Demi Menghayati Peran sebagai Steve Jobs, Ashton Kutcher Masuk Rumah Sakit

Author
Cerira
Reading time:
February 1, 2013

Menjelang pemutaran film tentang biografi pendiri Apple, Steve Jobs, Ashton Kutcher yang berperan sebagai Jobs malah dirawat di rumah sakit. Hal tersebut disebabkan karena Kutcher bermaksud menghayati peran dengan meniru diet buah yang dilakukan oleh CEO Apple Inc. tersebut.

kutcher steve jobs

Aktor berusia 34 tahun tersebut merupakan pemeran utama dalam film indie tentang biografi Steve Jobs yang berjudul jOBS yang akan diputar di Sundance Film Festival. Film tersebut mengisahkan perjalanan hidup sang bintang teknologi yang wafat 5 Oktober 2011 silam karena kanker pankreas. Kutcher pun menyatakan bahwa dia merasa sakit dua kali lipat. Pertama karena diet buah yang dijalaninya dan tidak bisa hadir pada pemutaran film tersebut karena dia terbaring di rumah sakit. Diet buah seperti yang dijalani Steve Jobs mengharuskan Kutcher hanya makan buah, biji-bijian dan kacang-kacangan saja selama beberapa hari. Awalnya berjalan dengan baik, namun beberapa hari selanjutnya dia sudah terbaring di rumah sakit karena lemas dan masalah pada pankreasnya. Kutcher merasa pankreasnya benar-benar terdera sakit dan terasa mengerikan.

Film ini tidak sama dengan film yang sedang dikerjakan Sony Pictures yang juga mengulas tentang kehidupan Steve Jobs. Film indie ini dibuat berdasarkan pada buku biografi yang ditulis Walter Isaacson dan akan mulai ditayangkan di bioskop pada 19 April mendatang. Menurut buku yang ditulis Isaacson tersebut memang disebutkan tentang pernyataan Jobs tentang frutarian diets atau diet buah yang dijalaninya. Jobs menggambarkan bagaimana perjalanannya ke perkebunan apel akhirnya menginspirasi dirinya untuk menamai perusahaannya dengan nama Apple. Selain Kutcher yang berperan sebagai Steve Jobs, Josh Gad akan berperan sebagai Steve Wozniak, rekan Jobs yang juga ikut serta mendirikan Apple. Film jOBS sendiri disutradarai oleh Joshua Michael Stern.

Bukan hal yang aneh lagi dimana banyak aktor yang demi mendalami peran, terutama yang didasarkan pada biografi, akan mengikuti beberapa hal termasuk tingkah laku yang dilakukan oleh tokoh yang diperankannya. Bahkan ada yang melakukan hal-hal ekstrim untuk mengubah bentuk tubuhnya agar terlihat sama dengan bentuk tubuh tokoh yang diperankannya. Seperto Tom Hanks yang harus kehilangan berat badannya hampir 30 kg demi berperan sebagai orang yang terdampar di pulau terasing saat pesawatnya mengalami kecelakaan di film Cast Away, atau juga Charlize Theron yang harus menambah berat badannya hingga 15 kg untuk memerankan seorang pelacur di film Monster.

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

November 8, 2025 - 0

Review Axioo Hype-R X8 OLED: Laptop AMD Ryzen PRO Rp 8 Jutaan

Setelah sebelumnya menggunakan prosesor Intel, Laptop Axioo Hype-R kini hadir…
November 7, 2025 - 0

Review Acer Swift Go 14 AI (2025): Desain Cantik, Layar Mewah, Baterai Tahan Seharian!

Ini adalah laptop yang cocok banget diajak kerja outdoor. Karena…
November 4, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming feat. HP – Part 4: Ini Rahasia Kenapa Performa Laptop Gaming Lebih Kencang!

Kita semua tahu Laptop Gaming itu bisa kencang karena menggunakan…
October 28, 2025 - 0

Review Acer Nitro V 15 (2025): Laptop RTX 5050 Ternyata Sekencang Ini!

Ini Laptop Gaming terjangkau dari Acer dengan GPU RTX 50…

Gaming

November 13, 2025 - 0

Ratchet & Clank: Ranger Rumble Siap Hadir di Mobile & Buka Pre-Registrasi

Duo legendaris Ratchet & Clank akhirnya kembali lewat Ranger Rumble,…
November 13, 2025 - 0

Rockstar Games Dihantam Gugatan Hukum atas Dugaan “Union Busting”

Rockstar Games digugat serikat pekerja atas tuduhan “union busting” setelah…
November 13, 2025 - 0

Valve Resmi Umumkan Steam Frame VR, Headset Standalone Berkekuatan PC

Valve resmi mengumumkan Steam Frame VR, headset dengan performa setara…
November 13, 2025 - 0

Steam Controller 2 Bawa Desain Baru, Trackpad Ganda, dan Fitur Gyro Modern

Valve mulai refresh jajaran perangkat gamingnya, termasuk controller dengan umumkan…