Jerman Minta Facebook Perbolehkan Gunakan Nama Palsu

Bagi Anda pengguna media sosial populer Facebook dan tidak menggunakan nama asli, mungkin Anda pernah mengalami kejadian di mana Facebook meminta Anda untuk mengganti nama tersebut menjadi nama asli. Peraturan nama asli ini sebenarnya sudah diterapkan sejak lama dan semakin digencarkan untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan. Namun nampaknya tidak begitu dengan Jerman.
Pemerintahan Jerman meminta Facebook untuk memperbolehkan mereka untuk menggunakan nama palsu atau alias juga untuk identifikasi akun Facebook tersebut. Walau di Facebook pada akhirnya bisa menggunakan nama alias di akunnya, tetapi mengharuskan mereka untuk menuliskan nama asli untuk identifikasi bahwa akun tersebut adalah milik mereka sesungguhnya.
Dalam kasusnya di Hamburg, seorang wanita mengeluh bahwa Facebook telah memblokir akunnya dan memintanya untuk mengirimkan data identitas diri sebelum akhirnya mengubah namanya secara paksa tanpa ijin. Pasalnya, para pemantau privasi yang bekerja di Jerman melihat ini sebagai pelanggaran dari peraturan Jerman di mana pihak terkait tidak dapat memaksa seseorang untuk mengirimkan foto identifikasi atau mengubah nama profil mereka tanpa persetujuaan dari pihak tersebut.
Regulasi Facebook terkait penggunaan identifikasi ini telah menjadi masalah di Eropa, walau pihaknya menegaskan bahwa identifikasi asli dengan menggunakan nama asli ini dibuat dengan tujuan untuk melindungi privasi dan keamanan penggunanya, dengan membuat orang yang terhubung pun tahu dengan pasti mengenai siapa yang sedang ia ajak berbagi di Facebook.

















