Review Lenovo Yoga 3 Pro: Ultrabook Convertible dengan Intel Core M Broadwell
Kesimpulan

Lenovo Yoga 3 Pro merupakan sebuah perangkat yang menarik untuk seseorang yang mempunyai tingkat mobilitas tinggi. Dimensi layar yang diusungnya akan sangat mempengaruhi kenyamanan pakai dalam jangka waktu lama. Meskipun mempunyai dimensi layar yang cukup baik, ultrabook convertible dari Lenovo ini mempunyai ketebalan cukup tipis dan berat yang ringan, sehingga tidak akan terlalu membebani Anda untuk dibawa kemana saja. Daya tahan baterai yang diberikan cukup tinggi dengan waktu charging yang cepat, Anda dapat melihat pada graphics daya tahan baterai.
Untuk kinerja keseluruhan, Lenovo Yoga 3 Pro mempunyai kinerja yang cukup baik untuk para pengguna aplikasi harian maupun editing foto ringan. Ultrabook convertible ini merupakan sebuah perangkat multimedia yang cukup baik juga karena Anda dapat mengubah bentuknya tidak hanya menjadi sebuah notebook, tetapi juga menjadi sebuah tablet yang menyenangkan untuk digunakan dimana saja. Penggunaan storage SSD juga akan meminimalisir kerusakan storage karena seperti kita ketahui, SSD mempunyai daya tahan yang tinggi terhadap guncangan dibandingkan penggunaan HDD.
Kelengkapan yang diberikan juga cukup lengkap, baik pada konektivitas dan port yang diberikan. Sehingga hal tersebut cukup untuk menunjang kebutuhan harian Anda di luar ruangan dan di dalam ruangan. Tata suara yang tersaji juga cukup baik, mengingat Lenovo Yoga 3 Pro dilengkapi dengan speaker besutan JBL. Untuk pemakaian di dalam ruangan minim cahaya juga tampaknya bukan masalah karena Lenovo Yoga 3 Pro dilengkapi dengan backlit keyboard. Dalam mode tablet, Anda dapat menggunakan layar sentuh untuk mempermudah Anda melakukan browsing atau melihat koleksi foto Anda dengan mudah.
Mengenai harganya, menurut informasi yang kami peroleh dari salah satu toko online di Tanah Air, Lenovo Yoga 3 Pro di banderol mulai dari harga kurang lebih Rp. 20.000.000,-















