Amazon Luncurkan Toko Khusus Jual Drone

Author
Cerira
Reading time:
September 12, 2014

Setelah membuka toko khusus menjual wearable devices, Amazon kembali membuka toko khusus yang menjual produk tertentu yang sedang tren. Kali ini Amazon mengumumkan telah membuka toko online khusus yang menjual pesawat mini tanpa awak, alias drone.

amazon drone store

Drone memang tengah naik daun. Baik untuk alasan digunakan secara profesional, hobi atau alasan lain, pesawat mini tanpa awak tersebut tengah digemari oleh masyarakat luas. Dan Amazon sebagai toko online terbesar pun ternyata melirik lahan emas tersebut dan akhirnya membuka toko khusus untuk menjual drone kepada para konsumennya. Ditujukan untuk konsumen umum, dengan tagline ‘Fly Responsibly’ Amazon menjual sejumlah drone dengan berbagai macam model, segmentasi dan harga.

Drone dijual di halaman Drone Store Amazon bagian unmanned vehicle (UAV) dan menghadirkan berbagai macam drone, dari drone untuk rekreasi hingga drone berbasis fotografi. Berbagai merek dari UDI, Hubsan, Parrot, UDI RC, Walkera, Syma, hingga Skyartech tersedia di sana dan harga yang dibanderolkan pun bervariasi, berkisar antara $25 hingga lebih dari $1000. Tak hanya barang baru, Amazon pun memajang drone bekas dan bahkan refurbished yang bisa dipilih konsumen.

amazon-drone-store

Anda bisa memilih drone sesuai keinginan dan kemampuan. Misalnya untuk drone rekreasi, ada pesawat Parrot Rolling Spider yang merupakan drone mungil yang bisa dikendalikan dengan smartphone dan dilengkapi dengan kamera untuk memotret dan merekam pemandangan dari angkasa. Drone ini bisa terbang baik di dalam maupun luar ruangan sehingga bisa digunakan untuk berbagai tujuan. Drone merek Parrot ini termasuk drone berharga terjangkau dengan harga $99. Jika ingin yang lebih murah, ada merek Hubsan yang menyediakan drone seharga $36.2 atau Namun di Amazon masih ada drone-drone yang lebih mahal dengan fitur yang juga lebih lengkap.

Tak hanya menjual pesawatnya, Amazon juga menyediakan aksesoris untuk pesawat-pesawat mini tersebut seperti casing, baterai hingga baling-baling. Sedangkan di bagian ‘Buying Guide’ dan ‘Fly Responsibly’ disediakan link sebagai saran bagi para pengguna drone, tip menerbangkan drone dan kode keamanan yang dihadirkan oleh Association for Unmanned Vehicle Systems International and the Academy of Model Aeronautics.

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

November 8, 2025 - 0

Review Axioo Hype-R X8 OLED: Laptop AMD Ryzen PRO Rp 8 Jutaan

Setelah sebelumnya menggunakan prosesor Intel, Laptop Axioo Hype-R kini hadir…
November 7, 2025 - 0

Review Acer Swift Go 14 AI (2025): Desain Cantik, Layar Mewah, Baterai Tahan Seharian!

Ini adalah laptop yang cocok banget diajak kerja outdoor. Karena…
November 4, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming feat. HP – Part 4: Ini Rahasia Kenapa Performa Laptop Gaming Lebih Kencang!

Kita semua tahu Laptop Gaming itu bisa kencang karena menggunakan…
October 28, 2025 - 0

Review Acer Nitro V 15 (2025): Laptop RTX 5050 Ternyata Sekencang Ini!

Ini Laptop Gaming terjangkau dari Acer dengan GPU RTX 50…

Gaming

November 15, 2025 - 0

Crystal Dynamics Kembali Lakukan PHK untuk Ketiga Kalinya di 2025

Crystal Dynamics lakukan PHK ketiga di 2025 demi reorganisasi dan…
November 15, 2025 - 0

Ubisoft Tunda Laporan Keuangan FY26 dan Hentikan Perdagangan Saham

Ubisoft tunda laporan keuangan FY26 dan hentikan perdagangan saham di…
November 15, 2025 - 0

Red Dead Redemption Akan Meluncur di Android & iOS via Netflix

Red Dead Redemption akhirnya menuju ranah mobile pada Desember ini,…
November 15, 2025 - 0

ARC Raiders Resmi Nerf Perk Security Breach di Update 1.2.0

ARC Raiders secara diam-diam lakukan nerf untuk perk Security Breach…