Review BenQ XL2410T: Monitor LED Gaming Berkemampuan Tinggi

Author
David Novan
Reading time:
August 11, 2011
Ketika gamer memilih monitor, hanya ada tiga hal yang paling menentukan pilihannya, yaitu kualitas kontras, ukuran layar, dan response time. Faktor tersebut menjadi penting mengingat peran monitor bagi para gamer bagaikan sebuah mata dalam kehidupan nyata. Gamer harus mampu melihat musuhnya dalam keadaan apapun, baik di ruangan terang maupun gelap, secara akurat dan jelas. Itulah sebabnya gamer hardcore biasanya rela merogoh kantung lebih dalam untuk mendapatkan monitor “gaming grade” yang berkualitas tinggi. Monitor LED BenQ XL2410T mengakui dirinya sebagai monitor yang diciptakan khusus untuk gaming dan dapat menjawab semua kebutuhan gamer masa kini. Benarkah demikian?
BenQ XL2410T 001

Spesifikasi Untuk Bermain Game

Harus diakui, pernyataan BenQ di atas patut mendapatkan acungan jempol. Sebab, tidak banyak monitor yang memang diciptakan khusus untuk gamer. Biasanya, monitor dirancang untuk kebutuhan perkantoran, desain grafis, dan menonton film HD. Game selalu berada di urutan belakang. Lalu, apakah yang membuat monitor ini berbeda dengan monitor lain?

Bila Anda perhatikan kembali pernyataan di atas mengenai syarat monitor untuk seorang gamer, maka Anda membutuhkan kualitas contrast yang tinggi, ukuran yang memadai, dan response time yang mantap. Untuk mengetahui kemampuan monitor ini dan memutuskan apakah ia layak dipilih, ada baiknya Anda melihat spesifikasinya tersebih dahulu.

Size: 23.6″WS
Colour Depth: 16.7m (6-bit+FRC)
Aspect Ratio: 16:9
Colour Gamut: sRGB / ~72% NTSC colour gamut (W-LED)
Resolution: 1920 x 1080
Viewing Angles: 170 / 160
Response Time: 2ms G2G + 120Hz
Panel Technology: TN Film
Contrast Ratio: 1000:1 dan 10 million:1 DCR
Interfaces: DL-DVI (HDCP), D-sub, HDMI
Brightness: 300
Warna: Black bezel

Spesifikasi yang ditawarkan BenQ XL2410T jelas masuk ke dalam daftar yang diinginkan gamer! Bahkan, monitor ini menawarkan lebih dari yang diharapkan! Monitor ini memiliki tingkat contrast tinggi, ukuran yang tergolong besar, dan yang terpenting adalah response time sebesar 2ms! Lebih hebatnya lagi, BenQ XL2410T memiliki refresh rate sebesar 120 Hz! Dua kali lebih besar dari monitor biasa dan secara otomatis menjadikannya sebuah monitor yang mendukung tampilan stereoscopic 3D dari NVIDIA!

Gambar Melesat Dengan Halus

Apakah Anda bisa menebak apa keuntungan memiliki monitor dengan refresh rate dan response time tinggi? Tentu saja gambar yang tetap terlihat jelas pada kecepatan tinggi sekalipun. Biasanya, gambar akan menjadi berbayang ketika adegan di layar bergerak dengan cepat, misalnya di tengah pertempuran game action First Person Shooter (FPS) dan game balapan. Spesifikasi monitor ini jelas menunjukkan bahwa ia mampu menangani gambar yang bergerak cepat.
BenQ XL2410T 002
Tombol navigasi menu berada di bagian bawah monitor.
Namun, spesifikasi tentu saja tidak boleh ditelan mentah-mentah tanpa membuktikannya. Oleh karena itu, kami mencoba memainkan game action di monitor ini. Game yang kami coba mainkan antara lain Crysis 2, COD Black Ops, COD Modern Warfare 2, Counter-Strike Online, dan Point Blank. Hasilnya sungguh mengagumkan! Kami tidak dihantui gambar berbayang ketika bermain. Begitu juga ketika kami bermain mode multiplayer online (pada Crysis 2 dan COD). Semua game yang kami mainkan ditampilkan dengan mulus. Akibatnya, kill score yang kami dapatkan menjadi lebih baik!

