Shredder Clock: Alarm yang Menggunakan Uang Sebagai Motivator

Reading time:
June 6, 2011

“Waktu adalah uang” merupakan salah satu istilah yang sering diumbar banyak orang. Istilah ini digunakan untuk menggambarkan seberapa berharganya waktu dan mengajak kita untuk memanfaatkannya dengan sebaik-baiknya. Sayangnya, menyia-nyiakan waktu merupakan salah satu sifat yang sulit untuk diubah. Apalagi kalau sudah dihubungkan dengan waktu bangun tidur yang sering kali dihiasi dengan perasaan malas untuk bergerak dan memulai aktivitas. Perasaan malas beranjak dari tempat tidur, berusaha untuk terlelap kembali, dan secara terus-menerus menekan tombol Snooze di alarm menjadi kebiasaan sebagian orang.

Shredder Clock

Kini, telah hadir sebuah konsep jam alarm yang dapat membuat pengguna berpikir dua kali mengenai pentingnya waktu. Jam yang diberi nama Shredder Clock ini menggabungkan fungsi jam digital, alarm, dan mesin penghancur kertas (paper shredder). Berdasarkan foto yang terpampang di situs Wetheurban, pengguna dapat menaruh uang kertas di Shredder Clock. Ketika alarm berbunyi dan pengguna menekan tombol Snooze, secara perlahan Shredder Clock akan mulai menghancurkan uang kertas tersebut. Shredder Clock akan berhenti menghancurkan uang di dalamnya setelah pengguna mematikan alarm.

Konsep Shredder Clock seakan ingin mengajarkan pengguna akan pentingnya waktu dan memberikan arti harafiah dari istilah “waktu adalah uang”. Selain uang kertas, pengguna juga dapat menaruh dokumen kertas lainnya. Namun, diharapkan dokumen yang diletakkan dalam Shredder Clock memiliki arti yang penting agar dapat memotivasi pengguna untuk bangun dan menyelamatkannya dari kehancuran. Apakah Anda tertarik memiliki alarm seperti ini?

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

November 8, 2025 - 0

Review Axioo Hype-R X8 OLED: Laptop AMD Ryzen PRO Rp 8 Jutaan

Setelah sebelumnya menggunakan prosesor Intel, Laptop Axioo Hype-R kini hadir…
November 7, 2025 - 0

Review Acer Swift Go 14 AI (2025): Desain Cantik, Layar Mewah, Baterai Tahan Seharian!

Ini adalah laptop yang cocok banget diajak kerja outdoor. Karena…
November 4, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming feat. HP – Part 4: Ini Rahasia Kenapa Performa Laptop Gaming Lebih Kencang!

Kita semua tahu Laptop Gaming itu bisa kencang karena menggunakan…
October 28, 2025 - 0

Review Acer Nitro V 15 (2025): Laptop RTX 5050 Ternyata Sekencang Ini!

Ini Laptop Gaming terjangkau dari Acer dengan GPU RTX 50…

Gaming

November 18, 2025 - 0

Developer Cities: Skylines Diganti, Pastikan Pengembangan Terus Berjalan

Setelah 15 tahun membesarkan franchise Cities, Colossal Order diganti dengan…
November 18, 2025 - 0

Penggunaan AI di Black Ops 7 Dapat Perhatian Dari Anggota Kongres AS

Kontroversi penggunaan AI di pembuatan aset Black Ops 7 makin…
November 18, 2025 - 0

Star Citizen Dekati Pendanaan $1 Miliar & Masih Berstatus Alpha

Setelah 13 tahun pengembangan dan kumpulkan dana hampir $900 juta,…
November 18, 2025 - 0

Escape from Tarkov Beri Level Requirement Untuk Flea Market

Escape from Tarkov mengunci akses ke fitur favorit pemain, Flea…