ImageFORMULA P-215: Alat Pemindai Dokumen Portabel dari Canon

Reading time:
December 7, 2011

Selasa (6/12), Datascrip mengumumkan peluncuran empat produk Canon Document Reader terbaru. Jajaran produk ini didesain untuk membantu para konsumen dalam menyediakan cadangan dokumen-dokumen penting dalam format digital. Natar Adri, seorang pakar pengelolaan dokumen, berbagi pengalamannya ketika harus membantu sejumlah perusahaan dalam merapikan dokumen mereka pascatsunami yang sempat melanda Indonesia. Adri menyayangkan ketiadaan cadangan dokumen digital yang mengharuskan perusahaan untuk mengeringkan dokumen secara manual atau bahkan kehilangan dokumen penting lainnya.

Peluncuran Canon Document Reader 1
Marselinus Tjhai, Marketing Executive Canon Consumer System Product Division; Monice Aryasetiawan, Division Manager Canon; Jordan Aqsa, Customer Support Executive Canon; dan Natar Adri, ahli pengelolaan dokumen.

Salah satu produk unggulan yang diperagakan dalam acara peluncuran Canon Document Reader tersebut adalah ImageFORMULA P-215. Alat pemindai dokumen yang satu ini memiliki ukuran yang compact dan portabel sehingga dapat dibawa dan digunakan oleh konsumen kapan dan dimana saja mereka membutuhkannya. Melalui P-215, Canon dan sub-brand ImageFORMULA menunjukkan komitmennya dalam menghadirkan teknologi pemindai dokumen terdepan yang mendukung mobilitas para pengguna.

P-215 dilengkapi dengan feature High-speed 1-pass duplex scanning yang memungkinkan pengguna untuk memindai lembar dokumen dengan dua sisi. Kecepatan pemindaian yang ditawarkan P-215 mencapai 15ppm/30ipm untuk dokumen hitam-putih dan 10ppm/20ipm untuk dokumen berwarna dengan daya tampung baki hingga 20 lembar kertas A4. Alat pemindai dokumen portabel ini juga memiliki feeder khusus untuk pemindaian kartu plastik yang ketebalannya berbeda dengan dokumen kertas pada umumnya.

Canon P 215 Closed Tray Canon P 215 Open Tray

Untuk membantu proses pemindaian, Canon membekali P-215 dengan aplikasi built-in bernama CaptureOnTouch Lite. Dari aplikasi ini, pengguna dapat memindahkan hasil pemindaian ke PC atau laptop hanya dengan menghubungkan P-215 menggunakan kabel USB 3.0 yang telah tersedia dalam kemasan penjualan. Datascrip sebagai distributor tunggal Canon Document Reader memasarkan ImageFORMULA P-215 dengan kisaran harga USD500.

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

November 8, 2025 - 0

Review Axioo Hype-R X8 OLED: Laptop AMD Ryzen PRO Rp 8 Jutaan

Setelah sebelumnya menggunakan prosesor Intel, Laptop Axioo Hype-R kini hadir…
November 7, 2025 - 0

Review Acer Swift Go 14 AI (2025): Desain Cantik, Layar Mewah, Baterai Tahan Seharian!

Ini adalah laptop yang cocok banget diajak kerja outdoor. Karena…
November 4, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming feat. HP – Part 4: Ini Rahasia Kenapa Performa Laptop Gaming Lebih Kencang!

Kita semua tahu Laptop Gaming itu bisa kencang karena menggunakan…
October 28, 2025 - 0

Review Acer Nitro V 15 (2025): Laptop RTX 5050 Ternyata Sekencang Ini!

Ini Laptop Gaming terjangkau dari Acer dengan GPU RTX 50…

Gaming

November 14, 2025 - 0

Escape from Tarkov 1.0 Kemungkinan Akan Server Wipe Untuk Mode PVE

Menuju rilisnya versi 1.0 Escape from Tarkov, Battlestate Games berpotensi…
November 14, 2025 - 0

Escape from Tarkov Rayakan Rilis Version 1.0 Dengan Kampanye Twitch Drop

Battlestate Games rayakan rilis Escape from Tarkov menuju version 1.0…
November 14, 2025 - 0

NCSoft Reveal Trailer Horizon Steel Frontiers, MMORPG di Dunia Horizon Zero Dawn

PlayStation dan NCSoft berkolaborasi membuat Horizon Steel Frontiers, MMORPG Action…
November 14, 2025 - 0

Death Stranding Dibuat Serial Anime Oleh Disney+, Hideo Kojima Terlibat Langsung

Death Stranding resmi diadaptasi menjadi serial anime di Disney+ dan…