Gambar Menjadi Lebih Jelas

Pahlawan yang berperan dalam memperjelas tampilan pada monitor ini adalah tingginya tingkat contrast. Mengapa demikian? Ternyata, tingginya tingkat contrast menjadikan perbedaan warna gelap dan terang menjadi jauh lebih tajam. Jadi, musuh yang sedang menunggu mangsanya di pojokan gelap sebuah ruangan dapat Anda lihat! Berakhir sudah masa jaya camper yang berburu di daerah gelap! Selain itu, Anda juga dapat lebih mudah mendeteksi musuh yang mencoba berbaur dengan dinding di belakangnya.
BenQ XL2410T 003
"Leher" monitor dapat diperpanjang.

Ketajaman gambar tersebut tentu saja turut dibantu dengan feature kebanggaan BenQ, yaitu Senseye 3. Feature ini semakin menajamkan tingkat contrast ketika bermain game dan ia berjalan dengan otomatis! Untuk lebih meningkatkan keuntungan Anda, terdapat juga mode preset pencahayaan dan warna yang dapat dipilih dari menu. Hebatnya, monitor ini memiliki preset yang dirancang khusus untuk bermain jenis game tertentu! Bila Anda memainkan game FPS, pilih mode FPS! Mode ini akan meningkatkan ketajaman gambar supaya Anda dapat melihat musuh yang bergerak di kejauhan dan yang berusaha membaur dengan lingkungan.

Dukungan 3D Yang Mantap

Penggunaan refresh rate sebesar 120 Hz menandakan monitor ini mampu digunakan untuk memainkan game 3D dan menonton film 3D! Untuk membuktikan kemampuannya, kami memainkan game Crysis 2 yang mendukung fasilitas 3D. Kami menggunakan kacamata 3D dari NVIDIA untuk merasakan sendiri feature ini. Hasilnya cukup mengagumkan.
BenQ XL2410T 004
Layar monitor dapat diputar menjadi tinggi.
Sayangnya, kami tidak mendapat kejelasan mengenai keikutsertaan paket kacamata 3D dalam paket monitor. Apakah ia harus dibeli terpisah atau memang digabung ke dalam paket penjualan BenQ XL2410T. Bila Anda memang harus membelinya terpisah, menurut kami hal itu tidak akan menjadi masalah. Anda juga masih dapat menikmati keuntungan refresh rate 120 Hz yang ditawarkan monitor ini dalam game!

Saatnya Menonton Film HD!

Anda sudah melihat keandalan BenQ XL2410T dalam memainkan game. Sekarang, tiba saatnya untuk melihat kemampuannya dalam menjalankan film High Definition (HD) yang gambarnya berkualitas tinggi. Untuk itu, kami mencoba memainkan film Blu-ray seperti Avatar (bukan Avatar Aang!) dan Terminator Salvation. Pada Terminator, kami dapat melihat dengan jelas film grain yang biasanya digunakan pembuat film HD untuk membuatnya terkesan artistik (dan menyembunyikan detail gambar yang kurang tinggi). Namun, secara mengejutkan kami tidak menemukannya pada Avatar! Gambar yang dihasilkan begitu jernih dan detailnya luar biasa.
BenQ XL2410T 005
Koneksi yang disediakan tergolong standar, yaitu HDMI, DVI, dan VGA.

Gambar berbayang yang tidak kami temukan pada game ternyata dapat sedikit terlihat di film HD. Hal ini terutama terlihat pada Avatar yang memiliki banyak adegan gerak cepat dalam jumlah yang masif. Begitu juga ketika kami mencoba menonton Blu-ray G. I. Joe yang dihiasi dengan begitu banyak action laga berkecepatan tinggi.

Feature Pendukung

Tampilan fisik BenQ Xl2410T terkesan biasa saja. Tidak seperti monitor gaming yang biasanya sengaja dirancang mencolok dengan banyak sudut. Bahkan, BenQ XL2410T terlihat seperti monitor kerja biasa. Namun, ada keunikan yang dapat Anda temukan di bungkus luarnya ini. Ternyata, Anda dapat memanjangkan leher penyangga monitor dan membuatnya jangkung! Selain itu, Anda juga dapat memutar layar monitor maksimal 90 derajat! Jadi, Anda dapat menggunakan monitor ini memanjang ke atas. Cocok untuk memajang file foto kesayangan dan membaca file dokumen yang isinya panjang.
BenQ XL2410T 006
Layar dapat dibagi menjadi dua gambar dari sumber yang berbeda!

