Canggih, Teknologi Logistik Dari Cainiao Manfaatkan IoT dan Robotic

Author
Irham
Reading time:
September 20, 2018

Di event The Computing Conference 2018 yang digelar Alibaba, juga digelar pameran teknologi yang menampilkan beragam kecanggihan terbaru di dunia IoT. Salah satu booth yang kami kunjungi adalah Cainiao. Booth ini memamerkan penerapan teknologi IoT di bidang logisitik atau pengiriman. Adapun teknologi yang ditampilkan diantaranya yaitu Cainiao Post Station, Cainiao Box dan Cainiao Automated Warehousing.

153742695208746

Cainiao Post station adalah sebuah staisun IoT dimana orang-orang bisa melakukan pengiriman secara self service menggunakan teknologi IoT. Dilengkapi dengan beragam sensor, seperti face recognition dan juga weight scanning, kita bisa melakukan pengiriman barang dengan sangat mudah.

Dengan Cainiao Post Station, kita bisa menyimpan barang kiriman pada rak-rak cabinet yang tersedia, untuk kemudian di pick-up oleh penerima. Atau barang juga bisa dikirimkan oleh kurir drone tanpa awak, langsung ke tempat tujuan.

1537426951874547

Jika si penerima barang sedang tidak ada dirumah, barang kiriman akan disimpan pada Cainiao Box. Cainiao Box semacam kotak pos modern yang juga terintegrasi IoT, yang nantinya kurir tanpa awak akan meletakan kiriman barang ke dalam box tersebut. Cainiao Box juga dilengkapi sistem keamanan seperi QR Code, sistem biometrik kamera, serta passcode.

1537426952383452

Yang ketiga adalah Cainiao Automated Warehousing, ini adalah automasi di bidang warehouse. Sebuah industri warehousing kini dapat memanfaatkan teknologi robotik untuk membantu pengepakan dan pengiriman barang. Dengan menggunakan “pekerja” robot, dapat meningkatkan efektifitas waktu operasi di sebuah warehouse. Alih-alih menggunakan sistem lama “people-to-goods”, teknologi ini menawarkan model sistem “goods-to-people”.

153742695199461

Robot-robot ini mampu memilih serta mengemas barang di gudang dengan waktu hanya sekitar 3 menit. Pada sistem yang konevnsional, para pekerja manusia biasanya menghabiskan sebanyak 50 ribu langkah setiap hari, dengan teknologi ini para pekerja manusia bisa lebih santai dengan hanya melakukan sekitar 2000 langkah setiap hari.

1537427124965451

Namun untuk saat ini ketiga teknologi tersebut masih dikembangankan oleh Cainiao. Rencananya teknologi ini akan  diluncurkan di bulan Desember 2018 mendatang

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

January 22, 2026 - 0

Mengenal Seri Laptop HP OmniBook: Apa itu OmniBook? Kemana Spectre, Envy dan Pavilion?

Laptop-laptop yang akan kami bahas kali ini adalah laptop thin…
December 31, 2025 - 0

Saran Belanja Laptop Gaming ASUS Keluaran 2025: Ada ROG, TUF dan ASUS Gaming!

Kali ini Kita akan bahas bareng-bareng tentang lini produk Laptop…

Gaming

January 30, 2026 - 0

Xbox Kembali Alami Kerugian di Awal 2026

Memasuki tahun 2026, Xbox dilaporkan kembali alami penurunan keuntungan baik…
January 30, 2026 - 0

Wakil Presiden Amazon Games Tinggalkan Perusahaan Setelah 8 Tahun Berkarya

Kondisi Amazon Games tampak semakin memburuk, dengan perginya wakil presiden…
January 30, 2026 - 0

Dispatch Versi Nintendo Switch 2 Akan Disensor

Demi menjaga integritas console, Nintendo dan AdHoc Studio sepakat untuk…
January 30, 2026 - 0

NetEase Dikabarkan Kembali PHK Karyawan di Studio Luar China

Rencana NetEase untuk lepas studio yang berdomisili di luar China…