy dan Pavilion?

Laptop-laptop yang akan kami bahas kali ini adalah laptop thin…
December 31, 2025 - 0

Saran Belanja Laptop Gaming ASUS Keluaran 2025: Ada ROG, TUF dan ASUS Gaming!

Kali ini Kita akan bahas bareng-bareng tentang lini produk Laptop…

Gaming

January 30, 2026 - 0

Divisi Meta VR Alami Kerugian Miliaran Dolar di 2025

Kerugian yang luar biasa besar kembali dialami oleh divisi Meta…
January 30, 2026 - 0

Xbox Kembali Alami Kerugian di Awal 2026

Memasuki tahun 2026, Xbox dilaporkan kembali alami penurunan keuntungan baik…
January 30, 2026 - 0

Wakil Presiden Amazon Games Tinggalkan Perusahaan Setelah 8 Tahun Berkarya

Kondisi Amazon Games tampak semakin memburuk, dengan perginya wakil presiden…
January 30, 2026 - 0

Dispatch Versi Nintendo Switch 2 Akan Disensor

Demi menjaga integritas console, Nintendo dan AdHoc Studio sepakat untuk…