Update Resmi Pro Evolution Soccer 2012 Sudah Tersedia

Reading time:
October 13, 2011
PES 2012 941

Para penggila game sepakbola Pro Evolution Soccer 2012 pasti gembira mendengar berita yang satu ini. Konami memang baru saja merilis PES 2012, namun berbagai kekurangan yang ada membuat game ini tidak dapat dinikmati secara maksimal. Salah satu yang cukup krusial adalah list pemain dan tim yang tidak terupdate dengan baik. Konami sudah menjanjikan akan memperbaiki hal tersebut lewat sebuah patch. Untuk gamer PC yang membutuhkannya, Konami sudah menyediakannya sekarang!

Update terbaru ini akan berisikan update transfer pemain yang dilakukan sebelum tanggal 31 Agustus 2011. Anda kini dapat menemukan Diego Forlan di Inter Milan dan puluhan pemain yang lain kini berada di tempat yang seharusnya. Tim developer PES juga menyertakan perombakan untuk status dan kemampuan ratusan pemain agar lebih adaptif dengan kondisi di dunia nyata. Tidak hanya itu, mereka juga menyertakan beberapa tampilan baru sepatu pemain, khususnya mereka yang mengenakan Adidas, Puma, dan Nike. Pastikan Anda mengunduh patch ini untuk mendapatkan PES 2012 yang lebih maksimal.

Patch ini sendiri dapat diunduh secara gratis lewat situs resmi Konami, namun sayangnya hanya berlaku untuk gamer PC saat ini. Keuntungan lainnya? Gamer PC yang mendapatkan game ini lewat jalur “tidak resmi” pun dapat menikmati update terbaru ini, tanpa proses validasi sama sekali. Seperti tradisi PES dari seri-seri sebelumnya, update seperti ini selalu menjadi pembuka yang “manis” untuk sebuah gameplay yang lebih realistis. Ketika update resmi seperti ini tak lagi mengakomodir kekinian dalam bermain, selalu ada patch tidak resmi lain yang bisa digunakan.

Source: Konami-PES

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 7, 2024 - 0

Review MSI Prestige 13 AI EVO A1M: Laptop AI PC Super Tipis, Ringan, Kencang & Irit!

Kali ini kita kedatangan salah satu “AI PC” dari MSI.…
March 6, 2024 - 0

Review Axioo Hype 5 AMD: Laptop 5 Jutaan Sekencang & Selengkap Ini?

Laptop murah yang harganya 5 jutaan ini ternyata kuat juga…
March 5, 2024 - 0

Review ASUS Vivobook Pro 16X OLED K6604: Laptopnya Kreator Profesional!

Laptop ini cocok banget untuk cari duit terlebih bagi kalangan…
February 6, 2024 - 0

Rekomendasi Laptop Premium dari HP – Mulai 10 Jutaan

Di Video rekomendasi kali ini, kami coba pilihkan untuk kalian…

Gaming

March 8, 2024 - 0

Overwatch 2 Kolaborasi dengan Cowboy Bebop, Hadirkan Trailer Keren!

Kolaborasi antara dua buah franchise yang hadir di media yang…
March 8, 2024 - 0

Kreator Dragon Ball – Akira Toriyama Meninggal Dunia

Hampir semua anak-anak Indonesia yang sempat tumbuh besar di era…
March 7, 2024 - 0

Bukan CGI, Dragon’s Dogma 2 Gunakan Video Daging Asli untuk Animasi Memasak

Apalah arti sebuah game petualangan yang tidak mampu memberikan Anda…
March 7, 2024 - 0

Frostpunk 2 Rilis Juli 2024

Membangun kota seindah dan seefektif mungkin, menatanya serapi yang Anda…