Untuk Pertama Kalinya Pasar Tablet Jatuh

Author
Ozal
Reading time:
February 7, 2015

Laporan terbaru dari periset pasar teknologi IDC menemukan, pengiriman tablet ke seluruh dunia pada periode akhir tahun lalu telah menurun. Ini pertama kalinya pasar tablet jatuh sejak perangkat tersebut mulai masuk pasar pada 2010 silam. Secara angka, penjualan tablet pada kuartal keempat atau periode Oktober-Desember anjlok 3,2 persen menjadi 76,1 juta unit.

tablet

Beberapa vendor tablet yang menempati lima besar, Apple, Samsung, Amazon, dan Asus mengalami penurunan penjualan. Pasar perangkat tablet Kindle series milik Amazon anjlok hampir 70 persen, sedangkan Galaxy Tab dan Note milik Samsung turun 18,4 persen. Lalu tablet Asus anjlok 24,9 persen dan Apple sebesar 17,8 persen.

Secara pangsa pasar. Apple dan Samsung masih terus memimpin penjualan tablet yang masing-masing memperoleh 28,1 persen dan 14,5 persen. Namun pasar keduanya, menurut IDC, sudah mulai memasuki masa jenuh.

Meskipun Apple iPad memperluas jajaran dengan tetap menjaga model yang lebih tua dan menawarkan harga yang lebih rendah mulai dari US$ 249, namun itu tidak cukup memacu penjualan iPad, mengingat pasar masih menyambut peluncuran iPhone baru. Sementara itu, Samsung masih terus berjuang karena vendor murah dengan cepat membuktikan bahwa tablet Anroid dengan harga menengah hingga tinggi tidak cocok untuk pasar tablet saat ini,” kata peneliti IDC, Jitesh Ubrani, dikutip dari CNBC.

Sementara peneliti dari Strategy Analytics Neil Mawston mengungkapkan, keberadaan perangkat smartphone berlayar besar di atas 5,5 inci atau phablet juga ikut memperburuk pasar tablet. “Phablet 5 inci dan 6 inci tumbuh berkat popularitas dari Apple (iPhone 6 Plus) dan vendor lainnya. Permintaan untuk tablet, terutama yang ukurannya lebih kecil, seperti iPad mini pun turut memudar,” ungkapnya.

Sumber

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

December 31, 2025 - 0

Saran Belanja Laptop Gaming ASUS Keluaran 2025: Ada ROG, TUF dan ASUS Gaming!

Kali ini Kita akan bahas bareng-bareng tentang lini produk Laptop…
December 30, 2025 - 0

Kenapa Laptop dan PC Bisnis Lebih Diminati? – ft. ASUS Expert Series

Kalau kalian masih mikir laptop bisnis itu overprice, tidak worth…
December 29, 2025 - 0

Review Lenovo Legion 7i Gen 10 (2025): Laptop Kencang yang Putih dan Cantik

Laptop Gaming ini punya bodi hanya setebal Laptop Convertible. Ya,…

Gaming

January 16, 2026 - 0

Ubisoft Lakukan PHK Massal di Studio Abu Dhabi

Proses perampingan di tubuh Ubisoft kembali meminta korban, dengan digelarnya…
January 16, 2026 - 0

Proyek Mod Bully Online Mendadak Dihentikan & Dihapus Bersih

Proyek mod menjanjikan yang bisa menghidupkan kembali game klasik bernama…
January 16, 2026 - 0

GTA 6 Dikabarkan Akan Miliki Lobby Online Untuk 32 Pemain

Dokumen pengadilan dari gugatan terhadap Rockstar Games ternyata mengindikasikan adanya…
January 16, 2026 - 0

Playtika Siapkan PHK Massal Untuk Ganti Karyawannya Dengan AI

Kreator game mobile World Series of Poker, Playtika, siapkan PHK…