Namco Bandai Pastikan Sekuel untuk Dating Game AKB1/ 48

Reading time:
June 29, 2011
akb 48

Jepang, negara dimana kata tabu seperti tidak memiliki batas yang jelas, selalu mampu menghadirkan kejutan-kejutan unik yang tidak mungkin kita temukan di negara lain. Kebebasan untuk berekspresi dan berkreativitas membuat industri kreatif di negara matahari terbit ini tumbuh dengan subur. Apa yang kita anggap aneh atau tidak masuk akal hanyalah merupakan satu produk dari sekian banyak hal lain yang mampu dihasilkan oleh manusia-manusia pekerja keras di dalamnya. Di mana lagi Anda bisa menemukan grup vokal berisikan wanita-wanita muda yang berjumlah 48 orang?

Jika Anda termasuk gamer yang cukup mengenal industri hiburan di Jepang (selain game tentunya), maka nama AKB 48 bukanlah nama yang asing lagi.  Grup wanita muda yang terdiri dari 48 anggota ini memang memiliki basis fans yang cukup kuat, baik di Jepang sendiri maupun di luar negeri. Harus diakui merupakan sesuatu yang sulit untuk mengingat setiap nama dari wanita-wanita cantik ini, namun kebiasaan mereka untuk tampil dalam grup yang lebih kecil mempermudah hal itu. Setidaknya memberikan kesempatan bagi Anda untuk memilih wanita favorit pilihan Anda sendiri.

akb 48 psp4 akb 48 psp1 akb 48 psp2

akb 48 psp

akb 48 psp31

Kesempatan untuk mengenal dan bahkan berpacaran dengan setiap dari mereka muncul dari game dating sim keluaran Namco Bandai, AKB1/48: If I Loved An Idol yang dirilis tahun lalu. Game yang cukup sukses dengan penjualan kurang lebih 400.000 keping di Jepang ini akhirnya mendapatkan sekuelnya – If I Loved An Idol in Guam. Apa yang membuat keduanya berbeda? Plot yang diusung masih sama, para anggota AKB 48 ini akan menyatakan cinta kepada Anda dan sebagai pria yang gentle, Anda harus memilih hanya satu di antara mereka (why oh why?!). Hal yang membedakannya (dan mungkin alasan membelinya) adalah kesempatan untuk melihat mereka dalam balutan pakaian renang.

AKB1/48 ini juga akan mengusung  limited edition yang bervariasi untuk diburu para kolektor. Salah satunya akan memuat UMD video dengan 120 menit footage video yang tidak terpakai, 10 foto, empat DVD 420 menit yang memuat proses pengerjaan game ini, koleksi 48 posters, kartu untuk theme costum PSP, sebuah blu-ray yang memuat semua video dari seri pertama, dan kotak yang spesial. Harga yang dipatok sekitar ¥13,629 atau sekitar 1,4 juta rupiah. Harga yang cukup bersahabat untuk Anda yang tergila-gila dengan grup wanita ini.

akb 48 psp collector edition

AKB 1/48 ini sendiri rencananya akan dirilis pada 6 Oktober 2011 mendatang di wilayah Jepang eksklusif untuk PSP. Anda tertarik?

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

November 8, 2025 - 0

Review Axioo Hype-R X8 OLED: Laptop AMD Ryzen PRO Rp 8 Jutaan

Setelah sebelumnya menggunakan prosesor Intel, Laptop Axioo Hype-R kini hadir…
November 7, 2025 - 0

Review Acer Swift Go 14 AI (2025): Desain Cantik, Layar Mewah, Baterai Tahan Seharian!

Ini adalah laptop yang cocok banget diajak kerja outdoor. Karena…
November 4, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming feat. HP – Part 4: Ini Rahasia Kenapa Performa Laptop Gaming Lebih Kencang!

Kita semua tahu Laptop Gaming itu bisa kencang karena menggunakan…
October 28, 2025 - 0

Review Acer Nitro V 15 (2025): Laptop RTX 5050 Ternyata Sekencang Ini!

Ini Laptop Gaming terjangkau dari Acer dengan GPU RTX 50…

Gaming

November 15, 2025 - 0

Crystal Dynamics Kembali Lakukan PHK untuk Ketiga Kalinya di 2025

Crystal Dynamics lakukan PHK ketiga di 2025 demi reorganisasi dan…
November 15, 2025 - 0

Ubisoft Tunda Laporan Keuangan FY26 dan Hentikan Perdagangan Saham

Ubisoft tunda laporan keuangan FY26 dan hentikan perdagangan saham di…
November 15, 2025 - 0

Red Dead Redemption Akan Meluncur di Android & iOS via Netflix

Red Dead Redemption akhirnya menuju ranah mobile pada Desember ini,…
November 15, 2025 - 0

ARC Raiders Resmi Nerf Perk Security Breach di Update 1.2.0

ARC Raiders secara diam-diam lakukan nerf untuk perk Security Breach…