Weekend Box Office: Mockingjay Part 2 Masih Duduki Posisi Satu
Sekali lagi dalam minggu ini, nampaknya belum ada film-film terbaru maupun lama yang berhasil menjatuhkan posisi The Hunger Games: Mockingjay – Part 2. Film trilogi terakhir tersebut berhasil meraih US$ 18,6 juta pada penutupan minggu lalu, dengan total peraihan sebesar US$ 227,1 juta secara domestik.

Walau begitu, film bertemakan horor Natal, Krampus, berhasil duduk di posisi dua dengan US$ 16 juta di tiga hari penayangan perdananya. Angka ini sendiri dikatakan telah berhasil mengembalikan modal produksi yang sejumlah US$ 15 juta. Cukup menarik untuk melihat bagaimana akhirnya terdapat sebuah film bertema Natal tetapi mengangkat kisah horor ditayangkan di layar lebar untuk liburan akhir tahun kali ini, diprediksikan bahwa film Krampus akan cukup menguat di minggu-minggu mendatang.
Di posisis ketiga terdapat film Creed, dengan US$ 15,5 juta pada penutupan minggu kemarin. Film yang merupakan film terbaru dari sekuel “Rocky” tersebut telah berhasil meraih total US$ 65,1 juta secara domestik. Sementara itu di posisi empat terdapat The Good Dinosaur dengan US$ 15,5 juta dan posisi lima dengan Spectre dengan US$ 5,4 juta.
Berikut adalah daftar film yang berhasil masuk jajaran US Weekend Box Office pada penutupan minggu lalu:
1. The Hunger Games: Mockingjay – Part 2 – $18,600,000
2. Krampus – $16,020,000
3. Creed – $15,540,000
4. The Good Dinosaur – $15,512,000
5. Spectre – $5,425,000
6. The Night Before – $4,920,000
7. The Peanuts Movie – $3,525,000
8. Spotlight – $2,926,844
9. Brooklyn – $2,430,000
10. The Secret in their Eyes (2015) – $1,950,000













