Skandal Penyadapan Masuk Dalam Sidang PBB

Author
Ozal
Reading time:
December 25, 2013

Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) dengan suara bulat akhirnya menyetujui sebuah resolusi untuk melindungi hak privasi terhadap tindakan penyadapan secara tidak sah di era digital saat ini. Resolusi tersebut diajukan oleh Brasil dan Jerman setelah keduanya menjadi korban penyadapan.

PBB

Kedua negara tersebut memperkenalkan resolusi, menyusul adanya sejumlah laporan bahwa Pemerintah AS melalui NSA telah melakukan penyadapan beberapa pemimpin negara, termasuk Presiden Brasil Dilma Roussef dan Kanselir Jerman Angela Merkel. Hal ini yang kemudian menyulut kemarahan negara-negara yang menjadi sekutu AS.

Dalam sidang yang di gelar di markas PBB, di New York tersebut, anggota Majelis Umum PBB menyerukan agar semua negara dapat menjamin hak-hak privasi pengguna internet dan komunikasi elektronik lainnya. Resolusi tersebut juga meminta semua negara anggota PBB meninjau ulang prosedur, praktik, dan undang-undang mengenai pengawasan komunikasi serta adanya transparansi.

Sedikitnya, 50 dari 193 anggota Majelis Umum PBB mendukung resolusi tersebut. Sayangnya, resolusi Majelis umum tersebut tidak mengikat secara hukum untuk diterapkan di negara anggotanya. Meski demikian, ini dianggap sebagai cerminan pendapat dunia dan membawa pesan politik yang mesti diperjuagkan oleh berbagai negara.

“Dengan zaman internet yang begitu pesat menjadi masa keemasan untuk melakukan pengawasan. Resolusi ini merupakan langkah penting pertama, menempatakan isu pengawasan dalam agenda internasional. Ini mengingat skala penyadapan teknologi sekarang memungkinkan semua negara harus memodernisasi perlindungan privasi atau kita mengalami risiko merusak potensi internet sebagai alat untuk mendukung hak asasi manusia,” kata Cynthia Wong, peneliti senior di Internet Human Rights Watch, dilansir dari IBNLive.

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

January 22, 2026 - 0

Mengenal Seri Laptop HP OmniBook: Apa itu OmniBook? Kemana Spectre, Envy dan Pavilion?

Laptop-laptop yang akan kami bahas kali ini adalah laptop thin…
December 31, 2025 - 0

Saran Belanja Laptop Gaming ASUS Keluaran 2025: Ada ROG, TUF dan ASUS Gaming!

Kali ini Kita akan bahas bareng-bareng tentang lini produk Laptop…

Gaming

January 30, 2026 - 0

Divisi Meta VR Alami Kerugian Miliaran Dolar di 2025

Kerugian yang luar biasa besar kembali dialami oleh divisi Meta…
January 30, 2026 - 0

Xbox Kembali Alami Kerugian di Awal 2026

Memasuki tahun 2026, Xbox dilaporkan kembali alami penurunan keuntungan baik…
January 30, 2026 - 0

Wakil Presiden Amazon Games Tinggalkan Perusahaan Setelah 8 Tahun Berkarya

Kondisi Amazon Games tampak semakin memburuk, dengan perginya wakil presiden…
January 30, 2026 - 0

Dispatch Versi Nintendo Switch 2 Akan Disensor

Demi menjaga integritas console, Nintendo dan AdHoc Studio sepakat untuk…