Review Xigmatek Aegir: Dual Layer Heatpipe Direct Touch
Galeri


Inilah tampilan heatsink Xigmatek dengan penerapan Dual Layer H.D.T. Heatsink ini dipenuhi sirip aluminium dengan bagian dasar heatpipe yang berbahan dasar tembaga. Tampak dari atas jumlah heatpipe heatsink ini sebanyak 6 buah.

Terlihat kombinasi ukuran heatpipe yang berbeda dengan peletakannya yang juga tidak sejajar. Dual Layer Heatpipe Direct Touch ini terdiri dari dua buah heatpipe ukuran 8 mm di bagian tengah dan empat buah heatpipe berukuran 6 mm di bagian tengah dan luar.

Jejak kotor cukup mudah hinggap di Finishing base ini. Tampak pada gambar terlihat bintik hitam di beberapa bagian yang tidak dapat dibersihkan walaupun telah menggunakan cleaner sekalipun. Base ini sendiri tergolong cukup kasar dengan adanya bekas potongan dari kedua sisi yang membentuk huruf “X”.

Xigmatek Aegir ini menyertakan dua jenis mounting, yaitu mounting untuk platform Intel dan sebuah mounting universal yang dapat digunakan di platform Intel maupun AMD sehingga kompatibilitasnya tergolong baik. Di pengujian ini sendiri kami menggunakan mounting universal.

Kipas dengan LED berwarna putih bawaan Xigmatek Aegir ini memiliki input daya 12 v sebesar 0.31A dan menggunakan kabel 4pin dengan fungsi PWM Controller sehingga memungkinkan kipas berputar dengan kecepatan yang sesuai dengan kebutuhan. Di spesifikasi yang tercantum, kipas ini memiliki rentang kecepatan antara 1000 RPM hingga 2200 RPM.

Pengunci yang disediakan Xigmatek ini cukup mengejutkan kami karena jika keduanya dikunci hingga mentok, tekanan yang diberikan juga sangat tinggi hingga sempat membuat motherboard pengujian kami bengkok cukup parah. Oleh karena itu, kami sedikit melonggarkan pengunci tersebut hingga batas yang kami anggap aman.

Xigmatek Aegir tampak ramping ketika terpasang di motherboard kami. Memory yang tinggi sekalipun dapat Anda gunakan untuk memenuhi semua slot memory yang ada. Bahkan, Anda dapat menambahkan sebuah fan tambahan tanpa membuat sekeliling motherboard menjadi terlalu sempit. Satu hal yang masih merepotkan adalah pemasangan karet silikon di kipas yang cukup menyusahkan, walau fungsinya sebagai peredam getaran kipas memang lebih baik dibanding model klip.












