Datascrip Resmi Hadirkan Showroom Kantor Penjualan Cabang di Makassar

Reading time:
September 7, 2016

Dalam rangka meningkatkan layanan serta melihat pertumbuhan ekonomi yang berkembang, pt. Datascrip selaku pemegang dan distributor resmi produk Canon, memperluas layanannya dengan membuka Kantor Penjualan Cabang (KPC) di Makassar.

Selain menghadirkan KPC, Datascrip juga turut menghadirkan Canon Image Square (CIS) di kota tersebut yang beralamat di jl. Sam Ratulangi No. 4 Makassar. Hal ini dilakukan agar pelanggan bisa lebih dekat untuk mencoba dan merasakan pengalaman baru dari produk-produk Canon dengan lebih nyaman.

(kiri-kanan): Budianto Iskandar – Direktur Layanan Purnajual pt. Datascrip, Dr. Syamsul Rizal MI., S.Sos, M.Si – Wakil Walikota Makassar, dan Merry Harun – Direktur Divisi Canon pt. Datascrip meresmikan Canon Image Square dan Datascrip Kantor Penjualan Cabang Makassar
(kiri-kanan): Budianto Iskandar – Direktur Layanan Purnajual pt. Datascrip, Dr. Syamsul Rizal MI., S.Sos, M.Si – Wakil Walikota Makassar, dan Merry Harun – Direktur Divisi Canon pt. Datascrip meresmikan Canon Image Square dan Datascrip Kantor Penjualan Cabang Makassar

KPC untuk Makassar hadir dengan showroom yang cukup luas dan nyaman. Begitu juga untuk CIS, dimana pelanggan dapat lebih nyaman untuk memperoleh pengalaman, pengetahuan dan lainnya terkait semua produk Canon yang ditawarkan, mulai dari kamera digital hingga printer.

Sjukri Sopamena, selaku Branch Sales Manager KPC Makassar, pt. Datascrip mengungkapkan, “Datascrip KPC Makassar sudah hadir sejak tahun 1999 dan merupakan unit operasional yang menjangkau pelanggan bukan hanya untuk wilayah Sulawesi Selatan saja, melainkan juga di wilayah Indonesia Timur secara lebih luas. Ini artinya, para pelanggan Datascrip di wilayah Indonesia Timur tak perlu harus ke showroom pusat di Jakarta untuk mendapatkan layanan solusi bisnis. Cukup mengunjungi showroom baru di Makassar ini“.

Sales consultant Canon Image Square (CIS) Makassar sedang memberikan penjelasan produk kepada pelanggan. CIS Makassar yang baru saja diresmikan Selasa (06/09) bertujuan untuk meningkatkan Pengalaman (Experience), Pengetahuan (Education), Keterlibatan (Engagement), dan Kesenangan (Excitement) masyarakat terhadap produk-produk unggulan Canon sehingga konsumen bisa mendapatkan nilai tambah tersendiri dibanding berbelanja di toko biasa.
Sales consultant Canon Image Square (CIS) Makassar sedang memberikan penjelasan produk kepada pelanggan. CIS Makassar yang baru saja diresmikan Selasa (06/09) bertujuan untuk meningkatkan Pengalaman (Experience), Pengetahuan (Education), Keterlibatan (Engagement), dan Kesenangan (Excitement) masyarakat terhadap produk-produk unggulan Canon sehingga konsumen bisa mendapatkan nilai tambah tersendiri dibanding berbelanja di toko biasa.

Merry Harun, selaku Canon Division Director, pt Datascrip yang turut hadir dalam peresmi KPC dan CIS baru di Makassar mengatakan, “Setiap pengunjung akan bebas berinteraksi dengan produk-produk Canon yang sudah dipersiapkan untuk dicoba. Interaksi ini sangat penting karena kami percaya bahwa memberikan pengalaman terlebih dahulu kepada pelanggan menjadi faktor penting sebelum memutuskan untuk memilih model produk yang sesuai dengan kebutuhan mereka“.

Makassar merupakan kota keempat berdirinya CIS di Indonesia, yang sebelumnya sudah hadir terlebih dahulu di beberapa kota besar lainnya yaitu Jakarta, Bandung dan Medan. “Dalam waktu dekat ini kami juga akan menambah gerai di kota lain agar semakin dekat dengan para konsumen“, ujar Merry.

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

January 22, 2026 - 0

Mengenal Seri Laptop HP OmniBook: Apa itu OmniBook? Kemana Spectre, Envy dan Pavilion?

Laptop-laptop yang akan kami bahas kali ini adalah laptop thin…
December 31, 2025 - 0

Saran Belanja Laptop Gaming ASUS Keluaran 2025: Ada ROG, TUF dan ASUS Gaming!

Kali ini Kita akan bahas bareng-bareng tentang lini produk Laptop…

Gaming

January 30, 2026 - 0

Divisi Meta VR Alami Kerugian Miliaran Dolar di 2025

Kerugian yang luar biasa besar kembali dialami oleh divisi Meta…
January 30, 2026 - 0

Xbox Kembali Alami Kerugian di Awal 2026

Memasuki tahun 2026, Xbox dilaporkan kembali alami penurunan keuntungan baik…
January 30, 2026 - 0

Wakil Presiden Amazon Games Tinggalkan Perusahaan Setelah 8 Tahun Berkarya

Kondisi Amazon Games tampak semakin memburuk, dengan perginya wakil presiden…
January 30, 2026 - 0

Dispatch Versi Nintendo Switch 2 Akan Disensor

Demi menjaga integritas console, Nintendo dan AdHoc Studio sepakat untuk…