Google Angkat Bicara Mengenai Kasus Samsung Vs Apple
Samsung diperintahkan untuk membayar “uang kerusakan” sebesar USD1.049 miliar kepada Apple. Keputusan tersebut diambil oleh pengadilan US karena beberapa produk Samsung dianggap melanggar hak paten milik Apple. Sebagian besar dari produk yang dianggap bersalah tersebut berbasiskan Android. Google, sebagai pengembang Android, akhirnya angkat bicara mengenai masalah antara Samsung dan Apple tersebut.
Komentar Google terhadap kasus Samsung Vs Google terkesan sangat hati-hati. Pada awal komentarnya, seperti dikutip dari The Verge, Google tidak memandang masalah hak paten tersebut berhubungan dengan inti sistem operasi Android.
“Pengadilan Banding akan mengkaji ulang pelanggaran dan validitas dari klaim hak paten. Sebagian besar dari hal tersebut tidak berhubungan kepada inti dari sistem operasi Android, dan beberapa sedang diperiksa ulang oleh Kantor Paten US,” kata Google.
“Industri mobile bergerak cepat dan semua pemain – termasuk pendatang baru – membangun ide yang sudah ada selama beberapa dekade. Kami bekerja dengan partner kami untuk memberikan konsumen produk yang inofatif dan terjangkau, dan kami tidak mau membatasi hal tersebut”, tutup Google.
Samsung sendiri tidak mau menerima hasil keputusan siding dan memutuskan untuk mengajukan banding.















