LG Pamerkan Display OLED Terbesar di Dunia

Author
Cerira
Reading time:
November 24, 2015
oled-display

LG memamerkan display OLED yang diklaim sebagai display OLED terbesar di dunia. Berlokasi di bandara internasional Korea Selatan Incheon, LG memajang display yang disusun dari 140 panel OLED lengkung berukuran 55 inch. Panel-panel tersebut menghasilkan display lengkung berukuran total tinggi 13 meter dan lebar 8 meter atau sama dengan tiga buah kontainer.

LG sendiri memasang dua display OLED raksasa di bandara tersebut. Untuk menyusun display tersebut LG bekerja sama dengan perusahaan desain terkenal asal Perancis Wilmotte & Associes untuk mengembangkan struktur raksasa yang menghiasi terminal utama dari bandara yang memenangkan berbagai penghargaan tersebut.

Menurut presiden dan CEO Incheon International Airport, Park Wan-su, display OLED dari LG ini secara sempurna melengkapi teknologi canggih yang memang dikenal selalu dihadirkan bandara tersebut. Pihak bandara senantiasa bersemangat untuk memamerkan kepada jutaan pelancong yang datang setiap tahun dengan teknologi terdepan yang berasal dari Korea. Dan OLED ini merupakan salah satu contoh utama dari hal tersebut.

lg oled

Di display melengkung berukuran raksasa tersebut, LG nantinya akan menampilkan berbagai macam konten menarik yang tentunya untuk mendemonstrasikan kemampuan teknologi OLED yang bisa disaksikan langsung oleh para pengunjung bandara tersebut.Salah satu konten menarik yang ditampilkan adalah kembang api brilian yang memancar di langit malam. Karena setiap piksel display OLED tersebut memancarkan cahayanya sendiri, maka tidak dibutuhkan backlight LED yang berat. Hal ini membuat display tersebut sangat ringan dan fleksibel dan memungkinkan keduanya digantung di langit-langit gedung dengan dukungan minimal.

Menurut Ro Se-yong, senior vice president and head of business-to-business solutions di LG Electronics, dinobatkan sebagai OLED terbesar di dunia memang menjadi kebanggaan tersendiri, namun pihak LG lebih tertarik pada kesempatan untuk memperkenalkan kepada para pelancong dari seluruh penjuru dunia tentang keajaiban dari OLED. Keuntungan dari teknologi OLED hanya bisa dilihat dan tidak bisa diungkapkan dengan kata-kata.

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

November 8, 2025 - 0

Review Axioo Hype-R X8 OLED: Laptop AMD Ryzen PRO Rp 8 Jutaan

Setelah sebelumnya menggunakan prosesor Intel, Laptop Axioo Hype-R kini hadir…
November 7, 2025 - 0

Review Acer Swift Go 14 AI (2025): Desain Cantik, Layar Mewah, Baterai Tahan Seharian!

Ini adalah laptop yang cocok banget diajak kerja outdoor. Karena…
November 4, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming feat. HP – Part 4: Ini Rahasia Kenapa Performa Laptop Gaming Lebih Kencang!

Kita semua tahu Laptop Gaming itu bisa kencang karena menggunakan…
October 28, 2025 - 0

Review Acer Nitro V 15 (2025): Laptop RTX 5050 Ternyata Sekencang Ini!

Ini Laptop Gaming terjangkau dari Acer dengan GPU RTX 50…

Gaming

November 13, 2025 - 0

Rockstar Games Dihantam Gugatan Hukum atas Dugaan “Union Busting”

Rockstar Games digugat serikat pekerja atas tuduhan “union busting” setelah…
November 13, 2025 - 0

Valve Resmi Umumkan Steam Frame VR, Headset Standalone Berkekuatan PC

Valve resmi mengumumkan Steam Frame VR, headset dengan performa setara…
November 13, 2025 - 0

Steam Controller 2 Bawa Desain Baru, Trackpad Ganda, dan Fitur Gyro Modern

Valve mulai refresh jajaran perangkat gamingnya, termasuk controller dengan umumkan…
November 13, 2025 - 0

Valve Umumkan Steam Machine Generasi Terbaru Dengan Beragam Upgrade

Belajar dari kegagalan sebelumnya, Valve kembali umumkan Steam Machine dengan…