AMD Siapkan A6-9220C dan A4-9120C Untuk Chromebook: Solusi Komputer Murah ?

RyzenMobile 2ndGen 1AMDChromebook 0 logo
Selain mengumumkan Ryzen 2nd Gen mobile mereka, AMD punya satu lagi pengumuman di awal 2019 ini: mereka menghadirkan prosesor yang dirancang untuk menjadi ‘motor’ Chromebook.  Meski sekitar tahun 2017-2018 lalu di Indonesia perangkat Chromebook masih belum popular, AMD melihat bahwa pasar Chromebook di Dunia cukup meningkat. Perlu dicatat juga bahwa beberapa segmen pengguna Chromebook nampak menginginkan perangkat yang lebih premium.

AMDChromebook 0B
*klik untuk memperbesar

 

Untuk itu, melihat adanya potensi untuk mengembangkan market share di bidang ini, AMD memberikan sebuah solusi dengan merilis prosesor yang khusus untuk Chromebook, A6-9220C dan A4-9210C. Berikut spesifikasi dan preview performance-nya dari AMD.

 

Spesifikasi

AMDChromebook 1 SPECS
Spesifikasi *klik untuk memperbesar

 

Spesifikasi A6-9220C dan A4-9120C nampak tidak asing, kedua prosesor ini nampak berasal dari AMD APU 7th Gen ‘Stoney Ridge’ . Prosesor ini hanya memiliki 2-Core 2-Thread dan masih dibuat dengan cpu core ‘excavator’ 28nm seperti yang ada pada APU Bristol Ridge, bukan berbasis ‘Zen’ 14nm seperti Raven Ridge. Jika APU Bristol Ridge pada umumnya memiliki 2 buah excavator module (4 Integer Unit dan 2 Floating point unit), prosesor AMD A6-9220C dan A4-9120C yang berbasis Stoney RIdge ini memiliki 1 buah ‘excavator’ module(2 Integer unit dan 1 Floating Point Unit).

Dengan basis Stoney Ridge, integrated gpu yang terpasang pada kedua prosesor ini adalah Radeon R5 (A6-9220C), dan Radeon R4(A4-9120C), yang menggunakan arsitektur GCN 1.2 (a.k.a GCN 3rd Gen). Baik Radeon R5 dan Radeon R4 di memiliki 3 Compute Unit (192 ‘Radeon Cores’ ). Yang cukup menarik pada GCN 1.2 adalah dukungan hardware Video Decode untuk format HEVC dan juga VP9 yang akan berguna untuk meningkatkan kemampuan multimedia dari kedua prosesor ini.

Dibanding berbagai prosesor mobile modern, spesifikasi A6-9220C / A4-9120C nampak agak kurang kencang, namun mungkin pilihan spesifikasi ini akan masuk akal jika mengingat chromebook lebih sering digunakan untuk kegiatan komputasi ringan (browsing, menonton video online dan sejumlah penggunaan productivity app), belum lagi banyak chromebook yang didesain dengan fokus pada value untuk membuat perangkatnya terjangkau banyak kalangan.

 

Preview Performance

Bagaimana dengan performa-nya? Berikut data dari AMD saat membandingkan prosesor A6-9220C / A4-9210C dengan kompetitor mereka, Pentium N4200 dan Celeron N3350 :

AMDChromebook 2A AMDChromebook 2B AMDChromebook 2C

Belum ada pengumuman lanjutan mengenai perangkat yang akan menggunakan A6-9220C / A4-9120C dan seperti apa spesifikasinya nanti (khususnya opsi RAM dan Storage – karena hal ini krusial bagi performa APU), apalagi perkiraan harganya.  Namun kami menduga hal tersebut akan rilis seiring dengan ajang CES (Consumer Electronics Show) 2019.

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

January 22, 2026 - 0

Mengenal Seri Laptop HP OmniBook: Apa itu OmniBook? Kemana Spectre, Envy dan Pavilion?

Laptop-laptop yang akan kami bahas kali ini adalah laptop thin…
December 31, 2025 - 0

Saran Belanja Laptop Gaming ASUS Keluaran 2025: Ada ROG, TUF dan ASUS Gaming!

Kali ini Kita akan bahas bareng-bareng tentang lini produk Laptop…

Gaming

January 30, 2026 - 0

Divisi Meta VR Alami Kerugian Miliaran Dolar di 2025

Kerugian yang luar biasa besar kembali dialami oleh divisi Meta…
January 30, 2026 - 0

Xbox Kembali Alami Kerugian di Awal 2026

Memasuki tahun 2026, Xbox dilaporkan kembali alami penurunan keuntungan baik…
January 30, 2026 - 0

Wakil Presiden Amazon Games Tinggalkan Perusahaan Setelah 8 Tahun Berkarya

Kondisi Amazon Games tampak semakin memburuk, dengan perginya wakil presiden…
January 30, 2026 - 0

Dispatch Versi Nintendo Switch 2 Akan Disensor

Demi menjaga integritas console, Nintendo dan AdHoc Studio sepakat untuk…