Hal yang Harus Diperhatikan dalam Memilih Portable Wireless Router

Reading time:
July 21, 2014

Kebutuhan untuk menghubungkan berbagai perangkat yang ada di sekitar kita ke Internet memang terlihat terus meningkat di era saat ini. Berbagai perangkat di sekeliling kita, mulai dari perangkat yang memang biasa untuk dihubungkan ke Internet seperti smartphone, tablet, dan komputer, hingga perangkat yang mungkin tidak terpikir sebelumnya bisa terhubung ke Internet. Untuk Anda yang memiliki mobilitas tinggi, atau di waktu seperti akhir bulan puasa seperti ini, banyak beraktivitas di luar ruangan dan memiliki banyak perangkat yang bisa terhubung ke Internet, Anda pasti akan berpikir untuk membawa perangkat yang bisa membantu menghubungkan perangkat-perangkat lain ke Internet, yaitu portable wireless router.

MiFis

Di pasaran, saat ini banyak sekali portable wireless router yang bisa ditemukan dari berbagai produsen. Anda mungkin akan sedikit kebingungan dalam menentukan pilihan ketika membeli sebuah portable wireless router. Oleh karena itu, kami akan mencoba membantu Anda memilih portable wireless router yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Berikut ini adalah beberapa hal yang perlu Anda perhatikan ketika memilih sebuah portable wireless router!

Jenis Portable Wireless Router

Saat ini, ada banyak sekali portable wireless router yang ada di pasaran dengan cara penggunaannya masing-masing. Ada perangkat all-in-one yang memiliki baterai dan juga slot SIM Card, sehingga bisa beroperasi secara independen tanpa bantuan perangkat lain, ada yang hanya memiliki slot SIM Card dan membutuhkan bantuan perangkat lain untuk digunakan karena tidak memiliki baterai, dan ada pula yang dilengkapi dengan baterai tetapi tidak memiliki slot SIM Card sehingga membutuhkan bantuan modem untuk terhubung ke Internet.

SONY DSC
Salah satu modem++ dari Smartfren yang bisa beroperasi sebagai portable wireless router ketika dihubungkan dengan power bank.

Secara umum, memilih perangkat all-in-one merupakan pilihan yang paling banyak diambil karena praktis. Namun, bukan berarti jenis portable wireless router lain tidak patut dilirik sama sekali. Untuk perangkat tanpa baterai, bila Anda memiliki banyak power bank, Anda bisa menggunakan salah satu power bank yang Anda miliki untuk menjadi pemasok daya bagi portable wireless router tersebut. Sedangkan untuk perangkat tanpa modem, Anda mungkin bisa memanfaatkan USB Modem yang Anda miliki untuk mendukung operasional perangkat tersebut. Satu hal yang perlu diperhatikan untuk jenis terakhir tersebut, pastikan portable wireless router yang digunakan mendukung penggunaan USB Modem yang Anda miliki!

GSM vs CDMA

Sekedar mengingatkan saja, di Indonesia, provider seluler yang ada saat ini masih ada yang menggunakan basis GSM dan CDMA. Jadi, jangan sampai Anda salah memilih portable wireless router yang tidak sesuai dengan provider yang Anda gunakan!

Baterai

Bila pilihan Anda jatuh pada portable wireless router all-in-one, satu hal penting yang harus Anda perhatikan adalah baterai dari perangkat tersebut. Tentunya, Anda tidak ingin portable wireless router yang Anda beli tidak bisa menemani aktivitas Anda di luar ruangan karena kehabisan baterai kan. Umumnya, kapasitas baterai yang lebih besar berbanding lurus dengan waktu penggunaan yang lebih lama. Oleh karena itu, Anda bisa memeriksa kapasitas baterai yang diberikan oleh produsen di situs resmi masing-masing produsen.

Jumper - 05

Selain kapasitas baterai yang lebih besar, hal lain yang harus diperhatikan untuk menghemat baterai dari portable wireless router adalah mengatur penggunaan koneksi Internet untuk tiap-tiap perangkat yang terhubung. Misalnya, Anda sedang tidak membutuhkan koneksi Internet untuk portable game console Anda, Anda bisa memutuskan hubungan wireless network dari perangkat tersebut ke portable wireless router. Hal itu akan membantu menghemat penggunaan baterai portable wireless router.

Locked vs Unlocked

Beberapa portable wireless router yang dijual bersama paket dari provider merupakan perangkat locked. Namun, ada juga yang unlocked.
Beberapa portable wireless router yang dijual bersama paket dari provider merupakan perangkat locked. Namun, ada juga yang unlocked.

Locked dan unlocked di sini mengacu pada apakah portable wireless router yang digunakan hanya bisa menggunakan koneksi Internet dari provider tertentu atau tidak. Umumnya, hal ini hanya berlaku untuk portable wireless router yang memiliki modem terintegrasi (memiliki slot SIM Card).

Portable wireless router yang hanya bisa digunakan untuk Internet dari provider tertentu pastinya menawarkan opsi yang lebih terbatas untuk pengguna. Namun, hal itu bukan berarti portable wireless router jenis ini tidak layak dibeli sama sekali. Bila Anda yakin koneksi dari provider yang bersangkutan memiliki kualitas cukup baik di tempat Anda, Anda bisa saja membelinya. Walaupun begitu, kami tetap lebih menyarankan penggunaan wireless portable router tipe unlocked mengingat masih belum stabilnya sinyal dari berbagai provider yang ada di Indonesia, sehingga mungkin saja Anda harus “mengganti kartu” ketika berpindah dari satu daerah ke daerah lain demi mendapatkan koneksi Internet yang baik.

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

November 8, 2025 - 0

Review Axioo Hype-R X8 OLED: Laptop AMD Ryzen PRO Rp 8 Jutaan

Setelah sebelumnya menggunakan prosesor Intel, Laptop Axioo Hype-R kini hadir…
November 7, 2025 - 0

Review Acer Swift Go 14 AI (2025): Desain Cantik, Layar Mewah, Baterai Tahan Seharian!

Ini adalah laptop yang cocok banget diajak kerja outdoor. Karena…
November 4, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming feat. HP – Part 4: Ini Rahasia Kenapa Performa Laptop Gaming Lebih Kencang!

Kita semua tahu Laptop Gaming itu bisa kencang karena menggunakan…
October 28, 2025 - 0

Review Acer Nitro V 15 (2025): Laptop RTX 5050 Ternyata Sekencang Ini!

Ini Laptop Gaming terjangkau dari Acer dengan GPU RTX 50…

Gaming

November 14, 2025 - 0

Escape from Tarkov 1.0 Kemungkinan Akan Server Wipe Untuk Mode PVE

Menuju rilisnya versi 1.0 Escape from Tarkov, Battlestate Games berpotensi…
November 14, 2025 - 0

Escape from Tarkov Rayakan Rilis Version 1.0 Dengan Kampanye Twitch Drop

Battlestate Games rayakan rilis Escape from Tarkov menuju version 1.0…
November 14, 2025 - 0

NCSoft Reveal Trailer Horizon Steel Frontiers, MMORPG di Dunia Horizon Zero Dawn

PlayStation dan NCSoft berkolaborasi membuat Horizon Steel Frontiers, MMORPG Action…
November 14, 2025 - 0

Death Stranding Dibuat Serial Anime Oleh Disney+, Hideo Kojima Terlibat Langsung

Death Stranding resmi diadaptasi menjadi serial anime di Disney+ dan…