Review Notebook Gaming: Xenom Hercules HC17S G-SYNC

Reading time:
March 21, 2016

The Notebook

Xenom Hercules HC17S Notebook

Xenom Hercules HC17S G-SYNC tampil gagah dalam balutan warna hitam matte pada seluruh permukaan bodi. Walaupun menggunakan bahan plastik, bodi Xenom Hercules HC17S G-SYNC tetap terasa kokoh saat dipegang. Seperti produk notebook gaming dengan komponen kelas high end di dalamnya, ukuran dan bobot memang menjadi sorotan tersendiri tidak terkecuali pada produk ini. Dengan bobot lebih dari 5,4 kg (notebook dan charger), Xenom Hercules HC17S G-SYNC memang terasa kurang cocok diandalkan sebagai perangkat komputasi mobile harian utama untuk pengguna dengan mobilitas tinggi sepanjang waktu. Akan tetapi jika sistem gaming portable atau sistem dengan kemampuan komputasi tinggi yang Anda inginkan, PC gaming desktop mini-ITX sekalipun akan sulit mengalahkan Xenom Hercules HC17S G-SYNC dalam hal mobilitas.

Xenom Hercules HC17S Top Side Xenom Hercules HC17S Rear Left Side

Xenom Hercules HC17S G-SYNC memiliki ukuran bodi sebesar 41,8 x 29,53 cm untuk sisi panjang dan lebar. Penggunaan layar lebih besar memang membuat bodi Hercules HC17S G-SYNC menjadi lebih bongsor dibandingkan Hercules HC15S (38,6 x 26,2 cm). Tingkat ketebalan Hercules HC17S G-SYNC juga bertambah menjadi 4,09 cm dibandingkan Hercules HC15S dengan tebal hanya 3,57 cm. Dengan ukuran seperti itu memang tidak semua tas akan muat disesaki oleh Xenom Hercules HC17S G-SYNC. Jika mengalami kesulitan menemukan tas dengan kemampuan tersebut, pihak distributor Xenom menyediakan paket pembelian dengan disertakan sebuah tas backpack.

Xenom Hercules HC17S Screen

Xenom Hercules HC17S G-SYNC dilengkapi layar LCD LED berukuran 17,3 inci dengan permukaan matte/tidak mengilap sehingga tidak memiliki sifat memantul seperti cermin. Penggunaan bahan tersebut tentu saja akan menambah kenyamanan pemakaian bagi penggunanya. Tipe panel yang digunakan adalah IPS (In-plane Switching) dimana panel tersebut sanggup menghasilkan reproduksi warna dan juga sudut penglihatan lebih baik dibandingkan menggunakan panel tipe TN (Twisted Nematic). Resolusi gambar maksimal adalah Full HD alias 1920 x 1080 piksel dengan tingkat refresh rate 75 Hz.

Xenom Hercules HC17S G-SYNC

Komponen layar LCD Xenom Hercules HC17S memang memiliki keistimewaan dimana teknologi NVIDIA G-SYNC ditanamkan di dalamnya. Teknologi NVIDIA G-SYNC memungkinkan refresh rate layar LCD mengikuti tingkat frame rate yang dihasilkan oleh graphics card. Alhasil gejala image tearing, stuttering, dan juga input lag dapat dihilangkan sehingga membuat pengalaman bermain game menjadi semakin sempurna.

Xenom Hercules HC17S Left Side

Melangkah pada sektor konektivitas, pada sisi kiri Xenom Hercules HC17S G-SYNC dapat ditemukan satu port RJ-45 (Ethernet/LAN), dua port USB 3.1 Gen 1, satu combo port USB 3.1 Gen 2/Thundebolt 3 dengan tipe konektor Type-C, memory card reader dengan dukungan MMC/RSMMC beserta SD/mini SD/SDHC/SDXC (up to UHS-ll), dan satu combo port USB 3.1 Gen 1/eSATA.

Xenom Hercules HC17S Right Side

Sementara itu pada sisi kanan dapat ditemukan satu port USB 3.1 Gen 1, S/PDIF jackheadphone jack, microphone jack, dan line-in jack. Tersedianya empat konektor audio tersebut memungkinkan Xenom Hercules HC17S G-SYNC untuk menggunakan speaker dengan tata suara 8-channel/7.1-channel.

