Practo Rangkul 4200 Dokter di Indonesia Hadirkan Akses Layanan Kesehatan

Reading time:
November 11, 2015
????????????????????????????????????

Rabu (11/11), Practo yang merupakan platform layanan kesehatan terbesar di Asia, hari ini mengumumkan targetnya yang akan memperluas layanannya di beberapa kota besar di Indonesia. Bagi Anda yang merasa asing dengan Practo, aplikasi ini dapat dimanfaatkan bagi para pengguna yang ingin mengetahui dokter mana yang tepat sebagai rujukan.

Pengguna bisa melakukan rujukan terlebih dahulu melalui Practo untuk memastikan jadwal praktik dokter yang sedang berjaga di RS atau klinik. “Ketika seseorang/pasien merasa kesulitan memperoleh info untuk menemukan dokter yang tepat untuk berobat, Practo bisa membantu memberikan informasi mengenai dokter spesialis yang lebih akurat”, ujar Shashank ND, selaku CEO Practo.

Shashank ND pun menambahkan, saat ini Practo memiliki beberapa daftar dokter yang sudah diverifikasi. Hal ini bertujuan untuk memberikan kenyamanan konsumen untuk berkonsultasi ke dokter yang tepat terhadap penyakit yang diderita dengan melakukan konfirmasi perjanjian.

Shashank menuturkan, “Saat ini kami sudah merangkul sekitar 4200 dokter di Indonesia dan lebih dari 60 persen klinik dan RS di Jakarta yang tercover di Practo Profile. Dan dalam waktu dekat kami akan memperluas layanan kami ke beberapa kota lainnya”. Beberapa kota yang dituju oleh Practo di antaranya Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi.

“Beberapa pasien biasanya ada yang lebih percaya dengan satu dokter sebagai rujukannya. Namun biasanya sang dokter tentu memiliki jadwal yang padat dan berpindah dari RS satu ke RS lainnya. Nah, melalui Practo ini, Anda juga bisa memperoleh informasi terkait jadwal dokter tersebut di beberapa tempat lainnya”, tambah Shashank.

Selain itu, melalui aplikasi Practo ini data rekam medis juga bisa disimpan. Hal ini bertujuan agar untuk memudahkan sang pasien saat ingin berobat lagi. Saat ini aplikasi Practo sudah bisa diunduh secara gratis dan tersedia di App Store dan Google Play Store.

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

January 22, 2026 - 0

Mengenal Seri Laptop HP OmniBook: Apa itu OmniBook? Kemana Spectre, Envy dan Pavilion?

Laptop-laptop yang akan kami bahas kali ini adalah laptop thin…
December 31, 2025 - 0

Saran Belanja Laptop Gaming ASUS Keluaran 2025: Ada ROG, TUF dan ASUS Gaming!

Kali ini Kita akan bahas bareng-bareng tentang lini produk Laptop…

Gaming

January 30, 2026 - 0

Divisi Meta VR Alami Kerugian Miliaran Dolar di 2025

Kerugian yang luar biasa besar kembali dialami oleh divisi Meta…
January 30, 2026 - 0

Xbox Kembali Alami Kerugian di Awal 2026

Memasuki tahun 2026, Xbox dilaporkan kembali alami penurunan keuntungan baik…
January 30, 2026 - 0

Wakil Presiden Amazon Games Tinggalkan Perusahaan Setelah 8 Tahun Berkarya

Kondisi Amazon Games tampak semakin memburuk, dengan perginya wakil presiden…
January 30, 2026 - 0

Dispatch Versi Nintendo Switch 2 Akan Disensor

Demi menjaga integritas console, Nintendo dan AdHoc Studio sepakat untuk…