Opera Protes Browser Miliknya Lebih Hemat Daya dari Edge

Reading time:
June 24, 2016

Tidak lama ini, Microsoft mengeluarkan sebuah video berupa tes ketahanan baterai perangkat Surface yang diberlakukan sama: memutar video streaming dengan menggunakan 4 browser yang berbeda. Hasil dari video tersebut memperlihatkan bagaimana browser pengganti Internet Explorer milik Microsoft, Edge, menjadi yang paling tahan daya baterai. Namun hal ini kemudian dibantah oleh pihak Opera.

Opera baru saja memaparkan data tes ketahanan daya baterai kembali yang mematahkan klaim Microsoft, di mana dalam hasil tes tersebut menunjukkan bahwa browser Opera lebih hemat daya dibandingkan dengan Edge, dengan perbedaan daya tahan yang cukup tipis.

opera-powersaver

Mengapa hasil tes ini bisa berbeda dengan yang diklaim oleh Microsoft? Nampaknya dalam tes milik Opera, pihaknya mengaktifkan fitur Battery Saving ketika digunakan, sehingga dengan fitur tersebut maka browser bisa berjalan normal tanpa harus terus-menerus memakan daya tahan baterai perangkatnya. Dan tes tersebut juga ditunjukkan dalam rupa video, di mana Opera memperlihatkan dua buah perangkat identik dengan browser Opera. Perbedaannya, satu perangkat tidak mengaktifkan fitur battery saving tersebut sementara yang satunya diaktifkan.

Apakah hasil tes ini valid dan benar adanya? Semua kembali lagi ke dalam kondisi internal maupun eksternal ketika tes dilakukan, karena ada begitu banyak faktor yang menyebabkan baterai cepat habis atau hemat daya pada sebuah perangkat tertentu. Bagaimana dengan pendapat Anda sendiri mengenai tes yang dilakukan oleh Opera untuk mematahkan klaim Microsoft tersebut?

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

January 22, 2026 - 0

Mengenal Seri Laptop HP OmniBook: Apa itu OmniBook? Kemana Spectre, Envy dan Pavilion?

Laptop-laptop yang akan kami bahas kali ini adalah laptop thin…
December 31, 2025 - 0

Saran Belanja Laptop Gaming ASUS Keluaran 2025: Ada ROG, TUF dan ASUS Gaming!

Kali ini Kita akan bahas bareng-bareng tentang lini produk Laptop…

Gaming

January 30, 2026 - 0

Divisi Meta VR Alami Kerugian Miliaran Dolar di 2025

Kerugian yang luar biasa besar kembali dialami oleh divisi Meta…
January 30, 2026 - 0

Xbox Kembali Alami Kerugian di Awal 2026

Memasuki tahun 2026, Xbox dilaporkan kembali alami penurunan keuntungan baik…
January 30, 2026 - 0

Wakil Presiden Amazon Games Tinggalkan Perusahaan Setelah 8 Tahun Berkarya

Kondisi Amazon Games tampak semakin memburuk, dengan perginya wakil presiden…
January 30, 2026 - 0

Dispatch Versi Nintendo Switch 2 Akan Disensor

Demi menjaga integritas console, Nintendo dan AdHoc Studio sepakat untuk…