Microsoft Akan Ganti Nama Internet Explorer

Author
Cerira
Reading time:
March 20, 2015
IE_1

Microsoft mengonfirmasikan bahwa mereka memang akan mengganti nama browser andalannya, Internet Explorer. Hal ini diputuskan setelah Microsoft mengerjakan sebuah browser baru dengan kode Project Spartan. Namun kapan rilis dan apa nama untuk browser Microsoft yang baru nanti belum diumumkan.

Hal tersebut diungkapkan chief marketing Microsoft Chris Capossela pada acara Microsoft Convergence beberapa hari yang lalu. Capossela menjelaskan bahwa Microsoft saat ini tengah mengerjakan nama dan brand browser baru, dan masih dalam tahap pencarian nama dimana browser baru tersebut akan dihadirkan di Windows 10. Capossela menegaskan bahwa mereka tetap akan menggunakan Internet Explorer namun juga browser baru yang disebut Project Spartan tersebut.

Meskipun namanya akan diganti, namun Internet Explorer tidak akan diganti seluruhnya. Browser yang juga sering disingkat dengan IE tersebut masih akan tersedia untuk beberapa versi Windows 10 yang kompatibel untuk penggunaan enterprise. Sedangkan browser baru yang disebut Project Spartan sendiri akan menjadi browser utama di Windows 10 yang jelas dimaksudkan Microsoft agar browser barunya tersebut akhirnya bisa membuang hal-hal negatif yang selama ini melekat dengan nama IE.

internetexplorer-windows

Seperti diketahui, Microsoft nampaknya gagal dengan usahanya untuk memperbaiki citra negatif dari IE selama beberapa tahun terakhir ini, bahkan dengan iklan lucu bernada mengejek ke IE 6. Iklan tersebut tidak memperbaiki situasi sehingga saat kepala IE meninggalkan perusahaan tersebut pada bulan Desember lalu, tanda-tanda era baru dari browser tersebut segera datang.

Microsoft sendiri sudah melakukan uji coba nama baru untuk browsernya dengan riset pasar namun tidak jelas kapan perusahaan tersebut berencana untuk mengumumkan nama baru yang resmi untuk browsernya. Melihat dari riset Microsoft sendiri jelas terlihat bahwa perusahaan tersebut akan mencari nama yang sebisa mungkin tidak mirip dengan pendahulunya. Nampaknya nama Microsoft sendiri akan digunakan untuk menyebut nama browser barunya nanti.

 

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

January 22, 2026 - 0

Mengenal Seri Laptop HP OmniBook: Apa itu OmniBook? Kemana Spectre, Envy dan Pavilion?

Laptop-laptop yang akan kami bahas kali ini adalah laptop thin…
December 31, 2025 - 0

Saran Belanja Laptop Gaming ASUS Keluaran 2025: Ada ROG, TUF dan ASUS Gaming!

Kali ini Kita akan bahas bareng-bareng tentang lini produk Laptop…

Gaming

January 30, 2026 - 0

Divisi Meta VR Alami Kerugian Miliaran Dolar di 2025

Kerugian yang luar biasa besar kembali dialami oleh divisi Meta…
January 30, 2026 - 0

Xbox Kembali Alami Kerugian di Awal 2026

Memasuki tahun 2026, Xbox dilaporkan kembali alami penurunan keuntungan baik…
January 30, 2026 - 0

Wakil Presiden Amazon Games Tinggalkan Perusahaan Setelah 8 Tahun Berkarya

Kondisi Amazon Games tampak semakin memburuk, dengan perginya wakil presiden…
January 30, 2026 - 0

Dispatch Versi Nintendo Switch 2 Akan Disensor

Demi menjaga integritas console, Nintendo dan AdHoc Studio sepakat untuk…