USB Hub Khusus untuk MacBook Baru Siap Muncul

Reading time:
July 14, 2015

Peminat MacBook keluaran baru umumnya akan banyak mempertimbangkan apakah mereka jadi meminang perangkat tersebut atau tidak karena minimnya port konektivitas di perangkat itu. Laptop dari Apple tersebut memang hanya dilengkapi dengan satu port USB 3.1 Type-C saja. Produk dari Apple sendiri untuk mengatasi masalah tersebut disebut memiliki harga yang cukup tinggi. Oleh karena itu, muncul sebuah produk bernama “Branch” yang akan mencoba mengatasi masalah minimnya port konektivitas itu dengan cara mereka sendiri.

40f107f89c7504c2956d542f31dd0d0c_original

Branch merupakan sebuah USB Hub yang dikembangkan oleh Branch USB yang memiliki markas di dekat markas besar Apple, di Cupertino, California. USB Hub unik ini telah mendapatkan dukungan mencapai USD 55 ribu dari permintaan USD 50 ribu yang diminta oleh sang kreator. Perangkat ini akan didesain sedemikian rupa sehingga cocok diintegrasikan dengan MacBook terbaru.

Berdasarkan penjelasan dari Branch USB, mereka akan menghadirkan varian Branch yang hanya berupa hub murni dan yang dilengkapi storage tambahan. Branch akan mengusung 1 port USB Type-C, 2 USB 3.0 standar, dan Mini DP. Port USB Type-C yang digunakan akan berfungsi juga untuk pengisian ulang baterai dari MacBook.

d31317f2a8771146bcbe6d2c40cc5615_original
Varian awal dari Branch yang masih menggunakan HDMI

Gelombang pertama dari produk Branch ini disebut akan mulai dibagikan kepada pendukung proyek ini di KickStarter. Berikutnya, perangkat dengan storage 64 GB akan mulai tersedia di akhir Agustus 2015 nanti. Seluruh pendukung proyek ini disebut juga akan mendapatkan bonus Mini DP to HDMI dalam paket yang mereka terima.

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

January 22, 2026 - 0

Mengenal Seri Laptop HP OmniBook: Apa itu OmniBook? Kemana Spectre, Envy dan Pavilion?

Laptop-laptop yang akan kami bahas kali ini adalah laptop thin…
December 31, 2025 - 0

Saran Belanja Laptop Gaming ASUS Keluaran 2025: Ada ROG, TUF dan ASUS Gaming!

Kali ini Kita akan bahas bareng-bareng tentang lini produk Laptop…

Gaming

January 30, 2026 - 0

Divisi Meta VR Alami Kerugian Miliaran Dolar di 2025

Kerugian yang luar biasa besar kembali dialami oleh divisi Meta…
January 30, 2026 - 0

Xbox Kembali Alami Kerugian di Awal 2026

Memasuki tahun 2026, Xbox dilaporkan kembali alami penurunan keuntungan baik…
January 30, 2026 - 0

Wakil Presiden Amazon Games Tinggalkan Perusahaan Setelah 8 Tahun Berkarya

Kondisi Amazon Games tampak semakin memburuk, dengan perginya wakil presiden…
January 30, 2026 - 0

Dispatch Versi Nintendo Switch 2 Akan Disensor

Demi menjaga integritas console, Nintendo dan AdHoc Studio sepakat untuk…