Lenovo Indonesia Rilis Legion Y740, Makin Ramping dan Bertenaga dengan GeForce RTX

Reading time:
March 26, 2019
Lenovo Legion Y740 Launch 01

Lenovo Indonesia akhirnya ikut bergabung dengan merk lainnya di pasar laptop gaming GeForce RTX. Laptop gaming Lenovo Legion Y740 akhirnya resmi masuk ke pasar Indonesia. Istimewanya, Legion Y740 menawarkan performa gaming jauh lebih kencang dibandingkan Legion Y530 yang pada tahun 2018 lalu menjadi produk laptop gaming andalan Lenovo di pasar Indonesia.

Tidak aneh jika terjadi lompatan performa gaming yang sangat jauh pada Legion Y740 dibandingkan Legion Y530. Pada laptop gaming Legion Y530, varian tertinggi menggunakan graphics card GeForce GTX 1050 Ti. Sementara Legion Y740 sudah menggunakan graphics card GeForce RTX 2060 6 GB GDDR6 yang menawarkan teknologi grafis masa kini Real-Time Ray Tracing untuk kualitas visual lebih realistis. Sementara untuk komponen prosesor tetap menggunakan Core i7 8750H (6-Core/12-Thread) yang dipadukan dengan Memory/RAM 16 GB (2X 8 GB) serta Storage SSD PCIe 256 GB dan 1 TB HDD.

Lenovo Legion Y740 Launch 02

Dari segi desain bodi, Legion Y740 memang tampak mirip dengan Legion Y530. Walapun begitu bodi Legion Y740 mengalami penyusutan menjadi hanya sebesar 36,14 x 26,7 x 2,24 cm dibandingkan Legion Y530 (36,5 x 26 x 2,42 cm). Istimewanya, bodi Legion Y740 sudah menggunakan material alumunium tidak seperti Legion Y530 yang menggunakan bahan plastik. Tidak aneh jika bobotnya mengalami kenaikan dari 2,2 kg pada Legion Y530 menjadi 2,3 kg.

Layar tetap menggunakan panel IPS ukuran 15,6 inci dengan resolusi Full HD tetapi telah mendukung tingkat Refresh Rate 144 Hz dan teknologi NVIDIA G-Sync. Desain bingkai layar tipis juga tetap dipertahankan yang sayangnya membuat posisi kamera berpindah ke bawah layar. Keyboard Anti-Gosting pada Legion Y740 kini tidak lagi menyertakan tombol NumPad seperti Legion Y530 dan datang dengan lampu Backlit RGB, tidak lagi hanya menawarkan warna putih. Lubang ventilasi pembuangan udara panas pun kini dilengkapi lampu RGB yang membuat penampilan kian meriah. Lenovo menyediakan Software Corsair iCue untuk pengaturan lampu RGB pada keyboard.

Lenovo Legion Y740 Launch 03

Lenovo Legion Y740 ditawarkan pada kisaran harga Rp. 28.499.000,- dengan masa garansi selama dua tahun yang mecakup Accidental Damage Protection. Komponen motherboard juga dilapisi material Water Repellant Coating yang dapat mencegah resiko kerusakan akibat terkena cairan.

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

November 8, 2025 - 0

Review Axioo Hype-R X8 OLED: Laptop AMD Ryzen PRO Rp 8 Jutaan

Setelah sebelumnya menggunakan prosesor Intel, Laptop Axioo Hype-R kini hadir…
November 7, 2025 - 0

Review Acer Swift Go 14 AI (2025): Desain Cantik, Layar Mewah, Baterai Tahan Seharian!

Ini adalah laptop yang cocok banget diajak kerja outdoor. Karena…
November 4, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming feat. HP – Part 4: Ini Rahasia Kenapa Performa Laptop Gaming Lebih Kencang!

Kita semua tahu Laptop Gaming itu bisa kencang karena menggunakan…
October 28, 2025 - 0

Review Acer Nitro V 15 (2025): Laptop RTX 5050 Ternyata Sekencang Ini!

Ini Laptop Gaming terjangkau dari Acer dengan GPU RTX 50…

Gaming

November 14, 2025 - 0

Escape from Tarkov 1.0 Kemungkinan Akan Server Wipe Untuk Mode PVE

Menuju rilisnya versi 1.0 Escape from Tarkov, Battlestate Games berpotensi…
November 14, 2025 - 0

Escape from Tarkov Rayakan Rilis Version 1.0 Dengan Kampanye Twitch Drop

Battlestate Games rayakan rilis Escape from Tarkov menuju version 1.0…
November 14, 2025 - 0

NCSoft Reveal Trailer Horizon Steel Frontiers, MMORPG di Dunia Horizon Zero Dawn

PlayStation dan NCSoft berkolaborasi membuat Horizon Steel Frontiers, MMORPG Action…
November 14, 2025 - 0

Death Stranding Dibuat Serial Anime Oleh Disney+, Hideo Kojima Terlibat Langsung

Death Stranding resmi diadaptasi menjadi serial anime di Disney+ dan…