Computex 2015: Booth Raid MSI – Part 1

Reading time:
June 7, 2015

Sepanjang pergelaran Computex 2015, kami telah beberapa kali menulis informasi terkait produk menarik yang ada di booth milik salah satu produsen hardware terkemuka asal Taiwan, MSI. Namun, tentunya tidak hanya itu saja produk-produk baru nan menarik dari produsen yang satu ini. Mereka masih memajang beberapa produk menarik lain yang tentunya tidak bisa kami lewatkan begitu saja.

Kami akan merangkum berbagai produk yang belum sempat terbahas dalam artikel booth raid kali ini. Karena banyaknya produk yang mereka tampilkan, kami akan membagi artikel booth raid ini ke dalam 2 bagian, di mana bagian pertama ini akan berfokus pada produk PC dan komponen PC dari MSI.

Motherboard LGA 1151 (Intel Skylake)

Seperti beberapa produsen hardware lain, MSI juga menampilkan beberapa motherboard mereka yang disiapkan untuk soket LGA 1151 yang akan digunakan prosesor Intel dari generasi yang akan datang. Terdapat beberapa motherboard LGA 1151, dengan chipset B150, H170, dan Z70 yang menampakkan diri di booth di 4F TWTC Nangang tersebut. Inilah dia motherboard LGA 1151 dari MSI:

Computex 2015 - MSI LGA 1151 Mainboard 01
Z170A-G45 Gaming. Entah mengapa MSI menggunakan kode penamaan lama pada motherboard ini.
Computex 2015 - MSI LGA 1151 Mainboard 02
B150M Pro-VDH & Z170A PC Mate
Computex 2015 - MSI LGA 1151 Mainboard 03
H170M Pro-VDH

Graphics Card GTX 980 Ti

Menyambut hadirnya GPU baru dari NVIDIA, GTX 980 Ti, MSI juga menyiapkan graphics card baru mereka yang menggunakan GPU tersebut. Tentu saja, MSI menyiapkan salah satu senjata andalan mereka dari Gaming Series. Kami sempat melihat GTX 980 Ti Gaming 6G di salah satu display di booth mereka!

Computex 2015 - MSI GTX 980 Ti Gaming 6G

MSI dipastikan tidak hanya menyiapkan satu model itu saja untuk lini GTX 980 Ti mereka. Sayangnya, MSI sendiri menyebutkan saat ini mereka belum bisa menampilkan beberapa model GTX 980 Ti lain yang tengah mereka siapkan. Sepertinya kita harus bersabar menunggu pengumuman resmi mereka untuk beberapa model lain dengan GPU itu.

Nightblade Mi

Lini barebone PC andalan MSI, Nightblade, juga mendapatkan suatu hal baru di Computex 2015 ini. MSI memperkenalkan Nightblade Mi, varian yang lebih ringkas dari Nightblade yang kita kenal selama ini. Mereka telah menampilkan Nightblade Mi tersebut di salah satu display di booth mereka.

Computex 2015 - MSI Nightblade Mi

Komponen Menarik Lain

Selain produk-produk di atas, dan juga beberapa produk yang telah kami bahas sebelumnya, masih ada beberapa produk komponen menarik lain di booth MSI, yaitu:

Computex 2015 - MSI Gaming SLI Bridge
Gaming SLI Bridge
Computex 2015 - MSI GTX 960 Mini
Graphics card GTX 960 untuk Mini-ITX
Computex 2015 - MSI M.2 to Mini-SAS
M.2 to Mini-SAS yang menurut pihak MSI bisa dipasang di motherboard apapun dengan slot M.2
Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

November 8, 2025 - 0

Review Axioo Hype-R X8 OLED: Laptop AMD Ryzen PRO Rp 8 Jutaan

Setelah sebelumnya menggunakan prosesor Intel, Laptop Axioo Hype-R kini hadir…
November 7, 2025 - 0

Review Acer Swift Go 14 AI (2025): Desain Cantik, Layar Mewah, Baterai Tahan Seharian!

Ini adalah laptop yang cocok banget diajak kerja outdoor. Karena…
November 4, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming feat. HP – Part 4: Ini Rahasia Kenapa Performa Laptop Gaming Lebih Kencang!

Kita semua tahu Laptop Gaming itu bisa kencang karena menggunakan…
October 28, 2025 - 0

Review Acer Nitro V 15 (2025): Laptop RTX 5050 Ternyata Sekencang Ini!

Ini Laptop Gaming terjangkau dari Acer dengan GPU RTX 50…

Gaming

November 13, 2025 - 0

Ratchet & Clank: Ranger Rumble Siap Hadir di Mobile & Buka Pre-Registrasi

Duo legendaris Ratchet & Clank akhirnya kembali lewat Ranger Rumble,…
November 13, 2025 - 0

Rockstar Games Dihantam Gugatan Hukum atas Dugaan “Union Busting”

Rockstar Games digugat serikat pekerja atas tuduhan “union busting” setelah…
November 13, 2025 - 0

Valve Resmi Umumkan Steam Frame VR, Headset Standalone Berkekuatan PC

Valve resmi mengumumkan Steam Frame VR, headset dengan performa setara…
November 13, 2025 - 0

Steam Controller 2 Bawa Desain Baru, Trackpad Ganda, dan Fitur Gyro Modern

Valve mulai refresh jajaran perangkat gamingnya, termasuk controller dengan umumkan…