Preview Smartphone OnePlus X

Dalam acara peresmian penjualan OnePlus X yang bekerja sama dengan BliBli.com, kami juga berkesempatan untuk menguji secara singkat terhadap produk terbaru OnePlus yang resmi hadir di Indonesia tersebut.
Desain dan Spesifikasi

OnePlus X berdimensi 140 x 69 x 6.9 mm dengan bodi yang dibingkai dengan logam ini terasa tipis dan ringkas, tetapi juga tetap kokoh. Untuk tipe ini, terdapat dua pilihan warna Keramik dan Onyx.


Pada bagian atas, terdapat port jack audio 3.5mm. Di bagian bawah, terdapat port microUSB dan Speaker.

Untuk tombol volume dan power, terdapat di samping sisi kanan smartphone. Di sisi ini, juga terdapat slot untuk SIM card dan SD card.

Sementara di sisi kiri, terdapat Alert Slider yang berfungsi untuk mengubah notifikasi smartphone menjadi Silent/Vibrate/Normal secara otomatis.
Layarnya berukuran 5 inch Full HD 441 ppi jenis Active Matrix AMOLED membuat layar menghasilkan warna dan tingkat kecerahan yang tajam. Dilapisi Corning Gorilla Glass 3, layar OnePlus X akan lebih tahan terhadap goresan.
Dapur pacu dari OnePlus X yang hadir di Indonesia ini sendiri terdiri dari prosesor quad-core Qualcomm Snapdragon 801 2.3GHz dengan GPU Adreno 330, RAM 3GB LPDDR3, kapasitas internal 16GB eMMC v5.0 yang bisa ditambahkan hingga 128GB. Kamera utama beresolusi 13 MP menggunakan sensor ISOCELL 3M2 CMOS dengan kamera depan beresolusi 8 MP menggunakan sensor OV8858.
OnePlus X memiliki kapasitas baterai 2.525mAh, dengan dukungan dual SIM card serta menggunakan OxygenOS pada Android 5.1.1. Sementara untuk sensornya, OnePlus X memiliki berbagai jenis sensor di antaranya sensor Accelerometer, Gyroscope, Proximity, Ambient Light dan HALL.

Performa
Di kesempatan kali ini, kami menguji performanya secara singkat dengan menggunakan aplikasi AnTuTu versi 6.0.1. Dan berikut hasil yang kami dapatkan.

Sebagai tambahan, angka ini berdasarkan dari software OxygenOS versi 2.1.4 dan belum di-update ke versi paling baru (2.2), sehingga ada kemungkinan skor yang kami dapatkan bisa berbeda dengan OnePlus X yang memiliki software versi 2.2.

Dibandingkan dengan OnePlus One yang menggunakan SoC yang sama dan datang dari produsen sama, performa OnePlus X terlihat agak tertinggal. Performa yang sama bisa diperoleh pada ASUS PadFone S dengan RAM 2GB. Sementara itu, dibandingkan dengan Xiaomi Redmi Note 3 Pro (Snap Dragon 650) performa OnePlus X tampak cukup jauh tertinggal.
Penutup
Sedikit disayangkan bahwa hasil pengujian AnTuTu secara singkat yang kami lakukan tidak menghasilkan skor yang sangat tinggi jika dibandingkan dengan pendahulunya, maupun beberapa jenis smartphone yang keluarannya lebih baru saat ini. Walau demikian, spesifikasi yang dimilikinya masih tergolong layak untuk dimiliki saat ini. Dengan harga yang cukup terjangkau, Anda sudah bisa memiliki sebuah smartphone yang memiliki spesifikasi golongan premium (Snapdragon 801, RAM 3GB, layar AMOLED), berdesain ramping nan tipis, serta terlihat elegan.
OnePlus X saat ini dijual secara eksklusif di BliBli.com dengan harga Rp 3.399.000.