Program Rejeki Smartfren Berhadiah Miliaran Rupiah

Reading time:
September 30, 2011
Smartfren ZIP 13

Jakarta, 29 September 2011 – Selain peluncuran “Hape Gaul” Smartfren ZIP C380 yang dibanderol dengan harga sangat terjangkau dan “segudang” feature, pada saat yang bersamaan Smartfren juga memperkenalkan program Rejeki Smartfren. Program tersebut berhadiah total miliaran Rupiah sebagai bentuk komitmen mereka untuk para pelanggan setia dan juga pelanggan baru yang telah menggunakan layanan CDMA Smartfren ini. Program ini merupakan program undian yang berlangsung dari 1 Oktober 2011 – 31 Maret 2012. Obyektif dari program ini adalah pelanggan Smartfren dapat menikmati layanan HEBAT, CEPAT, dan HEMAT, sekaligus mendapatkan REJEKI.

Smartfren ZIP 10

“Hape Smartfren ZIP C380 dan program Rejeki Smartfren kami hadirkan sebagai bentuk komitmen Smartfren dalam menghadirkan layanan bernilai tambah yang bermanfaat bagi pelanggan secara konsisten. Produk dan program ini kami berikan sebagai bentuk apresiasi dari Smartfren bagi pelanggannya yang selama ini telah membuktikan loyalitasnya”, ujar Djoko Tata Ibrahim, Deputy CEO Commercial Smartfren. “Setelah melalui perjalanan beberapa waktu, apa yang saat ini kami hadirkan adalah bagian dari langkah strategis kami dalam menjadikan Smartfren sebagai penyedia layanan telekomunikasi berbasis teknologi CDMA yang terdepan, terunggul dan tercepat”.

Smartfren ZIP 09

Adapun hadiah “HEBAT” yang diberikan Smartfren pada program ini adalah sebuah rumah mewah senilai 1 miliar di BSD dan mobil sebagai super grand prize yang akan diundi pada akhir program ini. Kesempatan untuk memenangkan hadiah dari program ini mungkin cukup besar, selain hadiah utama tadi, terdapat ribuan hadiah lainnya yang diundi setiap periode dua minggu dan satu bulan, antara lain seperti motor, uang tunai, LED TV, iPad, Blacberry, dan lain-lain.

Syarat ikut serta untuk program Smartfren ini sangat mudah dan tidak diperlukan biaya tambahan, seperti potong pulsa dan sebagainya. Hanya cukup isi ulang pulsa Rp10.000,- (berlaku kelipatan) atau melakukan pembayaran saja (post paid), maka otomatis akan diikut sertakan dalam setiap pengundian. Untuk cek kupon atau info lainnya, pelanggan cukup kirim SMS ke 189, dengan tarif Rp 50/SMS.

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

January 22, 2026 - 0

Mengenal Seri Laptop HP OmniBook: Apa itu OmniBook? Kemana Spectre, Envy dan Pavilion?

Laptop-laptop yang akan kami bahas kali ini adalah laptop thin…
December 31, 2025 - 0

Saran Belanja Laptop Gaming ASUS Keluaran 2025: Ada ROG, TUF dan ASUS Gaming!

Kali ini Kita akan bahas bareng-bareng tentang lini produk Laptop…

Gaming

January 30, 2026 - 0

Divisi Meta VR Alami Kerugian Miliaran Dolar di 2025

Kerugian yang luar biasa besar kembali dialami oleh divisi Meta…
January 30, 2026 - 0

Xbox Kembali Alami Kerugian di Awal 2026

Memasuki tahun 2026, Xbox dilaporkan kembali alami penurunan keuntungan baik…
January 30, 2026 - 0

Wakil Presiden Amazon Games Tinggalkan Perusahaan Setelah 8 Tahun Berkarya

Kondisi Amazon Games tampak semakin memburuk, dengan perginya wakil presiden…
January 30, 2026 - 0

Dispatch Versi Nintendo Switch 2 Akan Disensor

Demi menjaga integritas console, Nintendo dan AdHoc Studio sepakat untuk…