Review WD My Book Duo 12TB: Berkapasitas Besar dengan Kinerja yang Mumpuni
Kesimpulan

WD My Book Duo yang dilengkapi dengan kapasitas sebesar 12TB sangat cocok digunakan bagi para pengguna yang dalam menyimpan beragam file penting. Dengan tambahan fitur yang lengkap, seperti tersedianya empat mode konfigurasi penggunaan seperti JBOD, Spanning, RAID 0, dan RAID 1. Selain pemasangannya, untuk melakukan pengubahan setting konfigurasinya pun terbilang sangat mudah setelah menginstal software WD Drive Utilities yang sudah terdapat didalamnya.
Performa yang dihasilkan WD My Book Duo ini juga bisa dijadikan sebagai acuan Anda untuk memiliki sebuah perangkat penyimpanan eksternal berkinerja tinggi. Seperti yang sudah Anda lihat bahwa kemampuan WD My Book Duo ini cukup stabil, baik pada performa Read dan Write-nya. Namun sayangnya, konektor adapter yang disediakan tidak ada yang mendukung penggunaan standar soket listrik di Tanah Air.
WD My Book Duo tersedia dalam beberapa pilihan kapasitas dengan harga yang berbeda. Untuk yang 12TB ini, dibanderol dengan harga USD649, USD 379 untuk yang 8TB, USD 327 untuk yang 6TB, dan USD 269 dengan kapasitas 4TB.
Kelebihan
- Kapasitas besar
- Mudah digunakan
- Dukungan aplikasi
- Fitur backup otomatis
Kekurangan
- Tidak tersedia konektor soket standar Indonesia