Xenom Hercules HC17S Rear Connector

Beralih pada sisi belakang dapat ditemukan satu konektor HDMI 2.0, dua konektor Display Port 1.2, dan satu port DC-IN tempat ditancapkannya komponen power adapter (notebook charger). Tersedianya tiga konektor display memungkinkan Xenom Hercules HC17S G-SYNC dapat menggunakan fitur NVIDIA 3DVision Surround dengan menggunakan hingga empat perangkat display (tiga monitor eksternal dan satu monitor notebook). Hadirnya konektor HDMI 2.0 dan Display Port 1.2 juga memungkinkan penggunaan perangkat display dengan resolusi 4K (3840 x 2160 piksel) 60 Hz dan menjalankan fitur NVIDIA G-Sync.

Xenom Hercules HC17S Exhaust Ventilation 01 Xenom Hercules HC17S Exhaust Ventilation 02

Terdapat pula pada sisi belakang dua lubang ventilasi tempat udara panas dari dalam bodi notebook/laptop di buang keluar. Menariknya, penempatan ventilas udara keluar pada sisi belakang membuat tangan pengguna, baik kidal atau normal, tidak terpapar udara panas pada saat menggunakan perangkat mouse.

Xenom Hercules HC17S Keyboard & Touchpad

Xenom Hercules HC17S G-SYNC dilengkapi perangkat keyboard lengkap dengan tombol numpad (numeric keypad). Tombol ASDW dimana merupakan tombol yang paling sering digunakan saat bermain game diberi tanda khusus sehingga dapat dengan mudah dibedakan dengan tombol lainnya. Komponen touchpad dilengkapi dua tombol klik kiri dan kanan yang terasa “empuk” dan nyaman saat ditekan. Xenom menempatkan komponen touchpad sejajar dengan tombol spacebar dimana hal ini akan menambah kenyamanan saat mengetik.

Xenom Hercules HC17S Backlit Keyboard

Keyboard Xenom Hercules HC17S G-SYNC dilengkapi backlit lampu LED sehingga tidak hanya membuat penampilan semakin “keren” tetapi juga memudahkan penggunaan keyboard pada kondisi gelap atau kurang cahaya. Terdapat tiga area pengaturan warna cahaya pada keyboard.

Xenom Hercules HC17S Indicators Lamp 01

Tombol power on/off dan sejumlah lampu indikator diletakkan pada sisi sebelah atas keyboard.

Xenom Hercules HC17S Indicators Lamp 02

Lapu indikator lainnya diletakkan pada sisi depan.

Xenom Hercules HC17S Speakers

Xenom Hercules HC17S G-SYNC dilengkapi speaker buatan Onkyo dengan konfigurasi 2.1-channel. Dua speaker diletakkan di antara hinge layar LCD sementara satu subwoofer diletakkan pada sisi bawah notebook/laptop.

Xenom Hercules HC17S Bottom Side

Penampang sisi bawah Xenom Hercules HC17S G-SYNC dengan dominasi jumlah pada lubang ventilas tempat udara segar dihisap masuk ke dalam bodi notebook/laptop.

Xenom Hercules HC17S Internal Component

“Jeroan” Xenom Hercules HC17S G-SYNC. Siapa menyangka jika di dalam notebook ini dapat dijejali komponen seperti prosesor beserta graphics card sekelas desktop beserta pendinginnya, empat slot memori/RAM, dua slot M.2, dua konektor SATA, satu buah subwoofer, dan baterai 8-cell.

Xenom Hercules HC17S CPU Cooler

Sistem pendingin untuk “menjinakkan” panas dari prosesor Core i7 6700K. Tiga buah heatpipe tembaga dalam balutan warna hitam bertugas mengalirkan panas dari prosesor menuju sirip-sirip heatsink. Sebuah kipas tipe blower akan membuang panas yang terkumpul pada sirip-sirip heatsink ke udara bebas melalui sisi belakang notebook/laptop.

Xenom Hercules HC17S GPU Cooler

Sementara itu sistem pendingin ini digunakan untuk “menjinakkan” panas dari graphics card GeForce GTX 980. Tiga buah heatpipe tembaga dalam balutan warna hitam bertugas mengalirkan panas dari graphics card menuju sirip-sirip heatsink. Sebuah kipas tipe blower akan membuang panas yang terkumpul pada sirip-sirip heatsink ke udara bebas melalui sisi belakang notebook/laptop.