Kelengkapan lain yang dapat terlihat langsung di badan monitor ini adalah input audio jack 3.5mm. Tinggal tusukkan HDMI ke monitor dan Anda dapat mendengarkan musik kesayangan tanpa perlu menyediakan perangkat speaker! Bila ingin mendengarkan tanpa menganggu rekan sekitar, tinggal sediakan headphone dan tusukkan jack 3.5mm ke konektor yang tersedia tadi! Konektor yang tersedia selain HDMI adalah DVI dan VGA. Paket penjualan BenQ juga menyediakan kabel DVI Dual Link untuk menjalankan fungsi 3D-nya.

Feature lain yang tidak kalah pentingnya adalah fungsi monitor melalui tombol dan menu. Bahkan, feature yang disediakan monitor ini terbilang unik. Bagaimana tidak? Anda dapat melihat dua gambar yang berasal dari dua sumber yang berlainan. Misalnya, Anda menghubungkan DVI untuk komputer dan HDMI untuk PlayStation 3 (seperti yang kami lakukan). Feature Picture By Picture (PBP) yang dapat ditemukan dalam menu dapat menampilkan gambar dari kedua sumber tersebut bersamaan dan berdampingan! Jadi, Anda dapat memainkan game PlayStation 3 kesayangan di saat sedang bosan dengan pekerjaan. Sumber input juga dapat dipilih, antara HDMI/DVI dan HDMI/VGA.

BenQ XL2410T 007
Layar dapat diubah menjadi beragam ukuran dengan satu tombol saja.

Kelebihan lain yang tidak kalah menariknya adalah kemampuan untuk mengubah ukuran monitor dengan satu tombol saja! Anda dapat mengubah ukuran monitor menjadi 23.6″ Wide (ukuran penuh), 17″, 19″, 19″ Wide, dan 22″ Wide. Mengapa perlu ada fungsi ini? Bila Anda sering bermain game FPS online seperti Point Blank dan Counter-Strike Online, tentu pernah melihat pemain yang sengaja mengecilkan ukuran resolusi monitornya. Hal ini biasanya dilakukan untuk memperkecil ruang pandang mata untuk melihat ke semua sisi. Jadi, pemain akan lebih awas dengan keadaan sekitarnya. Nampaknya BenQ memahami kebiasaan ini dan menyediakan mode sekali sentuh yang sangat menarik ini!

Kesimpulan

BenQ XL2410T merupakan monitor yang benar-benar dibuat khusus untuk gamer! Hampir semua featurenya dirancang untuk membantu gamer untuk memenangkan game yang dimainkannya. Bahkan, beberapa feature yang biasanya luput dari mata produsen monitor, seperti kemampuan mengubah ukuran layar dengan sekali sentuh turut disertakan dalam monitor ini. Apalagi mode Picture by Picture yang dapat membantu menghilangkan kebosanan ketika menunggu waktu respawn setelah mati dibunuh musuh. Berapa harga yang harus Anda bayar untuk monitor gaming yang mantap ini? Sekitar US$490! Apakah harganya sepadan? Tentu saja!
Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 7, 2024 - 0

Review MSI Prestige 13 AI EVO A1M: Laptop AI PC Super Tipis, Ringan, Kencang & Irit!

Kali ini kita kedatangan salah satu “AI PC” dari MSI.…
March 6, 2024 - 0

Review Axioo Hype 5 AMD: Laptop 5 Jutaan Sekencang & Selengkap Ini?

Laptop murah yang harganya 5 jutaan ini ternyata kuat juga…
March 5, 2024 - 0

Review ASUS Vivobook Pro 16X OLED K6604: Laptopnya Kreator Profesional!

Laptop ini cocok banget untuk cari duit terlebih bagi kalangan…
February 6, 2024 - 0

Rekomendasi Laptop Premium dari HP – Mulai 10 Jutaan

Di Video rekomendasi kali ini, kami coba pilihkan untuk kalian…

Gaming

March 8, 2024 - 0

Game Fighting Hunter x Hunter Dipastikan 2D!

Gamer mana yang tidak bergembira mendengar bahwa akhirnya, anime /…
March 8, 2024 - 0

Command & Conquer: Generals Kini Tersedia di Steam!

Sepertinya sulit untuk membicarakan game RTS dengan elemen militer kental…
March 8, 2024 - 0

Overwatch 2 Kolaborasi dengan Cowboy Bebop, Hadirkan Trailer Keren!

Kolaborasi antara dua buah franchise yang hadir di media yang…
March 8, 2024 - 0

Kreator Dragon Ball – Akira Toriyama Meninggal Dunia

Hampir semua anak-anak Indonesia yang sempat tumbuh besar di era…