Computex 2015: Soundcard dari Jajaran STRIX!

Strix, jajaran yang tergolong baru di ASUS ini memang sedang sangat dikembangkan. Bagaimana tidak? Setelah Graphics card menyandang nama Strix tersebut, lalu disusul dengan beberapa peripheral gaming, seperti mouse dan headset. Computex 2015 kali ini ASUS memperkenalkan keluarga baru dari Strix, yakni Soundcard!


ASUS sendiri langsung mengumumkan tiga buah Soundcard terbarunya tersebut. Strix Soar, adalah Soundcard paling “dasar” yang diciptakan ASUS di jajaran Strix. Soundcard tersebut sudah mendukung 7.1-Channel, 116dB SNR dan menggunakan chip ESS SABRE 9006A DAC yang sudah terkenal dikalangan para audiophile. Selain itu, fitur seperti Sonic Studio juga tidak lupa disematkan di Soundcard tersebut.


Di atas Strix Soar, terdapat Strix Raid PRO. Secara keseluruhan memilih spesifikasi yang sama dengan Stris Soar, seperti mengunakan chip ESS SABRE 9006 DAC, tapi Strix Raid Pro ini mendapatkan sebuah control box yang dapat mengatur volume secara instan dan juga telah mendukung Programmable Raid Mode.


Kelas paling atas yang dimiliki oleh Strix untuk Soundcard adalah Strix Raid DLX. Berbeda dengan kedua “saudaranya”, Strix Raid DLX menggunakan spesifikasi lebih tinggi untuk performa Audionya, yakni menggunakan 124 dB SNR dan chip ESS SABRE 9016 DAC yang menghasilkan suara lebih baik. Strix Raid DLX juga mendukung programmable Raid mode dan juga sudah mendapatkan control box. Oh iya, perlu diingat semua Soundcard dari ASUS Strix ini membutuhkan power dari PCIe slot dari motherboard dan juga 8 pin dari PSU yang biasa digunakan untuk VGA.

Stay tune di JagatReview untuk mendapatkan info lebih lanjut dari Computex 2015!.














