Review Smartphone Android: Infinix Zero 3 X552

Reading time:
February 29, 2016
infinix zero 3 (1)

Secara resmi, smartphone yang satu ini sudah rilis lebih dulu di luar Indonesia pada akhir tahun 2015 kemarin. Namun untuk di Tanah Air, Infinix meresmikan model Zero 3 (X552) pada tanggal 29 Februari 2016. Infinix Zero 3 yang disebut sebagai #HERO3NITY oleh pihak Infinix ini merupakan salah satu seri smartphone yang mengunggulkan teknologi kameranya, di mana kamera utama memiliki resolusi tinggi serta menggunakan sensor milik Sony. Seperti apakah hasil performa dan foto setelah kami menguji smartphone ini?

Desain dan Spesifikasi

Dengan layar utama berukuran 5.5 inch dan beresolusi 1080 x 1920 pixel, Infinix Zero 3 memiliki bentuk yang ramping dengan desain lebih “kotak”, namun tidak runcing pada bagian keempat ujung smartphonenya. Pada bagian bodi belakang smartphone terdapat teksture ultra fine crystal yang membuatnya terlihat semakin lux karenanya. Layar utamanya yang memiliki kualitas 400ppi 1080p display tersebut juga memiliki IPS 178 derajat dengan view angle yang lebar, serta dilapisi dengan Corning Gorilla Glass 3 untuk membuatnya lebih tahan terhadap debu dan goresan. Selain itu, layar juga memiliki high light transmittance untuk hasil video maupun gaming yang lebih jernih dilihat.

infinix zero 3 (8)

Dapur pacu dari Infinix Zero 3 ini sendiri menggunakan prosesor octa-core MediaTek Helio X10 64-bit 2.1GHz dengan PowerVR G6200 700MHz sebagai GPU-nya, RAM 3GB dan internal storage dengan pilihan antara sebesar 16GB atau 32GB, yang bisa ditambahkan hingga 128GB dengan menggunakan microSD tambahan.

infinix zero 3 (6)
slot dual sim card
infinix zero 3 (7)
slot microSD
infinix zero 3 (9)
infinix zero 3 (2)
port jack audio 3.5mm
infinix zero 3 (5)
port microUSB

Kamera utama dari Infinix Zero 3 ini yang paling diunggulkan untuk seri ini, dengan menggunakan sensor kamera Sony IMX230 CMOS dan resolusi 20.7 megapixel berkombinasi dengan lensa 6P Lagan untuk membuat hasil jepretan masih tajam dan jernih walau ketika di-crop atau diperbesar sekalipun. Kamera utama juga didukung dengan Dual-Color LED Flash untuk memberikan warna lebih dingin atau hangat dengan kalibrasi otomatis untuk pencahayaan 6000K hingga 2300K, sehingga pengguna bisa mendapatkan hasil foto dengan nuansa natural dalam berbagai jenis pencahayaan dan lingkungan. Kamera utamanya juga memiliki dukungan 192 PDAF yang membuat pengguna hanya butuh waktu 0.1 detik untuk mengambil gambar secara auto dalam kondisi pencahayaan apapun. Terdapat pilihan mode Pro ketika menggunakan kamera utamanya yang memampukan pengguna untuk bisa mengambil foto dengan pengaturan ISO dan White Balance secara manual, dukungan HDR serta beragam Filter yang bisa digunakan.

infinix zero 3 (3)

Sementara untuk kamera depannya, Infinix Zero 3 menggunakan sensor BSI dengan kapabilitas 1.4um large-pixel untuk peningkatan 30 persen asupan cahaya ketika mengambil gambar. Secara otomatis, kamera mampu mengatur pencahayaan untuk memberikan suasana foto yang tepat, didukung dengan Flash serta Beautification.

Dari segi audio, Infinix Zero 3 menggunakan teknologi HiFi (Hi-Fidelity) yang diklaim sekelas iPhone 6 dengan kualitas bass tanpa mengurangi kualitas asli dari audio yang diputar. Selain itu, Infinix Zero 3 juga memiliki sensitivitas frekuensi tinggi dan AAC 1206 untuk mengurangi noise ketika tengah menerima panggilan telepon dalam jarak berapapun jauhnya.

cpuz

Untuk mendukung berbagai aktivitas yang dilakukan menggunakan Infinix Zero 3, smartphone ini memiliki kapasitas baterai 3030mAh dengan Ultra Energy Density hingga 643WH/L. Untuk bisa menghemat daya baterai lebih jauh lagi, Infinix Zero 3 juga dilengkapi mode power management yang bisa dipilih mulai dari High Performance Mode hingga Ultra Power Saving.

Pada paket penjualannya, Infinix Zero 3 menyediakan unit pendukung diantaranya adaptor charger, kabel USB, Buku panduan dan kartu garansi, serta casing pelindung silicon.

Infinix-Zero-3-Paket-Penjualan
Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 7, 2024 - 0

Review MSI Prestige 13 AI EVO A1M: Laptop AI PC Super Tipis, Ringan, Kencang & Irit!

Kali ini kita kedatangan salah satu “AI PC” dari MSI.…
March 6, 2024 - 0

Review Axioo Hype 5 AMD: Laptop 5 Jutaan Sekencang & Selengkap Ini?

Laptop murah yang harganya 5 jutaan ini ternyata kuat juga…
March 5, 2024 - 0

Review ASUS Vivobook Pro 16X OLED K6604: Laptopnya Kreator Profesional!

Laptop ini cocok banget untuk cari duit terlebih bagi kalangan…
February 6, 2024 - 0

Rekomendasi Laptop Premium dari HP – Mulai 10 Jutaan

Di Video rekomendasi kali ini, kami coba pilihkan untuk kalian…

Gaming

March 7, 2024 - 0

The First Berserker: Khazan Pamer Gameplay Baru, Rasa Souls

Sulit untuk membantah bahwa teaser perdananya di The Game Awards…
March 7, 2024 - 0

Persona 3 Reload Dapat “The Answer”, Rilis Berbayar di September 2024

Apa yang berhasil dilakukan oleh ATLUS dan tim Persona dengan…
March 7, 2024 - 0

Capcom Pamer Gameplay Perdana Kunitsu-Gami: Path of the Goddess

Laporan finansial yang memecahkan rekor selama beberapa tahun terakhir memang…
March 6, 2024 - 0

Ghost of Tsushima Resmi Tuju PC, Rilis Mei 2024!

Perlahan tapi pasti, gamer PC terus menikmati perubahan kebijakan “eksklusivitas”…