Review Storage: HDD Seagate IronWolf 14TB

Reading time:
February 28, 2019
DSCF8366

Seagate saat ini tengah agresif dalam menawarkan produk HDD (Hard Disk Drive) di pasaran dengan kapasitas yang semakin masif. Beberapa waktu lalu, kami sempat menguji salah satu koleksi HDD milik Seagate yang memiliki kapasitas besar, 14 TB, yakni Seagate BarraCuda Pro. Kali ini, kami kedatangan kembali HDD Seagate dengan kapasitas yang sama, namun dengan nama seri yang berbeda, Seagate IronWolf. Umumnya, desain antara Seagate IronWolf dan BarraCuda Pro memang sama, bahkan termasuk juga ditawarkan dengan kapasitas yang sama. Akan tetapi, Seagate IronWolf ini lebih ditujukan untuk penggunaan perangkat NAS (Network Attached Storage). Ingin tahu lebih lengkap mengenai HDD Seagate IronWolf 14 TB yang mampir ke meja pengujian kami ini? Berikut pembahasan lengkapnya kami hadirkan ke hadapan Anda!

Paket Penjualan

DSCF8359 DSCF8362

Seagate IronWolf 14 TB yang datang ke meja pengujian kami hadir dalam paket yang sangat sederhana. HDD ini miliki masa garansi selama 5 tahun. Akan tetapi, Seagate menawarkan paket perlindungan optimal berupa “Rescue Data Revovery Services” selama 2 tahun apabila HDD mengalami kerusakan mekanis, ketidaksengajaan atau bencana alam. Dan pastikan bahwa produk HDD Seagate memiliki stker hologram MFI (Made For Indonesia).

The Storage

DSCF8357

Sebagai perangkat penyimpanan yang ditujukan untuk NAS, Seagate IronWolf memiliki form factor 3.5 inch. Untuk Seagate IronWolf 14 TB ini merupakan kapasitas yang paling tinggi di kelasnya. Seagate merancang HDD ini menggunakan 8 platter (piringan) tipe PMR yang terpasang secara rapat dan tertutup serta mengusung teknologi Helium. Oleh karena Seagate IronWolf dirancang untuk perangkat NAS yang biasanya selalu digunakan dalam 7x 24 jam, tentunya media penyimpanan ini memiliki ketahanan terhadap “siksaan”.

RV Sensor

Siksaan yang kami maksud disini adalah agar bisa awet bekerja di lingkungan NAS yang biasanya bekerja secara non-stop, Seagate membekali HDD seri IronWolf ini dengan Rotational Vibration (RV) Sensor yang mendukung HDD itu untuk bisa mengatasi potensi bahaya dari getaran yang dihasilkan oleh beberapa HDD yang bekerja bersamaan di dalam NAS.

Selain itu, Seagate IronWolf juga turut dilengkapi dengan fitur yang memungkinkan perangkat NAS dapat melakukan analisis terhadap kesehatan HDD Seagate IronWolf. Fitur tersebut bernama IronWolf Health Management. Melalui fitur ini, pengguna nantinya bisa juga bisa melakukan tindakan pencegahan sebelum masalah terjadi, sehingga kehilangan data bisa diatasi.

IronWolf Health

Kecepatan rotasi yang ditawarkan Seagate IronWolf 14 TB ini adalah 7200 RPM. Seagate IronWolf turut dilengkapi dengan DRAM Cache sebesar 256 MB. HDD ini juga diklaim memiliki MTBF mencapai 1 juta jam. Konsumsi daya yang dibutuhkan Seagate IronWolf 14 TB ini pada mode operasi hanya membutuhkan daya 7.9 W saja. Pada waktu idle hanya memakan daya 5.3 W. Mau tahu seperti apa hasil performa yang kami uji pada Seagate IronWolf 14 TB ini? Simak hasil pengujiannya lebih lanjut pada halaman berikut.

Platform Pengujian

  • Prosesor Intel Core i7 7700
  • CPU Cooler: Cooler Master MasterLiquid Lite 120
  • Motherboard Z270
  • RAM DDR4 16GB (4x 4GB)
  • SSD NVMe
  • Graphics Card GeForce GTX 950
  • PSU 550 watt
  • Windows 10
Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

November 8, 2025 - 0

Review Axioo Hype-R X8 OLED: Laptop AMD Ryzen PRO Rp 8 Jutaan

Setelah sebelumnya menggunakan prosesor Intel, Laptop Axioo Hype-R kini hadir…
November 7, 2025 - 0

Review Acer Swift Go 14 AI (2025): Desain Cantik, Layar Mewah, Baterai Tahan Seharian!

Ini adalah laptop yang cocok banget diajak kerja outdoor. Karena…
November 4, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming feat. HP – Part 4: Ini Rahasia Kenapa Performa Laptop Gaming Lebih Kencang!

Kita semua tahu Laptop Gaming itu bisa kencang karena menggunakan…
October 28, 2025 - 0

Review Acer Nitro V 15 (2025): Laptop RTX 5050 Ternyata Sekencang Ini!

Ini Laptop Gaming terjangkau dari Acer dengan GPU RTX 50…

Gaming

November 15, 2025 - 0

Crystal Dynamics Kembali Lakukan PHK untuk Ketiga Kalinya di 2025

Crystal Dynamics lakukan PHK ketiga di 2025 demi reorganisasi dan…
November 15, 2025 - 0

Ubisoft Tunda Laporan Keuangan FY26 dan Hentikan Perdagangan Saham

Ubisoft tunda laporan keuangan FY26 dan hentikan perdagangan saham di…
November 15, 2025 - 0

Red Dead Redemption Akan Meluncur di Android & iOS via Netflix

Red Dead Redemption akhirnya menuju ranah mobile pada Desember ini,…
November 15, 2025 - 0

ARC Raiders Resmi Nerf Perk Security Breach di Update 1.2.0

ARC Raiders secara diam-diam lakukan nerf untuk perk Security Breach…