Chrome iOS Terbaru Lebih Terintegrasi dengan Google Apps

Update terbaru browser Chrome untuk platform iOS telah diluncurkan Apple hari Rabu kemarin. Apa saja feature-feature terbarunya?
Update terbaru Chrome for iOS ini memberikan fungsi integrasi yang lebih baik dengan aplikasi-aplikasi Google (Google Apps). Dengan integrasi yang lebih baik ini, pengguna dapat melakukan sign-in secara otomatis ke dalam layanan-layanan Google setelah pengguna melakukan sign-in di Chrome. Sekarang pengguna juga dapat memilih akan membuka link langsung pada aplikasi terkait seperti Google Maps, Google+, ataupun Youtube.
Update ini juga memungkinkan pengguna mengakses history browsing mereka yang ada di perangkat lain, seperti iPad ataupun PC. Google juga mengatakan bahwa mereka akan mengeluarkan feature kompresi data. Dengan feature yang masih dalam tahap eksperimen ini, pengguna dapat menghemat bandwidth sehingga dapat membuka halaman secara lebih cepat lagi, sambil menjaga browser tetap aman.
Versi terbaru Chrome for iOS sudah dapat di-download/update dari App Store.
via Google













