Review- Genius LuxePad A9000: Bluetooth Keyboard Praktis untuk Smartphone dan Tablet

Reading time:
December 22, 2011

Penggunaan

Genius A9000 terhubung ke perangkat tablet/ smartphone melalui interface Bluetooth 2.0. Untuk menyambungkannya, Anda hanya perlu menyalakan perangkat ini, menekan tombol “connect” dan melakukan pairing dari device yang bersangkutan.

Genius LuxePad A9000 pada perangkat Android

Pada device dengan OS Android versi 3.0, LuxePad A9000 dapat dihubungkan tanpa masalah. Akan tetapi, saat dicoba pada smartphone dengan OS Android versi 2.3.5, A9000 tidak dapat terkoneksi. Setelah diselidiki lebih jauh, ternyata pengguna harus lebih dahulu men-download aplikasi easy connect dan melakukan rooting device, baru kemudian A9000 bisa terkoneksi dengan device yang memiliki OS Android di bawah versi 3.0. Hal tersebut tentu menjadi hambatan tersendiri bagi pengguna yang hendak menggunakan perangkat ini pada smartphone atau device lain dengan OS Android versi 2.x.x.

Proses pairing dan koneksi dapat berjalan lancar pada device Android 3.0, tetapi pengguna harus terlebih dahulu melakukan rooting dan meng-install aplikasi easy connect pada device dengan OS Android dengan versi lebih lama

Menariknya, Genius LuxePad A9000 dapat pula bekerja di sistem operasi iOS milik iPad. Semua fungsi seperti tombol “home” dan “search” pun berjalan sebagaimana mestinya. Prosedur yang dijalankan untuk menghubungkan perangkat ini dengan iPad sama dengan langkah-langkah di OS Android, yaitu power-on diikuti pairing.

LuxePad A9000 dapat berfungsi lancar pada Apple iPad

Soal penggunaan, Genius LuxePad A9000 terasa jauh lebih nyaman saat digunakan untuk mengetik, dibandingkan on-screen keyboard pada device Android. Beberapa pengguna mungkin membutuhkan sedikit waktu untuk membiasakan diri dengan desain dan ukuran tombol yang sedikit lebih kecil dari ukuran keyboard desktop. Akan tetapi, begitu terbiasa, Anda akan dapat menggunakannya untuk mengetik dengan lancar.

Tak seperti saudaranya, LuxePad Ultra-thin yang memiliki palmrest, LuxePad A9000 berbentuk lebih kompak. Bagian belakang (tempat deretan tombol “F”) dinaikkan beberapa derajat agar lebih sesuai dengan kontur tangan pengguna saat mengetik.

Kesimpulan

Untuk mereka yang sering bepergian dan bekerja dengan tablet, Genius LuxePad A9000 dapat menjadi alternatif sarana mengetik yang sangat membantu. On-screen keyboard memang praktis, namun, apabila Anda dapat menemukan meja dan kursi, mengetik dengan keyboard Bluetooth seperti A9000 akan terasa lebih nyaman dan cepat. Meskipun bermasalah dengan device Android versi 2.x.x, pemilik tablet dengan OS Android versi 3.0 dan iOS tak takan menemui kesulitan saat mengunakan perangkat ini.

Kelebihan:

  • Mampu bekerja dengan tablet dan smartphone Android, serta iPad
  • Desain simpel dan ringkas

Kekurangan:

  • Sedikit sulit dihubungkan ke device dengan OS Android dengan versi lebih lama dari 3.0

Distributor Indonesia: Tixin Informatika

Telepon: (021) 690 2628

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

November 8, 2025 - 0

Review Axioo Hype-R X8 OLED: Laptop AMD Ryzen PRO Rp 8 Jutaan

Bodi Axioo Hype-R X8 OLED Form Factor Clamshell atau Laptop…
November 7, 2025 - 0

Review Acer Swift Go 14 AI (2025): Desain Cantik, Layar Mewah, Baterai Tahan Seharian!

Bodi Acer Swift Go 14 AI Form Factor Clamshell atau…
November 4, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming feat. HP – Part 4: Ini Rahasia Kenapa Performa Laptop Gaming Lebih Kencang!

Kita semua tahu Laptop Gaming itu bisa kencang karena menggunakan…
October 28, 2025 - 0

Review Acer Nitro V 15 (2025): Laptop RTX 5050 Ternyata Sekencang Ini!

Bodi Acer Nitro V 15 (2025) Form Factor Clamshell. Material…

Gaming

November 20, 2025 - 0

Drama Subnautica 2 Kembali Memanas, Kali Ini Libatkan ChatGPT

Sengketa hukum Subnautica 2 semakin memanas, kali ini tuduh CEO…
November 20, 2025 - 0

Developer Rust Tuduh Delta Force Mencuri Asset Game Mereka

Developer Rust menuduh TiMi Studio mencuri asset game mereka, setelah…
November 20, 2025 - 0

Rumor: GTA 6 Diklaim Sedang Diuji untuk Nintendo Switch 2

Rumor terkait GTA 6 bisa hadir di Switch 2 kembali…
November 20, 2025 - 0

Rumor: Silent Hill Townfall Diklaim Oleh Bocoran Akan Rilis Awal 2026

Silent Hill Townfall yang diliputi misteri dikabarkan akan rilis pada…