Rockstar akan Perkenalkan GTA V Minggu Depan!

Reading time:
October 26, 2011

rockstar logo

Siapa yang tidak mengenal franchise Grand Theft Auto? Sebagai salah satu game sandbox terbaik yang pernah lahir di industri game, GTA tampil begitu fenomenal. Menggambarkan dunia kriminal bahwa tanah kota besar yang penuh dengan kekerasan, GTA juga menawarkan kebebasan yang hampir absolut. Gamer dapat melakukan apa saja yang mereka inginkan, dari membunuh pejalan kaki yang tidak berdosa, merampas mobil, hingga melakukan hal ilegal lainnya. Seri terakhirnya, GTA IV yang dirilis tahun 2008 silam juga berhasil mencetak angka penjualan yang luar biasa.

Tiga tahun sudah berlalu dan animo gamer untuk memainkan seri terbaru Grand Theft Auto tak pernah surut. Beberapa rumor yang menyatakan kehadiran seri kelima sudah seringkali terdengar, namun Rockstar sebagai pihak pengembang tak pernah memberikan sinyal positif apapun. Namun, sebuah kejuatan justru hadir di bulan-bulan penghujung tahun ini. Rockstar secara tiba-tiba memberikan sinyal akan memperkenalkan Grand Theft Auto 5 minggu depan, tepatnya pada tanggal 2 November 2011 mendatang lewat sebuah trailer perdana. Wow!

gta v logo

Walaupun belum banyak informasi yang bisa digali darinya, namun kemungkinan besar GTA V akan bertempat di sebuah kota fiktif – Los Santos yang merupakan representasi dari kota Los Angeles, Amerika. Mengenai plot, karakter, hingga gambaran tampilan yang akan dihadirkan, gamer tampaknya harus bersabar hingga trailer perdana ini dirilis. Apakah GTA V ini akan memenuhi ekspektasi para gamer? Atau justru membawa franchise ini ke arah yang sama sekali baru? Lingkari tanggal 2 November di kalender Anda untuk mendapatkan jawabannya.

Source: Kotaku

Share
Load Comments

Gadget

March 17, 2025 - 0

Review OPPO A5 Pro 5G: Triple IP Rating di IP66, IP68, IP69 serta Military Grade Shock Resistance!

Smartphone yang satu ini punya 3 IP Rating sekaligus! Lalu…
March 14, 2025 - 0

Review vivo V50: Baterai Lebih AWET, Desain Mewah, Kamera ZEISS, IP68 & IP69

Smartphone V Series terbaik vivo, akhirnya hadir lagi! Ini adalah…
March 3, 2025 - 0

Review Baseus NOMOS 5-in-1 Desktop Charger: Charger All-in-One 140 W, Support Qi2, dgn Retractable Cable

Ini adalah solusi charging all-in-one terbaru yang seharusnya praktis dan…
February 26, 2025 - 0

Review Motorola Moto G45 5G: Moto is Back! Smartphone 2 Jutaan Paling Kaya Fitur!

HELLO MOTO! Selamat datang kembali Motorola ke Indonesia. Ya, ini…

Laptop

March 20, 2025 - 0

JAJAL Kecanggihan Laptop Snapdragon di tahun 2025: Sudah Ada Peningkatan?

Jumpa lagi dengan Jagat Review, yang kali ini kami sedang…
March 19, 2025 - 0

Review ASUS ROG Flow Z13 (GZ302): Tablet Gaming AMD Paling Kencang untuk Gaming & Content Creation

Dari namanya, harusnya sih ini Laptop Gaming-nya ASUS. Tapi ini…
March 11, 2025 - 0

Review MSI Katana A15 AI B8V: Gaming, Edit Video Sampai 3D Modelling Semua Bisa Disini!

Yang di sebelah saya ini, adalah sebuah laptop high performance…
March 7, 2025 - 0

Review Advan Evo-X 16: Tablet Windows Terjangkau yang Bisa Pakai eGPU!

Ini adalah tablet Windows layar besar yang harganya terbilang terjangkau.…

Gaming

March 21, 2025 - 0

Penjualan Monster Hunter Wilds di Amerika Setengahnya Berasal Dari Steam

Ternyata beragam masalah yang terjadi di Monster Hunter Wilds versi…
March 20, 2025 - 0

Laju Penjualan PlayStation 5 Kini Lampaui PS4 di Amerika, Sementara Xbox Melambat

PlayStation 5 kini semakin kencang laju penjualannya di Amerika, dengan…
March 20, 2025 - 0

Palworld Rilis Fitur Crossplay Dan Segudang Konten Menarik Lain

Player base Palworld kini semakin kuat dengan hadirnya fitur Crossplay…
March 20, 2025 - 0

Menjelang Rilis, InZOI Umumkan Free DLC Pertama Untuk Mei 2025

Seminggu sebelum InZOI rilis, Krafton gelar Roadmap untuk 2025 termasuk…