Banyak Negara Mulai Gelar 4G LTE-Advance

Author
Ozal
Reading time:
January 11, 2015

Saat sejumlah operator seluler besar di Indonesia baru saja merilis layanan 4G LTE dengan kecepatan standar 75Mbps, operator lain di banyak negara sudah melangkah lebih maju dengan meng-upgrade layanan 4G mereka ke LTE-Advance. Jaringan seluler generasi terbaru itu mampu menawarkan kecepatan 150Mbps hingga 300Mbps.

4g

Menurut data yang dikeluarkan Asosiasi Pemasok Ponsel Global (GSA), saat ini sudah ada 31 negara, termasuk Australia, Perancis, Jerman, Inggris, dan Amerika Serikat, yang sudah menggelar jaringan LTE-Advance. Padahal 2013 lalu, dikutip dari Computer World, layanan LTE-Advance baru bisa dinikmati di Korea Selatan saja.

Sejauh ini, sebanyak 107 operator seluler yang tersebar di 54 negara sudah menyatakan minatnya berinvestasi dalam layanan LTE-Advance. Dari jumlah tersebut, sekitar 30 persennya atau operator di 31 negara, sudah resmi mengkomersialkan layanan LTE-Advance.

Sebenarnya, masih terdapat proses cukup panjang untuk beralih ke LTE-Advance. Terhambatnya integrasi ke LTE-Advance juga karena faktor ketersediaan perangkat mobile pendukung masih mini. Saat ini, tingkat adopsi konsumen terhadap smartphone 4G masih sedikit. Konsumen masih bertahan di ponsel 3G karena lebih murah ketimbang 4G.

Ironisnya lagi, sekalipun pengguna sudah memiliki smartphone 4G, namun tidak semuanya bisa menikmati LTE-Advance. Sebab, kebanyakan smartphone 4G saat inipun, terutama model low-mid hanya mendukung kecepatan LTE standar saja, 75Mbps. Sedangkan yang mendukung LTE-Advance hanya ponsel tertentu saja dan tentunya dijual dengan harga mahal, misalnya iPhone 6 dan Galaxy Note 4.

Keterbatasan lainnya, banyak operator belum mendapat spektrum yang cukup untuk bisa menggelar layanan LTE-Advance. Mereka mesti menerapkan sebuah metode disebut “Carrier Aggregation”. Metode itu memungkinkan operator dapat menggunakan tiga saluran band sekaligus pada pita frekuensi yang berbeda agar bisa menawarkan kecepatan internet lebih tinggi.

 

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

November 8, 2025 - 0

Review Axioo Hype-R X8 OLED: Laptop AMD Ryzen PRO Rp 8 Jutaan

Setelah sebelumnya menggunakan prosesor Intel, Laptop Axioo Hype-R kini hadir…
November 7, 2025 - 0

Review Acer Swift Go 14 AI (2025): Desain Cantik, Layar Mewah, Baterai Tahan Seharian!

Ini adalah laptop yang cocok banget diajak kerja outdoor. Karena…
November 4, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming feat. HP – Part 4: Ini Rahasia Kenapa Performa Laptop Gaming Lebih Kencang!

Kita semua tahu Laptop Gaming itu bisa kencang karena menggunakan…
October 28, 2025 - 0

Review Acer Nitro V 15 (2025): Laptop RTX 5050 Ternyata Sekencang Ini!

Ini Laptop Gaming terjangkau dari Acer dengan GPU RTX 50…

Gaming

November 14, 2025 - 0

Escape from Tarkov 1.0 Kemungkinan Akan Server Wipe Untuk Mode PVE

Menuju rilisnya versi 1.0 Escape from Tarkov, Battlestate Games berpotensi…
November 14, 2025 - 0

Escape from Tarkov Rayakan Rilis Version 1.0 Dengan Kampanye Twitch Drop

Battlestate Games rayakan rilis Escape from Tarkov menuju version 1.0…
November 14, 2025 - 0

NCSoft Reveal Trailer Horizon Steel Frontiers, MMORPG di Dunia Horizon Zero Dawn

PlayStation dan NCSoft berkolaborasi membuat Horizon Steel Frontiers, MMORPG Action…
November 14, 2025 - 0

Death Stranding Dibuat Serial Anime Oleh Disney+, Hideo Kojima Terlibat Langsung

Death Stranding resmi diadaptasi menjadi serial anime di Disney+ dan…