Xenom Hercules HC17S Heatpipes

Secara keseluruhan sistem pendingin Xenom Hercules HC17S G-SYNC dilengkapi tujuh buah heatpipe. Terdapat dua buah heatpipe menghubungkan baseplate prosesor dan graphics card. Dua buah heatpipe tersebut sepertinya digunakan untuk menyeimbangkan beban kerja antar sistem pendingin. Sistem pendingin dengan beban kerja lebih ringan akan membantu proses pendinginan sistem pendingin dengan beban kerja lebih berat.

Xenom Hercules HC17S Memory

Xenom Hercules HC17S G-SYNC menyediakan empat slot memori/RAM dengan kemampuan menampung kapasitas hingga 64 GB. Dua slot memori/RAM lainnya diletakkan pada sisi bawah keyboard.

Xenom Hercules HC17S Storage - M.2 & Subwoofer
Komponen subwoofer diletakkan berdampingan dengan slot M.2
Xenom Hercules HC17S Storage - M.2

Xenom Hercules HC17S G-SYNC dilengkapi dua slot M.2 2280 (PCIe 3.0 x4) untuk perangkat storage SSD (Solid State Drive) dan dapat dikonfigurasi pada mode RAID 0/1. Konfigurasi dasar adalah SSD M.2 dengan kapasitas 256 GB dan dapat ditingkatkan hingga 512 GB untuk setiap slot M.2.

Xenom Hercules HC17S Storage - SATA

Selain slot M.2, Xenom Hercules HC17S G-SYNC juga menyediakan dua konektor SATA 6 Gbps untuk mengakomodir storage dengan ukuran 2,5 inci. Konfigurasi dasar Xenom Hercules HC17S G-SYNC dilengkapi satu HDD 1 TB 2,5 inci. Pengguna dapat menambahkan HDD lainnya pada tempat kosong yang tersedia atau dapat pula menggantinya dengan satu atau dua buah SSD 2,5 inci.

Xenom Hercules HC17S Power Adapter

Xenom Hercules HC17S G-SYNC datang “menggandeng” perangkat power adapter dengan kemampuan menyuplai daya hingga 330 Watt. Unit catu daya sebesar itu menjamin kecukupan daya pada saat notebook/laptop ini di overclock.

Xenom Hercules HC17S Battery Compartment Xenom Hercules HC17S Battery_2

Xenom Hercules HC17S G-SYNC dilengkapi baterai lithium-ion 8-cell dengan kapasitas 82 WH.

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

January 28, 2026 - 0

Review HP OMEN 16 (AP0999AX): Super Kencang Tapi Tetap Adem! Cocok Jadi Alternatif OMEN MAX?

Bodi HP OMEN 16 (AP0999AX) Form Factor Clamshell atau laptop…
January 22, 2026 - 0

Mengenal Seri Laptop HP OmniBook: Apa itu OmniBook? Kemana Spectre, Envy dan Pavilion?

Laptop-laptop yang akan kami bahas kali ini adalah laptop thin…
December 31, 2025 - 0

Saran Belanja Laptop Gaming ASUS Keluaran 2025: Ada ROG, TUF dan ASUS Gaming!

Kali ini Kita akan bahas bareng-bareng tentang lini produk Laptop…

Gaming

January 30, 2026 - 0

Divisi Meta VR Alami Kerugian Miliaran Dolar di 2025

Kerugian yang luar biasa besar kembali dialami oleh divisi Meta…
January 30, 2026 - 0

Xbox Kembali Alami Kerugian di Awal 2026

Memasuki tahun 2026, Xbox dilaporkan kembali alami penurunan keuntungan baik…
January 30, 2026 - 0

Wakil Presiden Amazon Games Tinggalkan Perusahaan Setelah 8 Tahun Berkarya

Kondisi Amazon Games tampak semakin memburuk, dengan perginya wakil presiden…
January 30, 2026 - 0

Dispatch Versi Nintendo Switch 2 Akan Disensor

Demi menjaga integritas console, Nintendo dan AdHoc Studio sepakat untuk…