AMD A4-4000 vs Intel Celeron G1610: Duel Prosesor Murah

Reading time:
September 4, 2013

Benchmark Real-life Applications

Nilai tinggi pada benchmark sintetis tidak cukup untuk menunjukkan performa dari sebuah sistem. Oleh karena itu, kami sudah menyiapkan beberapa custom benchmark dengan menggunakan aplikasi yang biasa Anda temui sehari-hari.

File Compression : 7-Zip 9.20 x64

7zip

7-Zip 9.20 x64 adalah aplikasi yang biasa digunakan untuk melakukan kompresi file. Pada pengujian kali ini, kami melakukan kompresi file campuran (Gambar JPG, MP3, video HD, dan lain sebagainya) sebesar 766MB ke format .7z, dan mencatat seberapa cepat sistem kami dalam melakukan kompresi tersebut dengan mode kompresi LZMA2.  Hasil pengujian disajikan dalam satuan waktu. Semakin sedikit waktu yang dibutuhkan, semakin baik.

7zip

Audio Encoding: iTunes

iTunes

iTunes merupakan salah satu pilihan popular dalam hal manajemen file music dan juga konversi dari satu format ke format lainnya. Operasi yang biasa disebut encoding ini memanfaatkan kinerja single-thread dari prosesor. Inilah yang membuat software ini menjadi salah satu acuan kinerja prosesor single-thread dalam kondisi nyata. Kami mengubah file .wav sebesar 500MB ke format AAC pada uji encoding audio ini

AudioEncode

Video Transcoding: Handbrake 0.9.9

VideoTranscode

Handbrake merupakan salah satu software video transcoding gratis yang cukup popular. Program ini mampu memanfaatkan multiple thread dan sangat senang dengan clock prosesor yang besar dan core yang banyak. Ini membuatnya program yang ideal untuk menguji “kekuatan” sebuah prosesor. Kami mengubah sebuah file .MOV 1080p berukuran 150MB dan mengubahnya ke file .MP4 720p (Preset Ipad).

Photo Editing: Adobe Photoshop CS6

PhotoshopCS6

Photoshop CS6 merupakan aplikasi manipulasi gambar  dari Adobe. Kami menguji menggunakan Action bernama Photoshop Speed Test yang telah sedikit kami modifikasi untuk lebih mencerminkan operasi-operasi yang biasa dilakukan apabila bekerja dengan Photoshop, mulai dari stitching gambar, resize, blur, dan lain-lain.

PhotoEdit

 

Empat aplikasi diatas kesemuanya menunjukkan hasil yang sesuai dengan benchmark sintetik di halaman sebelumnya, dimana prosesor Intel Celeron G1610 lebih cepat sekitar 36-40% dari A4-4000.

Selanjutnya, mari kita lihat performa AMD A4-4000 dan Celeron G1610 di beberapa game terkini!

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

January 28, 2026 - 0

Review HP OMEN 16 (AP0999AX): Super Kencang Tapi Tetap Adem! Cocok Jadi Alternatif OMEN MAX?

Bodi HP OMEN 16 (AP0999AX) Form Factor Clamshell atau laptop…
January 22, 2026 - 0

Mengenal Seri Laptop HP OmniBook: Apa itu OmniBook? Kemana Spectre, Envy dan Pavilion?

Laptop-laptop yang akan kami bahas kali ini adalah laptop thin…
December 31, 2025 - 0

Saran Belanja Laptop Gaming ASUS Keluaran 2025: Ada ROG, TUF dan ASUS Gaming!

Kali ini Kita akan bahas bareng-bareng tentang lini produk Laptop…

Gaming

January 30, 2026 - 0

Divisi Meta VR Alami Kerugian Miliaran Dolar di 2025

Kerugian yang luar biasa besar kembali dialami oleh divisi Meta…
January 30, 2026 - 0

Xbox Kembali Alami Kerugian di Awal 2026

Memasuki tahun 2026, Xbox dilaporkan kembali alami penurunan keuntungan baik…
January 30, 2026 - 0

Wakil Presiden Amazon Games Tinggalkan Perusahaan Setelah 8 Tahun Berkarya

Kondisi Amazon Games tampak semakin memburuk, dengan perginya wakil presiden…
January 30, 2026 - 0

Dispatch Versi Nintendo Switch 2 Akan Disensor

Demi menjaga integritas console, Nintendo dan AdHoc Studio sepakat untuk…