Arctic Perkenalkan HSF Lini Freezer 12 – Siap untuk Ryzen

Reading time:
March 30, 2017

Salah satu produsen perangkat pendingin PC, Arctic, baru saja memperkenalkan HSF terbaru mereka. HSF ini masuk ke dalam keluarga Freezer dan merupakan penerus dari lini Freezer 11. Tentu saja, Arctic memberikan nama Freezer 12 untuk HSF baru mereka ini.

freezer_12_g01

Hadir Dalam 2 Varian

HSF Freezer 12 ini mengusung desain tower yang mendukung penggunaan kipas 92 mm. Arctic menggunakan tiga buah heatpipe 6 mm untuk HSF ini, dengan desain dual sided – direct heatpipe touch. Panas dari heatpipe tersebut akan disalurkan ke 45 aluminum fin yang ada, dengan ketebalan 0.4 mm, yang disebut mengusung desain yang memaksimalkan aliran udara dari kipas untuk pendinginan yang optimal.

Freezer 12 ini hadir dalam dua varian, yaitu Freezer 12 dan Freezer 12 CO. Perbedaan kedua HSF ini terletak di kipas, di mana Freezer 12 CO hadir dengan kipas dual ball bearing yang disebut menawarkan durabilitas tinggi, hingga 5x kipas standar. Penggunaan kipas dual ball bearing ini memungkinkan penggunaan terus menerus (continuous operation) untuk Freezer 12 CO.

Kompatibel dengan Soket AMD AM4

Arctic mendesain HSF baru ini dengan memperhatikan tingkat kompatibilitas terhadap soket populer yang umum digunakan saat ini. Freezer 12 dan Freezer 12 CO ini hadir dengan dukungan untuk soket Intel LGA 1151/1150/1155/1156 dan LGA 2011/2011-3, serta AMD AM4. Sayangnya, tidak ada dukungan untuk soket lawas AMD. HSF ini disebut dipasarkan dengan harga USD 39.99.

Share
Tags:

Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

January 22, 2026 - 0

Mengenal Seri Laptop HP OmniBook: Apa itu OmniBook? Kemana Spectre, Envy dan Pavilion?

Laptop-laptop yang akan kami bahas kali ini adalah laptop thin…
December 31, 2025 - 0

Saran Belanja Laptop Gaming ASUS Keluaran 2025: Ada ROG, TUF dan ASUS Gaming!

Kali ini Kita akan bahas bareng-bareng tentang lini produk Laptop…

Gaming

January 30, 2026 - 0

Divisi Meta VR Alami Kerugian Miliaran Dolar di 2025

Kerugian yang luar biasa besar kembali dialami oleh divisi Meta…
January 30, 2026 - 0

Xbox Kembali Alami Kerugian di Awal 2026

Memasuki tahun 2026, Xbox dilaporkan kembali alami penurunan keuntungan baik…
January 30, 2026 - 0

Wakil Presiden Amazon Games Tinggalkan Perusahaan Setelah 8 Tahun Berkarya

Kondisi Amazon Games tampak semakin memburuk, dengan perginya wakil presiden…
January 30, 2026 - 0

Dispatch Versi Nintendo Switch 2 Akan Disensor

Demi menjaga integritas console, Nintendo dan AdHoc Studio sepakat untuk…