Fujitsu PRIMERGY CX400: Dukung Lingkungan Cloud dalam Ukuran Server yang Kecil

Reading time:
March 23, 2012

Sebagai penyedia solusi bisnis, serta teknologi informasi dan komunikasi, Fujitsu menggelar Fujitsu Technology Day 2012 di Hotel Mulia, Jakarta, yang dibuka pada hari Kamis (22/3). Melalui acara bertema “Reshaping IT” tersebut, Fujitsu berbagi wawasan tentang fungsi dan peran teknologi dalam meningkatkan kinerja bisnis, serta meluncurkan sejumlah solusi baru yang mampu mentransformasi TI dan meningkatkan fleksibilitas perusahaan dalam menghadapi dinamika bisnis.

Di tengah tren Big Data dan infrastruktur Cloud yang semakin marak dibicarakan di industri teknologi dan bisnis, Fujitsu meluncurkan server baru PRIMERGY CX400 S1 multi-node Cloud eXtension. Fujitsu mengemas teknologi terbarunya ini dalam desain yang compact, yaitu setengah dari ukuran model server standar. Ukuran tersebut dapat dicapai dengan memuat empat server fisik yang berdiri sendiri dan 24 disk drive ke dalam sebuah kabinet 2U yang compact.

Raymon Firdauzi
Raymon Firdauzi, Country Manager Fujitsu Platform Products Business

Model 4in2U yang ditawarkan Fujitsu dalam PRIMERGY CX400 hanya membutuhkan ruangan 50% lebih sedikit dibanding server standar sehingga mengurangi investasi hardware, serta meningkatkan efisiensi pengelolaan data dan sistem. Walaupun memiliki ukuran yang kecil, CX400 menawarkan performa server berbasis rack dengan kemampuan skalabilitas, serta mengombinasikan pendingin front-to-back dengan konektivitas eksternal di bagian belakang. Konektivitas tersebut memudahkan pemasangan dan akses ke dalam rak, ditambah dengan fitur hot-plug yang memastikan sistem tetap menyala dan bekerja pada saat perbaikan.

PRIMERGY CX400 bergabung ke dalam jajaran Fujitsu Cloud eXtension bersama dengan server Cloud PRIMERGY CX1000 yang memiliki 38 server. Jajaran produk server PRIMERGY juga diramaikan dengan tiga node server, yaitu seri PRIMERGY CX210 S1, CX250 S1, dan CX270 S1. Untuk menjamin interoperabilitas, model server ini disesuaikan dengan standar rak dan berbagai aplikasi.

Fujitsu memanfaatkan prosesor terbaru dari Intel Xeon E5-2600 untuk menjamin pengiriman data I/O yang cepat dengan bandwidth memori tinggi dalam model server PRIMERGY CX soket ganda.

Pihak Fujitsu menginformasikan bahwa model server PRIMERGY CX400 S1 dan CX250 S1 berukuran 1U akan mulai dipasarkan secara global pada akhir Maret 2012, model PRIMERGY CX270 S1 untuk High Performance Computing akan hadir pada bulan Mei 2012, dan PRIMERGY CX210 S1 akan mulai dipasarkan pada bulan Agustus 2012.

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

November 8, 2025 - 0

Review Axioo Hype-R X8 OLED: Laptop AMD Ryzen PRO Rp 8 Jutaan

Setelah sebelumnya menggunakan prosesor Intel, Laptop Axioo Hype-R kini hadir…
November 7, 2025 - 0

Review Acer Swift Go 14 AI (2025): Desain Cantik, Layar Mewah, Baterai Tahan Seharian!

Ini adalah laptop yang cocok banget diajak kerja outdoor. Karena…
November 4, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming feat. HP – Part 4: Ini Rahasia Kenapa Performa Laptop Gaming Lebih Kencang!

Kita semua tahu Laptop Gaming itu bisa kencang karena menggunakan…
October 28, 2025 - 0

Review Acer Nitro V 15 (2025): Laptop RTX 5050 Ternyata Sekencang Ini!

Ini Laptop Gaming terjangkau dari Acer dengan GPU RTX 50…

Gaming

November 15, 2025 - 0

Crystal Dynamics Kembali Lakukan PHK untuk Ketiga Kalinya di 2025

Crystal Dynamics lakukan PHK ketiga di 2025 demi reorganisasi dan…
November 15, 2025 - 0

Ubisoft Tunda Laporan Keuangan FY26 dan Hentikan Perdagangan Saham

Ubisoft tunda laporan keuangan FY26 dan hentikan perdagangan saham di…
November 15, 2025 - 0

Red Dead Redemption Akan Meluncur di Android & iOS via Netflix

Red Dead Redemption akhirnya menuju ranah mobile pada Desember ini,…
November 15, 2025 - 0

ARC Raiders Resmi Nerf Perk Security Breach di Update 1.2.0

ARC Raiders secara diam-diam lakukan nerf untuk perk Security Breach…