Kanada Akan Dapatkan ATM Bitcoin Pertama di Dunia

Author
Cerira
Reading time:
October 29, 2013

Bagi para penggemar Bitcoin Anda bisa mulai merasa senang karena mungkin tak lama lagi ATM Bitcoin bisa Anda temui dengan cukup mudah. Awal November ini, ATM Bitcoin pertama di dunia akan segera tersedia di Kanada. Menurut keterangan dari operator lokal sekaligus makelar setempat bernama Bitcoiniacs dan sebuah perusahaan berbasis di Nevada bernama Robocoin, rencananya Kanada akan mendapatkan 5 ATM Bitcoin yang akan dibangun di kota-kota utama di Kanada. ATM pertama senilai $18,500 akan dibangun di sebuah kedai kopi bernama Waves dan nantinya akan disusul 4 mesin lainnya yang rencananya akan diluncurkan bulan Desember di kota Toronto, Montreal, Calgary dan Ottawa.

bitcoin-kiosk-20130908

ATM Bitcoin tersebut akan bisa digunakan untuk menukarkan mata uang digital yang makin populer saat ini dengan dolar Kanada dan sebaliknya, dimana setiap harinya satu user bisa menukar hingga batas CAD $3,000 atau sekitar $2,870. ATM ini akan menggunakan pemindaian telapak tangan untuk identifikasi user dan limit penukaran yang juga didesain untuk mencegah masalah dengan hukum anti pencucian uang. Selain itu, ATM Bitcoin juga bisa digunakan user untuk melakukan setoran tunai mata uang Kanada ke dalam mesin yang kemudian akan diubah dengan VirtEx Kanada untuk Bitcoin. Kredit yang sesuai akan dicatat dalam dompet Bitcoin user secara online. Demikian juga sebaliknya, Bitcoin online juga bisa digunakan untuk membeli uang tunai Kanada dari mesin.

Menurut pendiri Bitcoiniacs, Mitchell Demeter, pada dasarnya pembuatan ATM ini adalah untuk mempermudah orang untuk membeli dan menjual Bitcoin dan diharapkan akan membawa adopsi dari Bitcoin itu sendiri dan membuatnya lebih mudah diakses semua orang. Kedai kopi Waves yang berlokasi di Howe Street sebagai lokasi pertama yang akan mendapatkan ATM tersebut sudah pernah menjadi tuan rumah untuk pertemuan CoinFest dari para penggemar Bitcoin.

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

November 8, 2025 - 0

Review Axioo Hype-R X8 OLED: Laptop AMD Ryzen PRO Rp 8 Jutaan

Setelah sebelumnya menggunakan prosesor Intel, Laptop Axioo Hype-R kini hadir…
November 7, 2025 - 0

Review Acer Swift Go 14 AI (2025): Desain Cantik, Layar Mewah, Baterai Tahan Seharian!

Ini adalah laptop yang cocok banget diajak kerja outdoor. Karena…
November 4, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming feat. HP – Part 4: Ini Rahasia Kenapa Performa Laptop Gaming Lebih Kencang!

Kita semua tahu Laptop Gaming itu bisa kencang karena menggunakan…
October 28, 2025 - 0

Review Acer Nitro V 15 (2025): Laptop RTX 5050 Ternyata Sekencang Ini!

Ini Laptop Gaming terjangkau dari Acer dengan GPU RTX 50…

Gaming

November 15, 2025 - 0

Crystal Dynamics Kembali Lakukan PHK untuk Ketiga Kalinya di 2025

Crystal Dynamics lakukan PHK ketiga di 2025 demi reorganisasi dan…
November 15, 2025 - 0

Ubisoft Tunda Laporan Keuangan FY26 dan Hentikan Perdagangan Saham

Ubisoft tunda laporan keuangan FY26 dan hentikan perdagangan saham di…
November 15, 2025 - 0

Red Dead Redemption Akan Meluncur di Android & iOS via Netflix

Red Dead Redemption akhirnya menuju ranah mobile pada Desember ini,…
November 15, 2025 - 0

ARC Raiders Resmi Nerf Perk Security Breach di Update 1.2.0

ARC Raiders secara diam-diam lakukan nerf untuk perk Security Breach…