MEDICOM akan Merilis Karakter Disney’s Frozen
Setelah dirilis oleh beberapa produsen mainan Jepang, seperti GSC, dan Bandai. Kali ini giliran MEDICOM yang akan merilis figur dari film animasi Disney berjudul Frozen ini.
MEDICOM akan merilis Elsa, Anna dalam format RAH (Real Action Heroes) yang berarti akan dibuat dalam skala 1/6.

Karena sudah dipastikan masuk ke lini RAH, maka sudah dipastikan bahwa harganya nanti pastinya sekitar 20.000 YEN. Dan tentunya ini akan menjadi figur Frozen yang cocok untuk kolektor Premium.
Selain kedua figur tersebut, tidak ketinggalan Olaf disiapkan untuk melengkapi kedua heroine kita tersebut. Hanya saja kali ini Olaf hadir bukan dalam format RAH, tapi dia masuk ke lini VCD (Vinyl Collection Dolls).
Harganya pun jauh lebih terjangkau, yakni 4800 YEN.
Dan akan rilis pada Agustus 2015.

sumber : taghobby.com