Windows 10 Desktop Dapat Berkomunikasi dengan Windows Phone

Reading time:
October 21, 2015

Microsoft dengan sistem operasinya yang terbaru Windows 10, terus menambah fitur-fitur terbaru yang cukup menarik. Sepertinya rencana Microsoft adalah mengandalkan OS yang sudah pasti digunakan hampir lebih dari separuh pengguna laptop/desktop diseluruh dunia, sebagai bagian dari fitur berinteraksi dan berkomunikasi antar perangkat baik perangkat mobile dan desktop dalam satu OS.

Win 10 2

Fitur terbaru ini belum lama dicoba oleh team winbeta yang digunakan pada build rilis terakhir dari Win 10. Namun sayangnya, fitur ini belum bisa dicoba oleh semua pengguna karena belum dirilis resmi oleh pihak Microsoft. Build 10565 ternyata sudah dikemas dan dirancang untuk komunikasi antar perangkat.

Fungsi ini berhubungan dengan cortana yang akan menghubungkan koneksi perintah suara langsung pada perangkat seperti menelepon dan mengirim pesan singkat antar perangkat seperti video dibawah ini.

Memang gadget seperti tablet smartphone belum bisa sepenuhnya dapat terhubung dengan perangkat desktop secara realtime, tetapi fitur baru dari Microsoft ini sepertinya sudah menjembatani hampir semua kekurangan tersebut. Terlebih lagi fitur cortana dapat diaktifkan hanya dengan perintah suara yang cukup memudahkan penggunanya. Seperti dikala kita berada di desktop kita tidak perlu lagi repot menjawab telpon atau pesan singkat, semuanya akan terhubung di PC dan sangat mudah dilakukan.

Sepertinya Microsoft terus melakukan inovasi dengan menyajikan fitur-fitur terbaru untuk menambah kemudahan pengguna dari OS terbarunya. Tetapi ini juga akan menjadi pekerjaan rumah buat Microsoft dimana fungsi dari Cortana belum sempurna seperti yang banyak diharapkan.

Contohnya seperti perlunya adaptasi Cortana mengenal suara user lebih baik di tempat terbuka dan bug lainnya. Jika hal tersebut berhasil disempurnakan, bukan tidak mungkin perangkat Windows akan menjadi yang terbanyak yang nanti digunakan baik smartphone maupun PC.

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

January 22, 2026 - 0

Mengenal Seri Laptop HP OmniBook: Apa itu OmniBook? Kemana Spectre, Envy dan Pavilion?

Laptop-laptop yang akan kami bahas kali ini adalah laptop thin…
December 31, 2025 - 0

Saran Belanja Laptop Gaming ASUS Keluaran 2025: Ada ROG, TUF dan ASUS Gaming!

Kali ini Kita akan bahas bareng-bareng tentang lini produk Laptop…

Gaming

January 30, 2026 - 0

Divisi Meta VR Alami Kerugian Miliaran Dolar di 2025

Kerugian yang luar biasa besar kembali dialami oleh divisi Meta…
January 30, 2026 - 0

Xbox Kembali Alami Kerugian di Awal 2026

Memasuki tahun 2026, Xbox dilaporkan kembali alami penurunan keuntungan baik…
January 30, 2026 - 0

Wakil Presiden Amazon Games Tinggalkan Perusahaan Setelah 8 Tahun Berkarya

Kondisi Amazon Games tampak semakin memburuk, dengan perginya wakil presiden…
January 30, 2026 - 0

Dispatch Versi Nintendo Switch 2 Akan Disensor

Demi menjaga integritas console, Nintendo dan AdHoc Studio sepakat untuk…