Gigabyte Kini Hadirkan GTX 980 WaterForce Versi Non-SLI

Reading time:
October 21, 2015

Gigabyte akhirnya menghadirkan varian GTX 980 WaterForce yang dipasarkan dalam paket non-SLI. Sesuai dengan ciri khas keluarga WaterForce, graphics card ini hadir dengan pendingin watercooling all-in-one. Desain dari graphics card ini juga masih serupa dengan graphics card GTX 980 yang dipasarkan dalam paket Tri-SLI sejak akhir tahun 2014 lalu.

Gigabyte GTX 980 WaterForce

GTX 980 WaterForce ini menggunakan watercooling all-in-one dengan radiator 120 mm yang telah terhubung ke waterblock khusus dari Gigabyte. Berdasarkan informasi dari Gigabyte, waterblock ini tidak hanya mendinginkan GPU saja, tetapi juga komponen VRM dan memori dari graphics card ini. Hal ini membuat Gigabyte tidak perlu lagi menambahkan fan untuk graphics card ini untuk mendinginkan komponen-komponennya.

Untuk GPU GTX 980 yang digunakan di graphics card ini, Gigabyte menyebutkan bahwa mereka telah memilih secara khusus chip GPU yang digunakan di lini produksi graphics card ini. Berbekal pendingin WaterForce dan chip pilihan tersebut, Gigabyte mengatur GPU clock dari graphics card ini di 1228 MHz/1329 MHz untuk Gaming Mode dan 1253 MHz/1354 MHz di OC Mode. Clock tersebut meningkat sekitar 11% dari clock standar GTX 980.

Sebelumnya, GTX 980 WaterForce hanya hadir dalam paket Tri-SLI, yang dipasarkan dengan unit khusus yang menjadi ruang untuk tiga radiator sekaligus memiliki modul kontrol untuk sistem WaterForce. Kini, selang hampir setahun setelah perilisan paket Tri-SLI itu, Gigabyte menghadirkan varian single card dari graphics card tersebut. Sayangnya, Gigabyte belum menginformasikan berapa harga dari graphics card ini.

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

January 22, 2026 - 0

Mengenal Seri Laptop HP OmniBook: Apa itu OmniBook? Kemana Spectre, Envy dan Pavilion?

Laptop-laptop yang akan kami bahas kali ini adalah laptop thin…
December 31, 2025 - 0

Saran Belanja Laptop Gaming ASUS Keluaran 2025: Ada ROG, TUF dan ASUS Gaming!

Kali ini Kita akan bahas bareng-bareng tentang lini produk Laptop…

Gaming

January 30, 2026 - 0

Divisi Meta VR Alami Kerugian Miliaran Dolar di 2025

Kerugian yang luar biasa besar kembali dialami oleh divisi Meta…
January 30, 2026 - 0

Xbox Kembali Alami Kerugian di Awal 2026

Memasuki tahun 2026, Xbox dilaporkan kembali alami penurunan keuntungan baik…
January 30, 2026 - 0

Wakil Presiden Amazon Games Tinggalkan Perusahaan Setelah 8 Tahun Berkarya

Kondisi Amazon Games tampak semakin memburuk, dengan perginya wakil presiden…
January 30, 2026 - 0

Dispatch Versi Nintendo Switch 2 Akan Disensor

Demi menjaga integritas console, Nintendo dan AdHoc Studio sepakat untuk…