Computex 2016: Roundtable dengan Frank Soqui Bahas Prosesor Broadwell E dan Industri Gaming

Author
Bimanto
Reading time:
June 16, 2016

Pada saat menghadiri perhelatan Computex 2016, kami memperoleh kesempatan untuk bertemu lagi dengan Frank Soqui selaku Workstation Group General Manager at Intel. Acara ini hanya dihadiri oleh beberapa media APAC dan kami adalah salah satu media yang dapat menghadiri acara Roundtable. Pada kesempatan ini, kami dapat mengajukan beberapa pertanyaan yang langsung di jawab dengan petinggi Intel langsung. Pada kesempatan ini kami mendapatkan kesempatan bertanya seputar Prosesor Intel Broadwell E terbaru dan strategi gaming Intel di masa yang akan datang.

SONY DSC

Acara berlangsung dengan santai dan kami sempat menanyakan kepada Frank Soqui, mengapa harga Prosesor Intel Broadwell E sangat mahal untuk kelas prosesor Intel Core i dengan selisih harga yang cukup jauh dibandingkan dengan seri lainnya yang ada di kelas yang sama? Frank Soqui hanya menjawab karena Intel Broadwell E adalah prosesor special edition, yang mana prosesor ini mengusung 10 core untuk kelas tertingginya selain juga prosesor ini juga mengusung 6 dan 8 core.

Dengan banyaknya core dan dilengkapi dengan Hyper Threading ini, para pengguna mempunyai pilihan core yang lebih banyak dan hal ini sangat membantu sekali, khusunya bagi para konten creator yang memerlukan core banyak untuk menyelesaikan pekerjaannya dan juga dia tetap dapat berkerja walaupun PC yang digunakannya sedang melakukan pekerjaan, seperti rendering. Selain itu, prosesor Intel Xeon terbaru juga bisa menjadi pilihan terbaik bagi para konten creator ini untuk menjadi mesin bagi PC mereka tetapi dengan jumlah core yang lebih sedikit dengan stability yang tinggi juga.

Pada pertanyaan kedua, kami juga menanyakan, pada saat ini, seperti kita ketahui bahwa gimik kata gaming sangat menjual sekali, seperti graphics card gaming, notebook gaming, motherboard gaming dan lain sebagainya, apakah nantinya Intel juga akan menggunakan atau akan membuat prosesor yang memang diperuntukkan untuk gaming? karena Intel mempunyai prosesor yang dikhususkan untuk profesional dan bisnis yang tentunya lebih di titikberatkan kepada security pada seri Intel vPro dan untuk kelas entusias dan overclocker para seri K di mana prosesor itu mempunyai durabilitas yang lebih tinggi untuk berjalan lebih cepat dari semestinya.

Ternyata pertanyaan kami ini cukup menarik untuk Frank Soqui, beliau mengatakan bahwa sebenarnya Intel Broadwell E sudah mengarah ke sana, sehingga Anda dapat bermain game tetapi juga dapat melakukan berbagai pekerjaan lainnya tanpa mengganggu game itu sendiri dan nantinya prosesor Intel akan terus bertambah jumlah core-nya dari waktu ke waktu. Intel sedang berencana untuk mengarah ke sana, untuk membuat sebuah prosesor yang memang dikhususkan untuk gaming yang detalnya sendiri belum dapat dipastikan tetapi akan diluncurkan nantinya.

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 27, 2024 - 0

Review Acer Predator Helios Neo 16 2024: Helios Neo Naik Kelas?

Laptop yang satu ini bukan cuma kenceng buat gaming, tapi…
March 19, 2024 - 0

Review ASUS Zenbook 14 OLED (UX3405): Laptop Ringan Idaman!

Laptop Intel Core Ultra akhirnya mulai dijual di Indonesia. Salah…
March 18, 2024 - 0

Review Huawei MateBook D 14 (2024): Bodi Metal, Kencang dan Terjangkau!

Laptop yang satu ini harusnya sudah tidak terlalu asing lagi…
March 15, 2024 - 0

Review Lenovo Yoga Slim 7i (14IMH9): Daya Tahan Baterai Laptop 2024 Harusnya Begini!

Laptop layar OLED yang satu ini ternyata baterainya irit banget…

Gaming

March 28, 2024 - 0

Ryu Ga Gotoku Punya Pengumuman Besar di Hari April Mop

Berbeda dengan sebagian besar belahan dunia yang lain, April Mop…
March 28, 2024 - 0

Relic Entertainment Pisah dari SEGA, Kembali Indie

Sebagian besar dari kita mungkin seringkali salah menyimpulkan bahwa SEGA…
March 28, 2024 - 0

Spesifikasi PC untuk Marvel Rivals

Di atas kertas, ini adalah konsep yang seharusnya bisa menuai…
March 28, 2024 - 0

Embracer Jual Dev. Borderlands ke Take-Two Interactive

Anda yang cukup mengikuti berita game dengan intens sepertinya tidak…