Preview Intel Iris Pro Graphics 5200: IGP Terkencang Milik Intel

DSC00712

Kemarin, kami mendapat kiriman sebuah sampel notebook bermerk XENOM, kami cukup terkejut saat melihat bahwa ternyata notebook ini dilengkapi dengan Integrated GPU(IGP) terkuat Intel saat ini yakni Intel Iris Pro Graphics 5200. Mari lihat lebih dekat!

Spesifikasi

INTELIRIS 2

Seperti yang dulu sudah pernah diinformasikan, Intel berencana merilis solusi grafis terintegrasinya yang berperforma tinggi, yang diberi codename Haswell GT3 / GT3e. Tepat pada tanggal 1 Mei 2013 kemarin, Intel secara resmi memberikan sebuah ‘nama’ kepada 2(dua) konfigurasi tertinggi grafis terintegrasi-nya, yang disebut sebagai Intel Iris™ Graphics dan Intel Iris™ Pro Graphics.  Intel Iris Pro ini dipercaya bisa memberi performa yang selevel dengan kartu grafis low-end.

Sejauh ini, prosesor Intel yang akan dilengkapi dengan Iris Pro Graphics 5200 hanyalah prosesor yang memiliki tipe package BGA(yang disolder ke motherboard),seperti notebook dan AIO(All-in-one). Sejauh ini belum ada opsi untuk versi dekstop LGA-nya.

Baik, mari kita lihat spesifikasi notebook Xenom yang mengusung Intel Iris Pro 5200 ini:

Spesifikasi - klik untuk memperbesar
Spesifikasi – klik untuk memperbesar
DSC00716

 

Sampel notebook yang datang ke JagatReview ini bermerk XENOM, dengan model number W740SU terbaca pada CPU-Z. Notebook 14″ yang termasuk tipis di kelasnya ini, dilengkapi dengan sebuah prosesor Intel Core i7-4750HQ, yang didalamnya terdapat sebuah GPU terintegrasi Intel Iris Pro Graphics 5200. Notebook ini juga memiliki RAM sebanyak 2x4GB, berjalan pada DDR3-1600.

 

screen006

 

Terlihat diatas, GPU Intel Iris Pro 5200 yang disematkan kedalam CPU Core i7-4750HQ ini, memiliki clockspeed kurang lebih 1200Mhz, dan memiliki 40 buah EU(Execution Unit). Dibanding dengan Intel HD Graphics 4600 yang pernah kami review sebelumnya, Intel Iris Pro 5200 memiliki jumlah EU 2(dua) kalinya! Tidak lupa juga, Intel Iris Pro 5200 dilengkapi dengan sebuah eDRAM(embedded DRAM) cache sebesar 128MB untuk memastikan bahwa GPU Iris Pro 5200 yang ada tidak mengalami bottleneck bandwidth.

Melihat spesifikasi saja, IGP Iris Pro 5200 sudah jauh meninggalkan pendahulunya. Apakah benar demikian? Mari simak uji performanya!

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

December 31, 2025 - 0

Saran Belanja Laptop Gaming ASUS Keluaran 2025: Ada ROG, TUF dan ASUS Gaming!

Kali ini Kita akan bahas bareng-bareng tentang lini produk Laptop…
December 30, 2025 - 0

Kenapa Laptop dan PC Bisnis Lebih Diminati? – ft. ASUS Expert Series

Kalau kalian masih mikir laptop bisnis itu overprice, tidak worth…
December 29, 2025 - 0

Review Lenovo Legion 7i Gen 10 (2025): Laptop Kencang yang Putih dan Cantik

Laptop Gaming ini punya bodi hanya setebal Laptop Convertible. Ya,…

Gaming

January 5, 2026 - 0

Rumor: PlayStation 5 ROM Keys Diklaim Bocor ke Online, Jailbreak Menyusul?

Menyambut tahun baru 2026, dunia gaming digemparkan dengan klaim yang…
December 30, 2025 - 0

Atlus Sambut Ulang Tahun Ke-30 Persona di 2026 Dengan Siapkan Game Baru

Demi sambut ulang tahun ke-30 seri Persona di 2026, Atlus…
December 30, 2025 - 0

Rumor: Bocoran Fortnite Mengklaim Akan Adanya Mode Extraction

Bocoran terbaru mengklaim adanya indikasi Fortnite tengah mengembangkan mode extraction…
December 30, 2025 - 0

Produser Silent Hill Targetkan Rilis Game Baru Setiap Tahun

Produser Silent Hill ingin merilis satu game baru setiap tahunnya,…