Extreme OC Review : Motherboard Gigabyte GA-Z87X-OC

Intel ‘Haswell’ Core i7-4770K – capai 6.2Ghz dengan LN2

Prosesor Intel Core Generasi ke-4 a.k.a ‘Haswell’ yang belum lama ini dirilis, memiliki potensi overclocking yang cukup tinggi. Besarnya tingkat Overclockability Haswell inilah yang mengundang minat para overclocker ekstrim untuk memaksa sistemnya dalam mencapai batas termaksimal, tentunya dengan bantuan extreme cooling seperti Dry Ice dan Liquid Nitrogen(LN2). Kemampuan overclocking tinggi ini juga sudah pernah kami buktikan pada pengujian kami yang terdahulu, dimana kami menyentuh clock 6.2 Ghz dengan sebuah Core i7-4770K yang diberi pendingin LN2.

Berbicara mengenai overclocking ekstrim, tentunya ada satu komponen PC krusial yang dibutuhkan untuk membantu para overclocker dan power-user dalam mencapai batas overclock maksimal mereka, yakni sebuah motherboard yang memiliki fitur overclocking ekstra. Gigabyte, salah satu produsen motherboard papan atas di dunia, menyediakan sebuah model motherboard yang mereka rancang khusus untuk menangani overclocking ekstrim pada platform Intel Haswell, yang mereka sebut dengan Gigabyte GA-Z87X-OC.

Apa saja fitur overclocking yang disematkan Gigabyte pada motherboard seri OC-nya ini? Mari simak lebih dekat!

DSC09939s

 

Tinjauan Singkat

Berikut ini sekilas penampilan dari motherboard Gigabyte GA-Z87X-OC dan fitur-fiturnya : 

 

Z87X-OC Features
*klik untuk memperbesar*

Perlu diketahui, motherboard GA-Z87X-OC merupakan bagian dari seri ‘OC’ yang legendaris, yang pertamakalinya diperkenalkan pada motherboard Gigabyte GA-X58A-OC dua tahun silam. Setelah absen dari penamaan seri OC di generasi X79 dan Z77, kali ini seri OC datang kembali di Z87. Sambil mengusung warna jingga yang menjadi tradisi khas seri OC, motherboard ini juga datang dengan misi sama dengan motherboard seri OC pendahulunya : memberikan kemampuan overclocking dan durabilitas yang tinggi untuk memecahkan world record dalam  berbagai benchmark!

 

Ruang Lingkup Pengujian

Ketika melihat bahwa motherboard ini memang disiapkan untuk melakukan overclocking, bahkan overclocking ekstrim sekalipun, nampaknya sudah sepantasnya kami menguji motherboard ini dalam skenario Extreme Overclocking, dengan bantuan pendingin ekstrim – Liquid Nitrogen (LN2), untuk melihat seberapa jauh motherboard ini membantu pencapaian overclocking prosesor Haswell yang kami gunakan.

Dengan berbagai pertimbangan, inilah tiga hal yang akan kami bahas dalam uji overclocking kali ini :

  1. Penjabaran akan fitur-fitur khusus Seri OC dan hubungannya dengan overclocking ekstrim
  2. Uji Pencapaian CPU Maksimal dalam benchmark single-threaded popular : SuperPi 32M
  3. Uji Pencapaian Clock Memory DDR3 setinggi-tingginya (a.k.a Suicide Clock Memory DDR3)

Oh ya, mungkin bagi anda yang masih sedikit awam akan overclocking di prosesor Intel Haswell, ada baiknya membaca panduan singkat overclocking Haswell kami yang terdahulu disini, untuk mendapat pandangan yang lebih luas mengenai overclocking pada prosesor Haswell itu sendiri.

Disclaimer :

1)Tingkat overclocking yang didapat pada setiap pengujian kami bisa jadi berbeda dengan apa yang Anda dapatkan, bergantung pada kualitas CPU, Integrated Memory Controller(IMC), RAM, dan lain sebagainya.

2) Overclocking , jika dilakukan dengan tidak benar dapat memberikan efek negatif bagi hardware Anda (ketidakstabilan, bahkan kerusakan permanen hardware) Jangan meng-overclock kalau anda tidak benar-benar yakin dengan apa yang anda lakukan. Lakukan OC dengan resiko ditanggung sendiri, Do it at your own risk!

 

Untuk memudahkan anda bernavigasi, kami membagi artikel ini ke beberapa halaman sebagai berikut :

 

Nah, let the adventure begins!

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

January 22, 2026 - 0

Mengenal Seri Laptop HP OmniBook: Apa itu OmniBook? Kemana Spectre, Envy dan Pavilion?

Laptop-laptop yang akan kami bahas kali ini adalah laptop thin…
December 31, 2025 - 0

Saran Belanja Laptop Gaming ASUS Keluaran 2025: Ada ROG, TUF dan ASUS Gaming!

Kali ini Kita akan bahas bareng-bareng tentang lini produk Laptop…

Gaming

January 30, 2026 - 0

Divisi Meta VR Alami Kerugian Miliaran Dolar di 2025

Kerugian yang luar biasa besar kembali dialami oleh divisi Meta…
January 30, 2026 - 0

Xbox Kembali Alami Kerugian di Awal 2026

Memasuki tahun 2026, Xbox dilaporkan kembali alami penurunan keuntungan baik…
January 30, 2026 - 0

Wakil Presiden Amazon Games Tinggalkan Perusahaan Setelah 8 Tahun Berkarya

Kondisi Amazon Games tampak semakin memburuk, dengan perginya wakil presiden…
January 30, 2026 - 0

Dispatch Versi Nintendo Switch 2 Akan Disensor

Demi menjaga integritas console, Nintendo dan AdHoc Studio sepakat untuk…