Computex 2014 Booth Raid: Biostar

Reading time:
June 16, 2014
booth raid biostar booth

Biostar Microtech International Corporation atau lebih dikenal dengan Biostar tidak ingin ketinggalan untuk meramaikan perhelatan Computex 2014. Seperti tahun-tahun sebelumnya, produk motherboard menjadi pertunjukan utama produsen ini di booth mereka. Selama ini Biostar dikenal sebagai produsen penyedia motherboard dengan harga ekonomis tetapi dengan performa serta feature tidak kalah dengan motherboard dengan harga lebih tinggi.

Motherboard

booth raid biostar hi-fi z97we

Salah satu produk motherboard terbaru dari Biostar adalah Hi-Fi Z97WE. Motherboard dengan soket LGA1150 tersebut telah menggunakan chipset Intel Z97 dan mampu mengakomodir prosesor Intel Core i generasi empat (Haswell) dan generasi lima (Broadwell). Hi-Fi Z97WE menggunakan konfigurasi 10-phase power design untuk komponen prosesor. Sementara itu disisi memori, motherboard ini mendukung kecepatan hingga 2800 MHz. Motherboard ini juga menyediakan dukungan konfigurasi multi-GPU AMD CrossfireX dengan dua graphics card. Tidak ketinggalan Biostar juga memberikan slot M.2 dengan kecepatan mencapai 10Gbps yang merupakan komponen standar motherboard Intel chipset seri 9.

Seperti motherboard seri Hi-Fi lainnya, Biostar memberikan perhatian khusus di sektor audio pada Hi-Fi Z97WE. Biostar mengombinasikan chip audio Realtek ALC892 dengan sejumlah kapasitor yang memang dirancang untuk menangani sinyal audio. Tidak ketinggalan terdapat pula amplifier audio untuk memastikan kualitas audio terbaik pada perangkat audio dengan impedansi tinggi.

booth raid biostar motherboard 01
Hi-Fi Z97WE (Z97) & B85MG (B85)
booth raid biostar motherboard 02
H81MDC (H81) & H81MHV3 (H81)
booth raid biostar motherboard 03
Hi-Fi H81S2 (H81) & Hi-Fi B85N 3D
booth raid biostar motherboard 04
H81MLV3 (H81) & H61MLV3 (H61) 
booth raid biostar motherboard 06
Hi-Fi B85S2G (B85) & A88MQ (A88)
booth raid biostar motherboard 07
A58MDP (A58) & A68N-5000 (CPU A4-5000)
booth raid biostar motherboard 08
Hi-Fi B85W (B85) & A58ML (A58)
booth raid biostar motherboard 09
H81MHP2 (H81) & J1800NH2 (CPU J1800 Bay Trail)
booth raid biostar motherboard 10
Hi-Fi A88W 3D (A88) & AM1MHP (Kabini)
booth raid biostar motherboard 11
A78MD (A78) &J1800TH (CPU J1800 Bay Trail)
booth raid biostar bitcoin system

Di booth Biostar kami juga menemukan sebuah sistem untuk bitcoin mining. Dengan menggunakan PCIe card riser, Biostar menanamkan enam buah graphics card AMD Radeon HD 7700 Series pada motherboard Hi-Fi H81S2. Tren bitcoin mining memang tengah naik daun belakangan ini dan Biostar tidak hanya menyediakan sejumlah motherboard yang dirancang untuk melakukan hal tersebut tetapi mereka juga merilis ASIC bitcoin miner yang merupakan unit komputasi khusus untuk melakukan perhitungan.

Graphics Card

Selain produk motherboard, Biostar juga memamerkan sejumlah produk graphics card mereka.

booth raid biostar vga 01
GeForce GTX 760 (atas) & GeForce GTX 750 Ti (bawah)
booth raid biostar vga 02
GeForce GTX 750 (atas) & GeForce GT 740 (bawah)
booth raid biostar vga 03
GeForce GTX 650 (atas) GeForce GT 630 128-bit (bawah)
booth raid biostar vga 04
GeForce GT 610 (atas) & GeForce GT 210 (bawah)
Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

November 8, 2025 - 0

Review Axioo Hype-R X8 OLED: Laptop AMD Ryzen PRO Rp 8 Jutaan

Setelah sebelumnya menggunakan prosesor Intel, Laptop Axioo Hype-R kini hadir…
November 7, 2025 - 0

Review Acer Swift Go 14 AI (2025): Desain Cantik, Layar Mewah, Baterai Tahan Seharian!

Ini adalah laptop yang cocok banget diajak kerja outdoor. Karena…
November 4, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming feat. HP – Part 4: Ini Rahasia Kenapa Performa Laptop Gaming Lebih Kencang!

Kita semua tahu Laptop Gaming itu bisa kencang karena menggunakan…
October 28, 2025 - 0

Review Acer Nitro V 15 (2025): Laptop RTX 5050 Ternyata Sekencang Ini!

Ini Laptop Gaming terjangkau dari Acer dengan GPU RTX 50…

Gaming

November 14, 2025 - 0

Escape from Tarkov 1.0 Kemungkinan Akan Server Wipe Untuk Mode PVE

Menuju rilisnya versi 1.0 Escape from Tarkov, Battlestate Games berpotensi…
November 14, 2025 - 0

Escape from Tarkov Rayakan Rilis Version 1.0 Dengan Kampanye Twitch Drop

Battlestate Games rayakan rilis Escape from Tarkov menuju version 1.0…
November 14, 2025 - 0

NCSoft Reveal Trailer Horizon Steel Frontiers, MMORPG di Dunia Horizon Zero Dawn

PlayStation dan NCSoft berkolaborasi membuat Horizon Steel Frontiers, MMORPG Action…
November 14, 2025 - 0

Death Stranding Dibuat Serial Anime Oleh Disney+, Hideo Kojima Terlibat Langsung

Death Stranding resmi diadaptasi menjadi serial anime di Disney+ dan…